Kelakukan Lucu Selebritis Hollywood saat Difoto Paparazi

Muchammad YaniMuchammad Yani - Minggu, 15 Januari 2017
Kelakukan Lucu Selebritis Hollywood saat Difoto Paparazi

brightside.me

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Terkadang menjadi selebriti Hollywood memang sedikit menyusahkan. Apalagi jika bertemu dengan sosok paparazi saat menjalani kehidupan sehari-hari. Kelakuan paparazi yang sering menguntit dan mengambil foto diam-diam membuat para selebritis jengkel.

Meski demikian ada juga beberapa bintang yang tak mau ambil pusing. Nah, dikutip dari brightside.me, ini reaksi lucu dari selebritis Hollywood saat dirinya mengetahui telah diikuti oleh paparazi.

#Uma Thurman

brightside.me

Wanita yang memiliki nama asli Uma Karuna Thurman merupakan aktris dan model kelahiran Boston, Massachusetts, Amerika Serikat, 29 April 1970. Ia pernah memenangkan Golden Globe Award untuk kategori Aktris Terbaik Film TV melalui film Hysterical Blindness.

Di salah satu momen, Uma menyadari jika dirinya sedang diikuti oleh paparazi. Namun bukannya menghindar, Uma malah menunjukan wajah lucu kepada paparazi itu.

#Gerard Butler

brightside.me

Gerard Butler merupakan salah satu pemeran di film London Has Falen (2016). Pria kelahiran Glasgow, Skotlandia, 13 November 1969 ini juga pernah bermain dalam film The Phantom of the Opera bersama Emmy Rossum dan Minnie Driver.

Kelakuan lucu pun ditunjukan Gerard saat mengetahui dirinya difoto oleh paparazi saat sedang berada disebuah kafe. Bukannya marah, Gerard malah berbalik memfoto paparazi itu.

#Simon Cowell

brightside.me

Kalau Sahabat Merahputih senang menonton ajang pencari bakat American Idol kalian pasti tahu juri yang bernama Simon Cowell. Banyak kritikan yang pedas dilontarkan pria kelahiran Brighton, Inggris, 7 Oktober 1959 kepada para peserta.

Ets, tapi tunggu dulu, meski di depan panggung Simon terlihat galak hal tersebut tidak terjadi saat dirinya sedang bersantai. Di salah satu momen liburannya ia malah berpose menggunakan buah-buahan saat mengetahui dirinya diikuti oleh paparazi.

#Leonardo DiCaprio

brightside.me

Siapa yang tidak kenal dengan aktor tampan Leonardo DiCaprio. Pria kelahiran Los Angeles, 11 November 1974 ini pernah membintangi film fenomenal berjudul Titanic (1997). Di tahun 2015, Leonardi juga pernah membintangi film The Revenant.

Nah, Leonardo juga pernah melakukan hal lucu saat mengetahui dirinya diikuti oleh paparazi. Tak ingin wajahnya terfoto, ia pun langsung menaikan jaketnya hingga menutupi wajah.

#Harrison Ford

brightside.me

Harrison Ford adalah aktor senior Amerika Serikat kelahiran 13 Juli 1942. Film yang paling terkenal saat Harrison berperan didalamnya adalah Star Wars dan Indiana Jones.

Nah di salah satu peristiwa, ada paparazi yang memfoto Harrison saat membawa barang ke dalam mobil. Mungkin karena sadar dirinya difoto, Harrison langsung mengangkat kedua tangannya ke atas sambil mengepalnya. Seakan ia ingin mengatakan "Biar tua, gua ini kuat loh!!".

#Jim Carrey

brightside.me

Jim Carrey terkenal karena memerankan film komedi seperti Ace Ventura, Dumb & Dumber, The Mask, Liar Liar, dan Bruce Almighty. Nah, sepertinya kelucuan pria kelahiran Newmarket, Ontario, 17 Januari 1962 ini bukan hanya ada pada layar lebar saja.

Saat dirinya sedang berlibur di pantai Malibu dengan pasangannya Jenny McCarthy, ia difoto oleh paparazi. Mengetahui hal tersebut beberapa hari kemudian Jim Carrey sengaja memakai pakaian pasangannya.

#Ryan Gosling

brightside.me

Ryan Gosling merupakan seorang aktor, penulis latar, musisi dan pengusaha asal Kanada kelahiran 12 November 1980. Ia memulai karirnya di tahun 1993 sebagai bintang cilik pada Mickey Mouse Club.

Aksi lucu dilakukan Ryan Gosling saat dirinya mengetahui sedang diikuti oleh paparazi. Tampangnya yang serius berubah menjadi lucu karena menjulurkan lidahnya. Mungkin dia mau bilang "Mau elo foto kek, emang gue pikirin".

#Grant Gustin

brightside.me

Aksi lucu dilakukan aktor film dan teater Amerika Serikat ini saat dirinya mengetahui telah diikuti oleh paparazi. Grant Gustin bahkan melakukan pose-pose aneh dan lucu selayaknya diatas panggung.

Foto yang diambil pada tahun 2015 pun sempat menjadi bahan candaan para netizen. Tak sedikit yang bilang kalau Grant adalah orang yang cuek dan sangat humoris.

Nah itulah foto-foto lucu dari para selebritis Hollywood. Menurut kalian, foto mana yang paling membuat kita tertawa terbahak-bahak?. Sebelumnya merahputih.com juga pernah membahas panggilan sayang selebritis pada judul Panggilan Sayang Selebritis yang Boleh Ditiru Sama Pasangan Halalmu.

#Fotografer Paparazi #Leonardo DiCaprio #Artis Hollywood
Bagikan
Ditulis Oleh

Muchammad Yani

Lebih baik keliling Indonesia daripada keliling hati kamu

Berita Terkait

ShowBiz
Leonardo DiCaprio Jadi Pilihan Utama Kreator jika ‘Squid Game’ Dibuat Versi AS, Disebut makin Jago Perankan Pecundang
DiCaprio bahkan sempat dirumorkan jadi cameo di 'Squid Game'.
Dwi Astarini - Kamis, 03 Juli 2025
Leonardo DiCaprio Jadi Pilihan Utama Kreator jika ‘Squid Game’ Dibuat Versi AS, Disebut makin Jago Perankan Pecundang
Lifestyle
Justin Bieber Ngamuk ke Paparazzi, Lontarkan Kata-kata Pedas
Justin Bieber kembali ngamuk ke paparazzi. Ia melontarkan kata-kata pedas ke paparazzi yang mengikuti dirinya saat pergi ke kedai kopi di Palm Springs.
Soffi Amira - Jumat, 11 April 2025
Justin Bieber Ngamuk ke Paparazzi, Lontarkan Kata-kata Pedas
ShowBiz
Will Smith Kembali ke Dapur Rekaman dan Siap Jalankan Tur di 2025
Will Smith Kembali ke Dapur Rekaman dan Siap Jalankan Tur di 2025
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 22 Maret 2025
Will Smith Kembali ke Dapur Rekaman dan Siap Jalankan Tur di 2025
ShowBiz
Paris Hilton hingga Ibunda Beyonce Jadi Korban Kebakaran Los Angeles, Kehilangan Rumah Kesayangan
Sejumlah nama besar Hollywood menjadi korban dari kebakaran yang terjadi Los Angeles.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 13 Januari 2025
Paris Hilton hingga Ibunda Beyonce Jadi Korban Kebakaran Los Angeles, Kehilangan Rumah Kesayangan
ShowBiz
50 Cent Buka Suara Perihal Kendala Penggarapan Dokumenter P Diddy
50 Cent tengah mengerjakan film dokumenter skandal P Diddy.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 17 Desember 2024
50 Cent Buka Suara Perihal Kendala Penggarapan Dokumenter P Diddy
Lifestyle
Komposer Erwin Hendrijanto Terlibat Proyek Film 'Ozi: Voice of the Forest' Garapan Leonardo DiCaprio
Elwin Hendrijanto terlibat bersama salah satu komposer senior asal Inggris yang dikenal lewat karya-karyanya di film seperti DaVinci Code, Interstellar hingga The Little Prince yaitu Richard Harvey.
Frengky Aruan - Rabu, 28 Agustus 2024
Komposer Erwin Hendrijanto Terlibat Proyek Film 'Ozi: Voice of the Forest' Garapan Leonardo DiCaprio
Olahraga
Steven Spielberg hingga Tom Cruise Turut Hadiri Rangkaian Olimpiade Paris 2024
Nama-nama besar dari industri perfilman Hollywood hadir di rangkaian Olimpiade Paris 2024.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 01 Agustus 2024
Steven Spielberg hingga Tom Cruise Turut Hadiri Rangkaian Olimpiade Paris 2024
Fun
Game 'Kim Kardashian: Hollywood' akan Tutup Layanan setelah Satu Dekade
Kim Kardashian: Hollywood pertama diluncurkan pada 2014.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 07 Januari 2024
 Game 'Kim Kardashian: Hollywood' akan Tutup Layanan setelah Satu Dekade
Fun
Bintang Serial 'Yellowstone' Cole Hauser Ciptakan Merek Bourbon Sendiri
Bintang 'Yellowstone' bikin merek minuman Bourbon sendiri.
Andrew Francois - Rabu, 20 Desember 2023
Bintang Serial 'Yellowstone' Cole Hauser Ciptakan Merek Bourbon Sendiri
ShowBiz
Aktris Melissa Barrera Tanggapi Tuduhan Dirinya Anti-Semit
Mengutuk kebencian dan prasangka apa pun terhadap sekelompok orang mana pun
Hendaru Tri Hanggoro - Kamis, 23 November 2023
Aktris Melissa Barrera Tanggapi Tuduhan Dirinya Anti-Semit
Bagikan