Kesehatan Membaik, Lewis Capaldi Siap Kembali ke Industri Musik
Kesehatan Lewis Capaldi membaik. (foto: Dok/Lewis Capaldi)
KABAR baik datang dari musisi asal Skotlandia Lewis Capaldi yang baru saja mengumumkan kondisi kesehatannya setelah diagnosis sindrom tourette yang membuatnya sempat menghentikan aktivitas bermusik dan fokus pada kesehatannya.
Hal itu diungkapkan Capaldi melalui unggahan media sosialnya. Capaldi mengungkapkan ia sudah lebih baik setelah menerima bantuan untuk kondisinya sejak Juni 2023.
Baca juga:
View this post on Instagram
“Saya telah bekerja dengan beberapa profesional luar biasa untuk membantu saya mempelajari dan mengatasi masalah Tourette dan kecemasan saya dengan lebih baik,” kata Lewis Capaldi dikutip dari akun Instagramnya pada Jumat (5/1).
“Saya sangat senang untuk mengatakan bahwa saya telah melihat dua peningkatan yang nyata sejak saya memutuskan untuk mengambil cuti pada Juni 2023. Saya benar-benar kewalahan dengan reaksi terhadap berita bahwa saya sedang istirahat dan sekarang ingin mengucapkan terima kasih kepada kalian semua yang telah menghubungi saya,” lanjutnya.
Selain itu, musisi yang kini berusia 27 tahun itu juga menginformasikan dirinya akan kembali bermusik dalam waktu dekat. Dia semakin bersemangat untuk kembali dengan proyek musik yang sempat tertunda.
Tak hanya itu, Capaldi juga tak lupa berterima kasih atas dukungan penggemar terhadap album keduanya Broken By Desire To Be Heavenly Sent yang rilis pada Mei 2023. Ia menyebut telah mempersiapkan lima lagu baru untuk melengkapi album tersebut.
Baca juga:
View this post on Instagram
“Sebelum saya memutuskan untuk berhenti sebentar, saya selalu berharap untuk merilis versi diperpanjang suatu saat nanti. Setelah bolak-balik memikirkan apakah itu tindakan yang benar untuk dilakukan atau tidak, saya memutuskan akan sangat disayangkan jika lima tambahan ini, yang sangat istimewa bagi saya, hanya disimpan di hard drive saja dan tak pernah didengarkan,” tutur Lewis menceritakan lima trek terbarunya.
Lima lagu yang dimaksud adalah Strangers, A Cure For Minds Unwell, Someone I Could Die For, The Ancient Art Of Always Fucking Up, dan Old Navy Blue. Semua lagu tersebut sudah bisa didengarkan di seluruh digital streaming platform (DSP). (Far)
Baca juga:
Daftar Lengkap Harga Tiket Konser Jonas Brothers di Indonesia
Bagikan
Berita Terkait
Lagu Lawas Zara Larsson “Lush Life” Ramai Digunakan di TikTok, Simak Lirik Lengkapnya
Mengenang 'Kedamaian', Karya Saint Loco yang Dirilis pada 2006, Simak Lirik Lengkapnya
Lirik Lagu Pembuka 'Doraemon', Nostalgia Abadi yang Hidup di Ingatan Lintas Generasi
Lewat Alter Ego Romo, Dimensi Hardi Tampilkan Sisi Gelap dan Eksperimental lewat 'Adiksi'
Gunung Kawi Tak Melulu Mistis, Matoha Mino Angkat Cerita Lain Lewat Karya Musik
'Kawin Lari' Jadi Lagu Paling Viral dari Album 'GEMINI' Marion Jola, Simak Lirik Lengkapnya
Viral di TikTok, Lagu Lawas Kato 'Turn The Lights Off' Tembus Tangga Lagu Lagi
Lirik Lengkap Lagu 'UxYOUxU' dari Chuei Li Yu, Jadi Tanda Album Perdananya
Alaska Sirait Tampilkan Sisi Reflektif Lewat 'Good For You', Berikut Lirik Lengkapnya
Nick Jonas Buka 2026 dengan Single 'Gut Punch', Lagu Sarat Pergulatan Batin