Kebingungan akibat Wordle Sumbangkan Word of the Year dalam Cambridge Dictionary

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 18 November 2022
Kebingungan akibat Wordle Sumbangkan Word of the Year dalam Cambridge Dictionary

'Homer' dicari di situs web Cambridge Dictionary lebih dari 79.000 kali tahun ini. (Foto: cambridge.org)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

TEKA-teki daring untuk menebak kata-kata lima huruf mengambil alih internet pada 2022. Kala itu, Wordle mendominasi media sosial, budaya pop, dan bahkan kini menentukan Word of the Year dalam Cambridge Dictionary.

Kata 'homer' dicari di situs web Cambridge Dictionary lebih dari 79.000 kali tahun ini, dengan 65.401 pencarian terjadi dalam satu hari, yaitu pada 5 Mei. Penyebabnya? Pada hari itu, kata tersebut menjadi jawaban Wordle.

BACA JUGA:

Statistik Gim Wordle akan Bisa Disinkronkan ke Seluruh Perangkat



Tampaknya kata yang mendapatkan gelar Word of the Year itu berhasil memprovokasi frustrasi dari pengguna Wordle di luar Amerika yang tidak terbiasa dengan istilah tersebut ketika berusaha memecahkan teka-teki dengan menebak kata dalam batas enam tebakan permainan.

'Homer' adalah istilah informal Amerika-Inggris untuk home run dalam bisbol. Demikian dituliskan rilis berita Cambridge Dictionary pada Rabu (16/11). Orang lain mungkin mengetahuinya sebagai nama karakter Simpsons atau penyair Yunani kuno.

wordle
Beberapa kata yang muncul di Wordle dan kemudian melonjak dalam pencarian di situs Cambridge Dictionary. (Foto: TheStreet)



“Banyak pemain di luar AS belum pernah mendengar kata ini sebelumnya. Sejumlah besar pemain mengungkapkan rasa frustrasi dan kekesalan mereka di media sosial, tetapi banyak juga yang beralih ke Cambridge Dictionary untuk mencari tahu lebih lanjut,” tambah rilis berita tersebut.

“Masih marah tentang 'homer'. Sudah berminggu-minggu sekarang. Sangat marah,” ujar salah seorang pemain tentang jawaban Wordle itu pada 31 Mei, hampir sebulan setelah teka-teki itu ditayangkan.



Wordle effect

wordle
Wordle sebagai permainan kata sederhana dapat mempererat hubungan keluarga dan teman. (Foto: freepik/our-team)


Ada beberapa kata Amerika-Inggris lainnya yang muncul di Wordle dan kemudian melonjak dalam pencarian di situs web Cambridge Dictionary, demikian penjelasan dalam rilis berita kamus, Mereka menyebutnya sebagai sebagai Wordle effect.

Ejaan 'humor' versi Amerika juga tampak adanya peningkatan, dengan hampir 30.000 pencarian pada hari kata tersebut menjadi jawaban Wordle. Selain itu, kata-kata yang lebih tidak biasa seperti "caulk" dan "bayou" juga dicari ribuan kali.

BACA JUGA:

Cara Menang Permainan Tebak Kata Wordle


Pilihan Cambridge Dictionary untuk word of the year mengilustrasikan popularitas permainan sederhana yang dapat dibagikan secara daring ketika pembatasan sosial terjadi menyusul pandemi global.

“Mungkin tidak mengherankan jika orang-orang menikmati fokus dan tantangan mental dari permainan kata sederhana yang dapat mempererat kebersamaan dengan keluarga dan teman, baik yang berdekatan secara fisik atau tidak, pada saat pembatasan sosial dan pemulihan berkepanjangan dari pandemi global,” kata Wendalyn Nichols dari Cambridge Dictionary dalam rilis tersebut.

Setelah kepopuleran Wordle yang viral, Wordle dibeli New York Times dan menghasilkan kuartal terbaik untuk penambahan pelanggan ke bagian gim mereka. Demikian diungkap CEO Meredith Kopit Levien dalam rilis pada Mei lalu.(aru)

BACA JUGA:

Diakuisisi New York Times, Wordle Tambah Susah?

#Game #Gaming
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

Tekno
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
RedMagic 11 Air versi global tidak akan memangkas spesifikasi dari versi aslinya
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
Fun
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Panduan TheoTown pemula untuk membangun kota stabil dan cepat berkembang, mulai dari jalan, listrik, pajak, hingga dense zone.
ImanK - Minggu, 11 Januari 2026
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Indonesia
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
BNPT mencatat sepanjang tahun 2025 terdapat sekitar 112 anak di 26 provinsi yang teridentifikasi terpapar paham radikalisme melalui ruang digital, baik melalui media sosial maupun gim daring.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 08 Januari 2026
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
ShowBiz
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Simu Liu resmi membintangi film adaptasi game 'Sleeping Dogs' yang disutradarai Timo Tjahjanto. Kisah polisi undercover lawan Triad siap ke layar lebar.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Indonesia
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Pemilik platform permainan daring dituntut untuk memberikan verifikasi dan keamanan terhadap siapa yang mengakses.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 31 Desember 2025
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Lifestyle
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Gim ini menarik karena adegan pertarungan tangan kosong dan juga senjata apinya.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Fun
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Film Live-Action terbaru “Street Fighter” akan tayang di bioskop pada 16 Oktober 2026
Wisnu Cipto - Minggu, 14 Desember 2025
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
ShowBiz
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Trailer perdana film Street Fighter dirilis di The Game Awards, menampilkan aksi Ryu dan Ken menuju Turnamen World Warrior. Tayang 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 13 Desember 2025
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Lifestyle
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Ajang IESF WEC 2025 ini dinilai sangat strategis untuk mematangkan tim
Angga Yudha Pratama - Senin, 08 Desember 2025
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Lifestyle
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Timnas MLBB putri memulai turnamen IESF WEC 2025 dengan hasil meyakinkan
Angga Yudha Pratama - Minggu, 07 Desember 2025
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Bagikan