Konsol Genggam PlayStation Meluncur 15 November 2023

Andrew FrancoisAndrew Francois - Jumat, 01 September 2023
Konsol Genggam PlayStation Meluncur 15 November 2023

PlayStation Portal akan sudah bisa di-pre-order mulai 29 September. (Foto: Sony)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SEBUAH cicitan dari akun resmi PlayStation di Twitter mengungkapkan, perangkat konsol gaming genggam terbaru mereka akan tersedia di beberapa negara mulai 15 November 2023.

Penggemar sekarang dapat melakukan pre-order untuk perangkat genggam itu melalui toko PlayStation Direct di berbagai negara, seperti AS, Inggris, Prancis, Jerman, Austria, Belgia, Luksemburg, Belanda, Italia, Spanyol, dan Portugal.

Mulai 29 September 2023, produk itu akan tersedia untuk pre-order melalui pengecer terpilih lainnya di negara-negara tersebut, serta di Jepang dan Kanada. Konsol itu diyakini akan bersaing dengan konsol gaming genggam lainnya, seperti Nintendo Switch, Steam Deck, Asus ROG Ally, dan sebagainya.

Baca juga:

Sony Isyaratkan PlayStation 5 Terbaru Rilis pada 2023

PlayStation Portal akan dibanderol USD 199.99 (Rp 3 juta). (Foto: Sony)

Ketika diluncurkan pada 15 November 2023, konsol bernama Portal PlayStation itu akan dihargai sebesar USD 199,99 (Rp 3 juta). Meski terlihat seperti perangkat genggam game tradisional, perangkat itu sebenarnya hanya digunakan untuk melakukan streaming game dari konsol PS5 yang sudah kamu miliki.

Sony menjelaskan dalam sebuah unggahan dalam blog bahwa, "PlayStation Portal adalah perangkat yang sempurna untuk para gamer di rumah yang mungkin perlu berbagi TV di ruang tamu atau hanya ingin bermain game PS5 di ruangan lain di rumah."

"PlayStation Portal akan terhubung secara nirkabel ke konsol PS5 Anda melalui jaringan Wi-Fi, memungkinkan Anda dengan mudah beralih antara bermain di PS5 dan perangkat PlayStation Portal. Portal PlayStation dapat memainkan game yang telah diinstal pada konsol PS5 Anda dan menggunakan pengontrol DualSense," lanjut pernyataan itu.

Baca juga:

Aksesoris Handheld Project Q untuk PlayStation 5

PlayStation Portal tak akan berguna tanpa konsol PlayStation 5. (Foto: Unsplash/Kerde Severin)

Namun, penting untuk diingat bahwa PlayStation Portal adalah perangkat Remote Play dan tidak akan memberikan akses ke layanan streaming game cloud seperti PlayStation Plus Premium. Dengan kata lain, pemain harus memiliki konsol PS5 untuk dapat menggunakan PlayStation Portal.

Tetapi, bahkan jika kamu memiliki PS5, kamu tidak akan dapat menggunakan PlayStation Portal untuk melakukan streaming game dari PlayStation Plus Premium dan menyambungkannya ke perangkat itu.

Selain itu, perangkat tersebut juga tidak mendukung game PS VR2 yang memerlukan headset, dan game yang di-streaming melalui layanan streaming cloud PlayStation Plus Premium. (waf)

Baca juga:

Intip PlayStation 5 Cover dan DualSense Edisi LeBron James

#PlayStation #Game
Bagikan
Ditulis Oleh

Andrew Francois

I write everything about cars, bikes, MotoGP, Formula 1, tech, games, and lifestyle.

Berita Terkait

Tekno
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
RedMagic 11 Air versi global tidak akan memangkas spesifikasi dari versi aslinya
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
Fun
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Panduan TheoTown pemula untuk membangun kota stabil dan cepat berkembang, mulai dari jalan, listrik, pajak, hingga dense zone.
ImanK - Minggu, 11 Januari 2026
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Indonesia
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
BNPT mencatat sepanjang tahun 2025 terdapat sekitar 112 anak di 26 provinsi yang teridentifikasi terpapar paham radikalisme melalui ruang digital, baik melalui media sosial maupun gim daring.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 08 Januari 2026
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
ShowBiz
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Simu Liu resmi membintangi film adaptasi game 'Sleeping Dogs' yang disutradarai Timo Tjahjanto. Kisah polisi undercover lawan Triad siap ke layar lebar.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Indonesia
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Pemilik platform permainan daring dituntut untuk memberikan verifikasi dan keamanan terhadap siapa yang mengakses.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 31 Desember 2025
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Lifestyle
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Gim ini menarik karena adegan pertarungan tangan kosong dan juga senjata apinya.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Fun
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Film Live-Action terbaru “Street Fighter” akan tayang di bioskop pada 16 Oktober 2026
Wisnu Cipto - Minggu, 14 Desember 2025
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
ShowBiz
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Trailer perdana film Street Fighter dirilis di The Game Awards, menampilkan aksi Ryu dan Ken menuju Turnamen World Warrior. Tayang 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 13 Desember 2025
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Lifestyle
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Ajang IESF WEC 2025 ini dinilai sangat strategis untuk mematangkan tim
Angga Yudha Pratama - Senin, 08 Desember 2025
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Lifestyle
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Timnas MLBB putri memulai turnamen IESF WEC 2025 dengan hasil meyakinkan
Angga Yudha Pratama - Minggu, 07 Desember 2025
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Bagikan