Kisah Haru Chadwick Boseman dalam Memerankan Black Panther
Chadwick Boseman memerankan Black Panther sambil berjuang melawan kanker. (foto: Marvel Cinematic Universe)
HOLLYWOOD masih berduka atas kepergian salah satu aktor terbaiknya, Chadwick Boseman. Aktor Black Panther tersebut mengembuskan napas terakhirnya di kediamannya, Jumat (28/8). Ia wafat setelah berjuang melawan kanker usus selama empat tahun lamanya.
Jelang ajalnya, Boseman menjalani hidup dengan luar biasa. Ia mampu menyelesaikan film Black Panther, Marshall, Da 5 Bloods, dan Ma Rainey's Black Bottom. Semua ia lakukan di sela-sela operasi dan kemoterapi. Begitu profesionalnya Boseman hingga tak ada yang menyadari bahwa selama pengambilan gambar, ia harus berjuang melawan rasa sakit.
BACA JUGA:
Meskipun tak pernah terang-terangan mengungkapkan penyakit yang diidapnya, ia pernah 'mengisyaratkan' sakitnya saat wawancara bersama para pemain Black Panther di 2018.
Kala itu, Boseman tidak dapat menahan diri dan begitu emosional ketika berbagi kisah tentang dua penggemarnya yang masih muda bernama Ian dan Taylor. Keduanya meninggal karena kanker sebelum hari premier film Black Panther.
Pemeran Raja T’Challa itu berkomunikasi dengan kedua anak tersebut selama pembuatan film. Boseman mengungkapkan ekspresi kedua anak itu dalam menantikan film Black Panther sangat pribadi dan menyentuh baginya. Ia membahas bagaimana dia merasa terpengaruh oleh kegembiraan Ian dan Taylor.
“Apa yang mereka katakan kepada saya, dan apa yang orangtua mereka katakan ialah mereka berjuang untuk bertahan sampai film ini datang. Sampai taraf tertentu, ini merupakan pengalaman yang begitu menyentuh hati karena ini begitu berarti bagi mereka," ujar Boseman tercekat.
Aktor tersebut kemudian mengenang pengalamannya sendiri tentang bagaimana semangat seorang anak yang tak sabar menunggu ulang tahun, hari Natal atau mengantre untuk berbagai video game, film, atau mainan. “Saya pernah menjalani hidup menunggu saat-saat mendebarkan. Ketika saya mengetahuinya...,” kata Boseman tanpa bisa menyelesaikan kalimatnya.
Pemain Black Panther lainnya lalu berusaha menghiburnya. Penghiburan dari teman-temannya membuatnya kembali kuat untuk melanjutkan kalimatnya, "Itu sangat berarti."
Kekuatan dari penggemarnya tersebut menginspirasi Boseman. Dengan sisa-sisa kekuatannya yang telah tergerogoti kanker, ia mampu menyelesaikan Black Panther dan film lainnya dengan begitu baik. Setelah tuntas menyelesaikan seluruh filmnya, kini Sang Raja Wakanda itu bisa beristirahat dengan tenang.(Avia)
BACA JUGA:
3 Fakta Mendiang Chadwick Boseman yang Menginspirasi
Bagikan
Berita Terkait
'Aku yang Engkau Cari', Lagu Maudy Ayunda yang Lahir dari Dunia 'Para Perasuk'
Mawar Eva de Jongh dan Deva Mahenra Beradu Emosi di Series 'Luka, Makan, Cinta'
Netflix Rilis Film Coming of Age 'Surat untuk Masa Mudaku', Tayang 29 Januari 2026
Film 'Aku Sebelum Aku' Siap Tayang di Netflix, Kolaborasi Gina S Noer dan Ringgo Agus Rahman
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram