Fashion

Menebak Tampilan Jordan Jumpman Travis Scott

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Kamis, 09 November 2023
Menebak Tampilan Jordan Jumpman Travis Scott

Koleksinya yang akan datang disebut sebagai Jordan Cut The Check. (Foto: Sole Retriever)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

NIKE mengumumkan kolaborasi unik bersama rapper Travis Scott. Koleksi Jordan Jumpman terbaru yang dikabarkan rilis di musim liburan akhir 2023 akan hadir dalam desain nan terinspirasi oleh sosok Travis Scott. Sayangnya, belum ada bocoran mengenai akan seperti apa sepatu signature tersebut.

Seperti dikabarkan Sole Retriever, Travis Scott telah menjadi salah satu figur yang paling berpengaruh dalam dunia sepatu kets selama enam tahun terakhir. Ia memelopori kolaborasi yang amat sukses dengan Nike dan Jordan. Termasuk rangkaian koleksi Air Jordan 1, Air Jordan 4, dua Air Jordan 6, dan SB Dunk Low yang kabarnya akan diproduksi kembali namun ternyata tak pernah terwujud.

Baca Juga:

New Balance Gandeng Amine Hadirkan Siluet 610S Edisi Terbatas

Baru-baru ini Scott sempat terlihat mengenakan sepatu dengan desain seperti Jordan. Tapi tidak bisa dipastikan saat itu Scott memang memakai siluet terbarunya bersama Jordan Jumpan yang akan memiliki nama Jordan Cut The Check.

Koleksi sepatu spesial Travis Scott akan segera rilis pada akhir tahun 2023. (Foto: Sole Retriever)

Cut The Check hanyalah sebuah nama kode. Sneaker terbaru garapan Travis Scott bersama Jordan Jumpan secara resmi akan disebut dengan Jumpman Jack. Kabarnya ada tiga iterasi yang akan dirilis pada musim liburan 2023 mendatang, seperti Jordan Jumpman Jack SP, Jordan Jumpman Jack TR, dan Jordan Jumpman Jack SP OPT 3.

Meskipun Jordan telah menentukan nama untuk lini sepatu Sneaker khas Travis Scott, nama-nama model tersebut bisa jadi hanya sebagai penanda dan mungkin belum resmi.

Travis Scott juga terlihat mengenakan berbagai macam warna sepatu Jordan, seperti saat menghadiri Cannes. Saat itu kemungkinan besar ia mengenakan koleksi Jordan Jumpman Jack SP OPT 3.

Baca Juga:

New Balance KAWHI 'Four Bounces' akan Debut di NBA Playoffs

Sepatu ini telah menarik perbandingan dengan sepatu kets Ishod Wair dengan Nike SB, karena desain berpotongan rendah dan banyak panel. Logo Swoosh terbalik khas Scott dan lidah empuk yang menampilkan tulisan jenama Jumpman sepertinya akan hadir juga pada koleksi sepatu spesial ini.

Logo Jumpman tampak jelas pada koleksi sepatu spesialnya. (Foto: Sole Retriever)

Selain itu, pernah beredar sebuah foto memperlihatkan Scott duduk di pinggir lapangan pada pertandingan NBA. Pada foto tersebut Scott seperti mengenakan koleksi warna “sail” yang diyakini Jordan Jumpman Jack TR.

Meski belum ada informasi yang pasti soal desain sepatu terbaru Jumpan bersama Travis Scott, kabarnya koleksi signature ini akan tersedia dalam berbagai ukuran pria dewasa, remaja, dan balita. Satu hal yang pasti, edisi sepatu ini akan meluncur di akhir 2023. (zvw)

Baca Juga:

Intip nih, Sneakers New Balance x Stone Island 2023

#Fashion
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Fashion
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
SMM mengajak kita semua untuk melarung kedukaan atas kerusakan laut sekaligus menumbuhkan harapan agar semakin banyak yang sadar dan berupaya memperbaikinya.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
Fashion
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
JFW 2026 menampilkan lebih dari 100 desainer dan label terkemuka tanah air.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
ShowBiz
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Berkolaborasi dengan Kasatmata, Silampukau hadirkan album Stambul Arkipelagia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Fashion
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Kain indah memesona tersebut menjadi representasi batik tulis asal Maluku Tengah nan berkarakter dan memikat.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Fashion
Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.
Converse All Star adalah platform komunitas global yang didedikasikan untuk mendukung dan memberdayakan para kreator muda yang sedang berkembang.
Dwi Astarini - Jumat, 24 Oktober 2025
 Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.
Fashion
Converse Sambut Musim Liburan Akhir Tahun dengan Koleksi Terbaru, Gaya Maksimal di Segala Perayaan
Converse mengundang setiap orang untuk mendefinisikan musim liburan mereka sendiri, didukung gaya alas kaki yang serbaguna.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
Converse Sambut Musim Liburan Akhir Tahun dengan Koleksi Terbaru, Gaya Maksimal di Segala Perayaan
Fashion
Gaya Sporty Luxe ala Justin Hubner: Maskulin, Melek Mode, dan Anti Ribet
Lewat akun Instagram pribadinya @justinhubner5, Justin kerap membagikan gaya berpakaian yang memadukan nuansa sporty dan kemewahan, yang dikenal sebagai tren sporty luxe.
Wisnu Cipto - Minggu, 12 Oktober 2025
Gaya Sporty Luxe ala Justin Hubner: Maskulin, Melek Mode, dan Anti Ribet
Fashion
Terus Merugi, Sepatu BATA Resmi Hapus Bisnis Produksi Alas Kaki
Keputusan diambil dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) BATA yang digelar pada 25 September 2025.
Wisnu Cipto - Jumat, 10 Oktober 2025
 Terus Merugi, Sepatu BATA Resmi Hapus Bisnis Produksi Alas Kaki
ShowBiz
Lebih dari Sekadar Festival, JakCloth Kini Jadi Simbol Ekspresi Lokal
JakCloth telah bertransformasi jadi sebuah movement anak muda.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 01 Oktober 2025
Lebih dari Sekadar Festival, JakCloth Kini Jadi Simbol Ekspresi Lokal
Fashion
Energi Baru ESMOD Jakarta Meriahkan Senayan City Fashion Nation 2025
ESMOD Jakarta Runway Syndicate menjadi salah satu sorotan di panggung Senayan City Fashion Nation 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 24 September 2025
Energi Baru ESMOD Jakarta Meriahkan Senayan City Fashion Nation 2025
Bagikan