Kongres IV FOBI Sepakat Bawa Barongsai Indonesia Menuju Pentas Dunia

Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 02 Desember 2024
Kongres IV FOBI Sepakat Bawa Barongsai Indonesia Menuju Pentas Dunia

Kongres IV Federasi Olahraga Barongsai Indonesia (FOBI) dibuka Ketua Umum NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari. (Dok. FOBI)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Federasi Olahraga Barongsai Indonesia (FOBI) menggelar Kongres IV di The Westin, Jakarta, Minggu (1/12). Lewat kongres ini, disepakati bahwa Barongsai Indonesia harus menuju panggung dunia.

Kongres IV FOBI dibuka oleh Ketua Umum NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari. Kemudian ditutup oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia, Dito Ariotedjo.

Kongres IV FOBI juga dihadiri oleh Waketum V KONI Pusat Tursandi Alwi, Ketua Umum KONI Pusat Masa Bakti 2011-2019 Tono Suratman, dan Pengurus Provinsi (Pengprov) FOBI se-Indonesia.

Acara dimulai dengan pembacaan doa, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Patriot. Ketua Panitia, Lexyndo Hakim juga menyampaikan laporan.

Dalam sambutannya, Lexyndo Hakim yang merupakan Chef de Mission (CdM) Indonesia pada SEA Games Kamboja 2023 ini menyampaikan bahwa sebanyak 25 perwakilan Pengurus Provinsi (Pengprov) hadir dalam kongres ini.

Ketua Panitia Kongres IV FOBI, Lexyndo Hakim. (Dok. FOBI)

Baca juga:

Ketum Edy Kusuma Optimistis FOBI Jatim Raih Prestasi di PON 2024

"Alhamdulillah 25 Pengprov hadir dengan semangat kebersamaan dan persatuan, semua datang dengan visi yang sama, ambil peran membawa Olahraga Barongsai Indonesia menuju panggung dunia," ucap Lexy, panggilan akrabnya.

Sementara itu, Ketua Umum NOC, Raja Sapta Oktohari menjelaskan roadmap untuk FOBI agar berprestasi di ajang internasional dalam sambutannya.

"Sinergi bersama dan keterlibatan anak muda diperlukan dalam akselerasi kesuksesan olahraga Barongsai Indonesia ke depan," tegas Okto.

Edy Kusuma terpilih sebagai Ketua Umum FOBI 2024-2028. (Dok.FOBI)

Setelah seremonial pembukaan berlangsung, Kongres dilanjutkan dengan agenda keorganisasian dan pemilihan Ketua Umum.

Edy Kusuma kembali terpilih menjadi Ketua Umum Pengurus Besar Federasi Olahraga Barongsai Indonesia (PB FOBI) periode 2024-2028 secara aklamasi.

Baca juga:

Lantik PB FOBI, KONI Pusat Harap Olahraga Barongsai Sukses di PON

Edy Kusuma sebagai Ketua Umum FOBI 2024-2028, dalam sambutannya, menyampaikan terima kasih atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan hampir semua Pengprov untuk dirinya menakhodai kembali FOBI 4 tahun kedepan.

Ia juga mengapresiasi kehadiran Menpora di sela-sela kesibukannya dan berharap dukungan dari pemerintah melalui Kemenpora terus mengalir.

Kongres IV FOBI ditutup Menpora Dito Ariotedjo. (Dok. FOBI)

Dalam acara penutup, Menpora Dito memberikan apresiasi. Ia juga berharap Barongsai Indonesia bisa masuk ajang multievent internasional setelah dipertandingkan pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara.

"Harapannya, FOBI juga membidik agar barongsai bisa masuk dalam ajang multievent internasional seperti SEA Games ataupun Asian Games," tutup Dito.

Sebelumnya, Sabtu (30/11) Pengurus Provinsi FOBI yang hadir dijamu makan malam bertajuk Welcome Dinner di Restoran lt. 51, the Westin Jakarta. (*)

#Barongsai #PB FOBI #Lexyndo Hakim #Dito Ariotedjo #NOC Indonesia #Kemenpora #Raja Sapta Oktohari
Bagikan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Berita Terkait

Olahraga
Lewat Dukungan Prabowo, NOC Optimistis Pencak Silat Selangkah Lagi Masuk Olimpiade
Sinergi antara pemerintah dan gerakan Olimpiade Indonesia menjadi kekuatan utama dalam diplomasi olahraga NOC
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Lewat Dukungan Prabowo, NOC Optimistis Pencak Silat Selangkah Lagi Masuk Olimpiade
Olahraga
NOC Terima Kunjungan KSOC, Perkuat Kerja Sama Olahraga Indonesia-Korea Selatan
KSOC mengunjungi NOC Indonesia pada Jumat (9/1). Pertemuan ini memperkuat kerja sama dan pengembangan olahraga di kedua negara.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
NOC Terima Kunjungan KSOC, Perkuat Kerja Sama Olahraga Indonesia-Korea Selatan
Olahraga
Bonus Atlet SEA Games 2025 Cair, NOC: Wujud Perhatian Prabowo untuk Olahraga Indonesia
Bonus atlet SEA Games 2025 kini sudah cair. Ketum NOC Indonesia, Raja Sapta Oktohari mengatakan, ini adalah wujud perhatian Presiden RI, Prabowo Subianto.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Bonus Atlet SEA Games 2025 Cair, NOC: Wujud Perhatian Prabowo untuk Olahraga Indonesia
Olahraga
Bonus SEA Games 2025 Cair Tercepat Sepanjang Sejarah, NOC Indonesia: Ini Bukti Negara Hadir
Prestasi Melampaui Target Keberhasilan ini melengkapi catatan impresif Indonesia di Thailand
Angga Yudha Pratama - Jumat, 09 Januari 2026
Bonus SEA Games 2025 Cair Tercepat Sepanjang Sejarah, NOC Indonesia: Ini Bukti Negara Hadir
Olahraga
Indonesia Ukir Sejarah di SEA Games 2025, Catat Laga Tandang Terbaik dalam 32 Tahun
Indonesia mengukir sejarah di SEA Games 2025. Sebab, Merah Putih mencetak prestasi tandang terbaik dalam 32 tahun.
Soffi Amira - Rabu, 24 Desember 2025
Indonesia Ukir Sejarah di SEA Games 2025, Catat Laga Tandang Terbaik dalam 32 Tahun
Indonesia
Indonesia Sukses Raih 91 Emas di SEA Games 2025, CdM Puji Dedikasi dan Semangat Juang para Atlet
Bayu menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh atlet dan ofisial yang telah berjuang sepanjang SEA Games Thailand 2025.
Dwi Astarini - Minggu, 21 Desember 2025
Indonesia Sukses Raih 91 Emas di SEA Games 2025, CdM Puji Dedikasi dan Semangat Juang para Atlet
Olahraga
Tim Indonesia Peringkat 2 SEA Games Thailand 2025, Ketum NOC Sebut sebagai Bukti Pembinaan Olahraga di Jalur Tepat
Catatan sejarah terukir di cabang olahraga ice hockey, basket ball 3x3, petanque, kabbadi, dan futsal putra yang pertama kali mempersembahkan medali emas.
Dwi Astarini - Minggu, 21 Desember 2025
Tim Indonesia Peringkat 2 SEA Games Thailand 2025, Ketum NOC Sebut sebagai Bukti Pembinaan Olahraga di Jalur Tepat
Olahraga
30 Tahun Penantian, Indonesia akan Finis Runner-up di SEA Games 2025 dengan 80 Emas
Indonesia sukses mengamankan 80 emas SEA Games 2025 Thailand. Menpora Erick Thohir menyebut capaian ini sebagai sejarah baru dalam 30 tahun terakhir.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 19 Desember 2025
30 Tahun Penantian, Indonesia akan Finis Runner-up di SEA Games 2025 dengan 80 Emas
Olahraga
Medali Emas Ke-80 Datang dari Kabaddi, Tim Indonesia Capai Target di SEA Games 2025
Indonesia menang tipis 23-22 atas Malaysia sekaligus menghadirkan medali emas ke-80.
Frengky Aruan - Kamis, 18 Desember 2025
Medali Emas Ke-80 Datang dari Kabaddi, Tim Indonesia Capai Target di SEA Games 2025
Olahraga
Jadwal Lengkap Tim Indonesia di SEA Games 2025, Kamis (18/12): Makin Dekat Kejar Target 80 Emas!
Jadwal lengkap tim Indonesia di SEA Games 2025, Kamis (18/12) masih berlangsung. Indonesia makin dekat dengan target 80 medali emas.
Soffi Amira - Kamis, 18 Desember 2025
Jadwal Lengkap Tim Indonesia di SEA Games 2025, Kamis (18/12): Makin Dekat Kejar Target 80 Emas!
Bagikan