Kalahkan Liverpool, Man City Makin Kukuh Sebagai Raja Domestik

Thomas KukuhThomas Kukuh - Senin, 05 Agustus 2019
Kalahkan Liverpool, Man City Makin Kukuh Sebagai Raja Domestik

Man City memenangkan Trofi Community Shield setelah mengalahkan Liverpool melalui adu penalti. (Twitter/Man City)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Manchester City sukses mempertahankan gelar juara Community Shield. Gelar itu didapatkan anak asuh Pep Guardiola setelah menekuk Liverpool lewat adu tendangan penalti di di Wembley Stadium, Minggu (4/8).

Man City mengalahkan Liverpool lewat adu tendangan penalti, 5-4, setelah pada waktu normal skor 1-1.

Pada ajang yang menandakan Premier League musim 2019-20 dimulai ini, Man City unggul terlebih dahulu menit ke-12 lewat gol Raheem Sterling.

Eks pemain Liverpool ini mendapat umpan sontekan dari David Silva dan memperdaya kiper lawan, Alisson Becker. Babak kedua, The Reds sejatinya lebih menguasai bola.

Baca Juga: Rangkuman Transfer: Moise Kean ke Everton, Milan Boyong Bennacer, Barca Rekrut Bek Kiri Baru

Baca Juga: 6 Pemain yang Bisa Menjadi Kunci Duel Liverpool Vs Manchester City

Gol penyama kedudukan untuk Liverpool baru lahir di menit ke-78. Berawal dari set pieces bola mati yang disundul oleh Virgil Van Dijk.

Hasil operan Van Dijk langsung dimanfaatkan oleh rekannya di jantung pertahanan, Joel Matip. Liverpool sendiri sejatinya punya kans keluar sebagai pemenang.

Pasalnya pada periode injury time, anak asuh Juergen Klopp memiliki dua kesempatan emas sekaligus melalui Mohammed Salah dan pemain pengganti Xherdan Sahaqiri.

Namun dua peluang tersebut mentah. Lantaran skor 1-1,laga berlanjut ke adu penalti. Pada momen ini, kiper Man City, Claudio Bravo sukses unjuk gigi.

Dia mampu menepis tendangan kedua Liverpool yang dieksekusi Georginio Wijnaldum. Sebaliknya, lima eksekutor Man City semua menunaikan tugas dengan sempurna, termasuk Gabriel Jesus sebagai penendang terakhir.

Praktis Community Shield 2019 merupakan gelar keenam Man City di ajang ini.

Gelar ini makin mengukuhkan bahwa Man City merupakan raja domestik. Dimana pada musim lalu mereka menyapu bersih liga dan turnamen domestik seperti Premier League, Piala FA dan Piala Liga.

#Liverpool #Manchester City #Community Shield
Bagikan
Ditulis Oleh

Thomas Kukuh

Berita Terkait

Olahraga
Barcelona Dikabarkan Lirik Nathan Ake, Kemungkinan Bisa Datang Januari 2026
Barcelona dikabarkan melirik Nathan Ake. Ia pun bisa datang saat bursa transfer Januari 2026 nanti.
Soffi Amira - Minggu, 28 Desember 2025
Barcelona Dikabarkan Lirik Nathan Ake, Kemungkinan Bisa Datang Januari 2026
Olahraga
Florian Wirtz Cetak Gol Pertama untuk Liverpool, Arne Slot Yakin Bakal Banyak Gol yang Dicetak
Florian Wirtz berhasil mencetak gol pertamanya untuk Liverpool. Arne Slot pun yakin, ia akan mencetak banyak gol untuk The Reds.
Soffi Amira - Minggu, 28 Desember 2025
Florian Wirtz Cetak Gol Pertama untuk Liverpool, Arne Slot Yakin Bakal Banyak Gol yang Dicetak
Olahraga
Rayan Cherki Tampil Apik Lawan Nottingham Forest, Pep Guardiola: Saya Ingin Menciumnya
Rayan Cherki tampil gemilang saat melawan Nottingham Forest. Pep Guardiola pun memuji pemain Prancis tersebut, yang menjadi penentu kemenangan Manchester City.
Soffi Amira - Minggu, 28 Desember 2025
Rayan Cherki Tampil Apik Lawan Nottingham Forest, Pep Guardiola: Saya Ingin Menciumnya
Olahraga
Arne Slot Ingin Liverpool Libas Wolves Saat 'Boxing Day' Sebagai Kado Natal Paling Indah Buat Fans
Slot tetap memberikan catatan kritis terhadap performa anak asuhnya
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
Arne Slot Ingin Liverpool Libas Wolves Saat 'Boxing Day' Sebagai Kado Natal Paling Indah Buat Fans
Olahraga
Nasib Tragis Lulusan Akademi Manchester City: Kedatangan Antoine Semenyo Bisa Bikin Oscar Bobb Terusir
Melihat situasi Bobb yang semakin terpinggirkan, klub raksasa Bundesliga, Borussia Dortmund, dilaporkan mulai bergerak cepat
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
Nasib Tragis Lulusan Akademi Manchester City: Kedatangan Antoine Semenyo Bisa Bikin Oscar Bobb Terusir
Olahraga
Rekor Bola Mati Liverpool Buruk, Arne Slot: Kami Sangat Kesal Saat ini
Arne Slot merasa frustasi karena rekor bola mati Liverpool sangat buruk. Liverpool sendiri baru mencetak tiga gol dari bola mati.
Soffi Amira - Jumat, 26 Desember 2025
Rekor Bola Mati Liverpool Buruk, Arne Slot: Kami Sangat Kesal Saat ini
Olahraga
Manchester City Masih Dekati Antoine Semenyo, Siap Aktifkan Klausulnya
Manchester City kini masih mendekati Antoine Semenyo. City siap mengaktifkan klausul pelepasannya senilai Rp 1,4 triliun.
Soffi Amira - Rabu, 24 Desember 2025
Manchester City Masih Dekati Antoine Semenyo, Siap Aktifkan Klausulnya
Olahraga
Semenyo Pilih Tetangga Berisik! MU Kalah Cepat, Man City Siap Aktifkan Klausul Sebelum 10 Januari
Keputusan Semenyo untuk merapat ke Etihad Stadium kabarnya telah disampaikan secara resmi kepada pihak Manchester United
Angga Yudha Pratama - Rabu, 24 Desember 2025
Semenyo Pilih Tetangga Berisik! MU Kalah Cepat, Man City Siap Aktifkan Klausul Sebelum 10 Januari
Olahraga
Chelsea Mundur, Duo Manchester Kini Saling Sikut untuk Datangkan Antoine Semenyo
Manchester City dan Manchester United kini bersaing untuk mendapatkan Antoine Semenyo. Sementara itu, Chelsea mundur dari perburuan.
Soffi Amira - Rabu, 24 Desember 2025
Chelsea Mundur, Duo Manchester Kini Saling Sikut untuk Datangkan Antoine Semenyo
Olahraga
Arne Slot Beri Kabar Terbaru soal Kondisi Alexander Isak, Absen Sampai Kapan?
Arne Slot beri kabar terbaru soal kondisi Alexander Isak. Ia harus menjalani operasi akibat patah tulang fibula yang dideritanya.
Soffi Amira - Rabu, 24 Desember 2025
Arne Slot Beri Kabar Terbaru soal Kondisi Alexander Isak, Absen Sampai Kapan?
Bagikan