Kubu Jokowi Bakal Permak Gaya Ma'ruf Amin Jadi Lebih Milenial
Ketum PPP Romahurmuziy bersama KH Ma'ruf Amin (Foto: Twitter @MRomahurmuziy)
MerahPutih.com - Tim kampanye Koalisi Indonesia Kerja (KIK) mulai meramu strategi guna memenangkan Pasangan Calon Jokowi-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019 mendatang.
Mereka menyiapkan sejumlah cara untuk merangkul pemilih dari kelompok anak zaman now atau kaum milenial. Trik yang bakal digunakan adalah mempermak penampilan bakal Cawapres Ma'ruf Amin agar terlihat lebih milenial.
"Nah insyaallah pak Ma'ruf Amin nanti akan juga style biarpun pakai sarung tapi nanti akan milenial lah," kata Sekjen PPP Arsul Sani, kepada wartawan di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (18/8).
Arsul mengakui untuk merangkul kaum milenial kemungkinan akan difokuskan kepada Jokowi, karena masih berusia lebih muda dari pada pesaingnya Prabowo Subianto.
"Tentu nanti ya untuk milenial lebih fokusnya ke pak Jokowi, dibandingkan pak Prabowo kan lebih muda 10 tahun," imbuh dia.
Joko Widodo sendiri, kata dia, sudah sangat mewakili kaum milenial. Dilihat dari style dan gaya Presiden RI ke-7 itu terlihat cukup mengikuti zaman. "Sandi juga akan diimbangi oleh pak Jokowi juga," kata dia.
Lebih lanjut, Katua Komisi III DPR RI ini mengatakan akan melibatkan seluruh elemen masyarakat dalam mengkampanyekan Paslon yang diusung KIK.
"Kita akan libatkan semua, dari pemilih pemula , milenial, sampe tepatnya senior citizen lah, libatkan semuanya, rangenya kan begitu luas yah, 2019 baru 17 tahun sampe di atas 77 tahun," pungkasnya. (Fdi)
Bagikan
Berita Terkait
Survei Charta Politika Sebut 61 Persen Pemilih Jokowi Pilih Ganjar
Survei Algoritma: Masyarakat Puas Kinerja Jokowi, tapi Tak Setuju Pemilu Ditunda