Kemenpora Berencana Akan Damaikan Antarsuporter Sepak Bola Nasional

Yohannes AbimanyuYohannes Abimanyu - Selasa, 01 Agustus 2017
Kemenpora Berencana Akan Damaikan Antarsuporter Sepak Bola Nasional

Ilustrasi suporter sepak bola. (MP/Rizky Fitrianto)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) berencana akan memanggil lima perwakilan suporter klub sepak bola nasional pada Selasa (1/8) menjelang pertemuan damai antarsuporter pada Kamis (3/8).

"Kami akan membahas persiapan teknis pertemuan antarsuporter klub sepak bola di Kantor Kemenpora, besok. Persiapan itu antara lain seperti keberangkatan, makanan, dan kostum yang dipakai pada Kamis," kata Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga Gatot S Dewa Broto di Jakarta, Senin (31/7).

Gatot mengatakan, penentuan perwakilan-perwakilan suporter klub sepak bola nasional akan ditentukan pada pertemuan Selasa, termasuk jumlah perwakilan dan apakah hanya suporter klub Liga 1 ataupun klub Liga 2 yang akan diundang.

"Kami akan memfasilitasi perjalanan satu orang perwakilan klub dalam pertemuan antarsuporter di Kemenpora, pada Kamis (3/8)," katanya.

Kemenpora, lanjut Gatot, juga mempersilakan setiap perwakilan suporter untuk membawa bendera masing-masing klub mereka pada Kamis.

Gatot berharap, setiap perwakilan suporter yang hadir dalam pertemuan Kamis dapat menyetujui poin-poin kesepakatan damai nasional suporter Indonesia.

"Kami akan mencantumkan perwakilan suporter yang bersedia menandatangani kesepakatan damai, termasuk mereka yang tidak setuju dengan hasil pertemuan itu," katanya. (*)

Sumber: ANTARA

#Kemenpora #Suporter Sepak Bola
Bagikan
Ditulis Oleh

Yohannes Abimanyu

Wonderful Indonesia, Pesona Indonesia dan pesona gw adalah satu

Berita Terkait

Olahraga
Suporter Nyalakan Flare di Stadion Manahan, Persis Solo di Ambang Sanksi PSSI
Panpel pertandingan Persis Solo mengakui kecolongan penyalaan flare oleh suporter saat laga kontra Persita Tangerang di Stadion Manahan.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 06 Januari 2026
Suporter Nyalakan Flare di Stadion Manahan, Persis Solo di Ambang Sanksi PSSI
Olahraga
Kerusuhan Flare Persis Vs Persita, Polisi Amankan 23 Suporter Tuan Rumah
Polresta Surakarta mengamankan sebanyak 23 oknum suporter Persis Solo dalam insiden ricuh menyalakan flare saat pertandingan Persis melawan Persita
Wisnu Cipto - Senin, 05 Januari 2026
Kerusuhan Flare Persis Vs Persita, Polisi Amankan 23 Suporter Tuan Rumah
Olahraga
30 Tahun Penantian, Indonesia akan Finis Runner-up di SEA Games 2025 dengan 80 Emas
Indonesia sukses mengamankan 80 emas SEA Games 2025 Thailand. Menpora Erick Thohir menyebut capaian ini sebagai sejarah baru dalam 30 tahun terakhir.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 19 Desember 2025
30 Tahun Penantian, Indonesia akan Finis Runner-up di SEA Games 2025 dengan 80 Emas
Olahraga
Medali Emas Ke-80 Datang dari Kabaddi, Tim Indonesia Capai Target di SEA Games 2025
Indonesia menang tipis 23-22 atas Malaysia sekaligus menghadirkan medali emas ke-80.
Frengky Aruan - Kamis, 18 Desember 2025
Medali Emas Ke-80 Datang dari Kabaddi, Tim Indonesia Capai Target di SEA Games 2025
Olahraga
SEA Games Thailand 2025: Indonesia Tempati Peringkat Kedua, Erick Thohir Soroti Mental Pantang Menyerah Atlet
Indonesia sementara berada di peringkat kedua SEA Games 2025 Thailand dengan 62 emas. Menpora menilai mental pantang menyerah jadi kunci prestasi atlet.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 17 Desember 2025
SEA Games Thailand 2025: Indonesia Tempati Peringkat Kedua, Erick Thohir Soroti Mental Pantang Menyerah Atlet
Olahraga
Kemenpora Targetkan Timnas Indonesia U-23 Raih Medali Perak di SEA Games 2025, PSSI Ingin Lebih
PSSI tetap meminta Timnas Indonesia U-23 asuhan Indra Sjafri untuk tetap mengejar medali emas SEA Games 2025.
Frengky Aruan - Kamis, 27 November 2025
Kemenpora Targetkan Timnas Indonesia U-23 Raih Medali Perak di SEA Games 2025, PSSI Ingin Lebih
Olahraga
Menuju SEA Games 2025, Erick Thohir: Hanya Atlet Terbaik yang akan Berlaga
Kemenpora memfinalisasi potensi medali Indonesia untuk SEA Games 2025. Erick Thohir pastikan hanya atlet terbaik yang diberangkatkan demi target tiga besar.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 14 November 2025
Menuju SEA Games 2025, Erick Thohir: Hanya Atlet Terbaik yang akan Berlaga
Indonesia
Hari Sumpah Pemuda, Kemenpora Imbau Masyarakat Kibarkan Bendera Merah Putih
Adapun tema Hari Sumpah Pemuda ke-97 pada 2025 yakni Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Hari Sumpah Pemuda, Kemenpora Imbau Masyarakat Kibarkan Bendera Merah Putih
Indonesia
Desak Pemerintah Tak Gentar Ancaman IOC, DPR: Sikap Bela Palestina Jauh Lebih Bermartabat
Komite Olimpiade Internasional (IOC) mengancam status Indonesia sebagai tuan rumah event olahraga dunia.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 23 Oktober 2025
Desak Pemerintah Tak Gentar Ancaman IOC, DPR: Sikap Bela Palestina Jauh Lebih Bermartabat
Olahraga
Shin Tae-yong Terharu Fans Sepak Bola Indonesia Belum Melupakannya, Berharap Tidak Hilang Harapan
Ungkapan haru disampaikan Shin setelah disinggung soal aksi suporter Timnas Indonesia yang mengelu-elukan namanya usai kekalahan 0-1 dari Irak
Frengky Aruan - Rabu, 22 Oktober 2025
Shin Tae-yong Terharu Fans Sepak Bola Indonesia Belum Melupakannya, Berharap Tidak Hilang Harapan
Bagikan