Jungkook BTS Bikin Rekor di AS lewat 'Golden', Padahal Masih Wamil

Hendaru Tri HanggoroHendaru Tri Hanggoro - Jumat, 03 Januari 2025
Jungkook BTS Bikin Rekor di AS lewat 'Golden', Padahal Masih Wamil

Jungkook cetak sejarah dengan album 'Golden' (Foto: YouTube/HYPE LABELS)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Jungkook BTS memang enggak ada matinya! Meski lagi wamil, album solo debutnya, Golden, terus mendominasi penjualan album solo K-pop di Amerika Serikat selama dua tahun berturut-turut. Keren banget, kan?

Akun Chartdata di platform sosial X baru saja nge-post, "JungKook’s ‘GOLDEN’ ends 2024 as the #1 bestselling album by a K-Pop soloist of the year in the US by total units."

Akun lain seperti About Music, Pop Flop, dan Pop Core juga ikut merayakan prestasi Jungkook ini dengan unggahan serupa.

"Dirilis November 2023, "Golden" berhasil jadi album solo K-pop terlaris di AS selama dua tahun berturut-turut, 2023 dan 2024," begitu warta koreaherald.com (3/1).

Baca juga:

Jungkook BTS Curhat, AI Bikin Dia Minder

Di AS, album debut ini nangkring di posisi No. 2 di chart Billboard 200 dengan penjualan 210.200 unit album sepanjang minggu pertamanya. Total penjualan album ini sebanyak 164.800 yang terdiri dari 128.500 kopi fisik dan 36.300 unduhan digital. Sampai akhir 2023, Golden sudah terjual sekitar 244.000 kopi di AS.

Menurut chart akhir tahun Billboard 2024, Golden nangkring di posisi No. 80 di Billboard 200 dan No. 10 di Top Album Sales.

Golden dirilis lewat agensi Big Hit dan mengambil tema dari momen-momen emas Jungkook sebagai artis solo.

Album ini juga disebut sebagai 'Golden Maknae', merujuk pada status Jungkook sebagai anggota termuda BTS dengan "warna suara unik yang memikat pendengar di seluruh dunia".

Jungkook mulai wamil pada 12 Desember 2023 dan dijadwalkan selesai pada 11 Juni 2025. (dru)

Baca juga:

Kontes Mirip Jungkook BTS Digelar di Chicago, Peserta Penuh Tato dan Tindik

#Jungkook BTS #K-Pop
Bagikan
Ditulis Oleh

Hendaru Tri Hanggoro

Berkarier sebagai jurnalis sejak 2010 dan bertungkus-lumus dengan tema budaya populer, sejarah Indonesia, serta gaya hidup. Menekuni jurnalisme naratif, in-depth, dan feature. Menjadi narasumber di beberapa seminar kesejarahan dan pelatihan jurnalistik yang diselenggarakan lembaga pemerintah dan swasta.

Berita Terkait

ShowBiz
Apink Kembali Setelah Lama Dinanti, Nostalgia 'Mr. Chu' Menggema
Apink resmi comeback pada 5 Januari 2026 dengan mini album ke-11 RE : LOVE untuk merayakan 15 tahun perjalanan karier mereka di K-pop.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Apink Kembali Setelah Lama Dinanti, Nostalgia 'Mr. Chu' Menggema
ShowBiz
Lirik dan Makna Lagu 'Gameboy', Single Enerjik KATSEYE dari EP 'Beautiful Chaos'
KATSEYE merilis EP Beautiful Chaos pada 2025. Salah satu single andalannya, “Gameboy”, hadir dengan nuansa pop modern yang enerjik dan playful.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Lirik dan Makna Lagu 'Gameboy', Single Enerjik KATSEYE dari EP 'Beautiful Chaos'
ShowBiz
Jelang Comeback, BTS Rencanakan Sebuah Konser di Istana Gyeongbok, Seoul
Untuk sementara ini, acara itu diberi judul ‘K-heritage and K-pop fusion concert’.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Jelang Comeback, BTS Rencanakan Sebuah Konser di Istana Gyeongbok, Seoul
ShowBiz
'Sunday Morning', Langkah Baru ILLIT di Industri Musik Jepang
Lagu 'Sunday Morning' mengusung tema tentang kekuatan cinta yang tak mampu dibendung siapa pun.
Dwi Astarini - Minggu, 18 Januari 2026
'Sunday Morning', Langkah Baru ILLIT di Industri Musik Jepang
ShowBiz
ZEROBASEONE Rilis 'Running to Future' sebagai Pre-Release Album Spesial 'Re-Flow'
ZEROBASEONE kembali menyapa penggemar lewat perilisan digital single beserta video musik berjudul 'Running to Future' pada 9 Januari 2026.
Dwi Astarini - Minggu, 18 Januari 2026
ZEROBASEONE Rilis 'Running to Future' sebagai Pre-Release Album Spesial 'Re-Flow'
ShowBiz
BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
Para pengamat industri sebelumnya memperkirakan kontrak itu akan diperbarui sehingga perpisahan bersih yang mendadak ini terasa semakin mengejutkan.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
 BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
ShowBiz
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi
Secara harfiah, arirang berarti bentuk lagu rakyat Korea yang sangat populer.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’,  akan Dirilis dalam 16 Versi
ShowBiz
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
BTS akan menggelar konser di Jakarta pada 26-27 Desember 2026. Harga tiket belum diumumkan, simak perkiraan harga berdasarkan konser BTS di Jepang.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
ShowBiz
BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
BTS akan tur mulai April 2026 hingga Maret 2027, dengan jadwal singgah di Amerika Utara, Eropa, Oseania, Asia Timur, dan Asia Tenggara.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
 BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
ShowBiz
Proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE, Lagu Solo Ningning 'Ketchup And Lemonade' Bersinar
Lagu solo Ningning aespa 'Ketchup And Lemonade' dari proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE mencatatkan performa kuat di chart QQ Music China.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE, Lagu Solo Ningning 'Ketchup And Lemonade' Bersinar
Bagikan