Film

Joko Anwar Isyaratkan Sekuel lain 'Pengabdi Setan'

Dwi AstariniDwi Astarini - Senin, 07 November 2022
Joko Anwar Isyaratkan Sekuel lain 'Pengabdi Setan'

Joko Anwar menggungkapkan ia sudah menyiapkan dunia sinematik yang sangat luas. (foto: Instagram pengabdisetan2filmjpg

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

FILM Pengabdi Setan sukses bikin penonton merinding sekaligus penasaran. Film horor karya Joko Anwar ini mampu memberi ketegangan dan ketakutan bagi para penikmatnya. Pada Agustus lalu, Joko Anwar baru saja merilis sekuel pertama film ini. Akan tetapi, akhir dari film yang dianggap menggantung dan penuh misteri membuat penonton bertanya-tanya bagaimana kelanjutan dari kisah keluarga Rini.


Seperti dilansir NME, Joko Anwar mengungkapkan, pada saat ini, penonton hanya baru tahu sedikit kisah dari Pengabdi Setan. “Sejauh ini, kamu bahkan belum melihat sepersepuluh dari cerita itu,” ungkap Joko Anwar dalam waawancara bersama NME.

BACA JUGA:

Joko Anwar Bicara Kemungkinan Film Ketiga 'Pengabdi Setan'



Joko Anwar mengungkapkan ia sudah memiliki dunia sinematik yang lebih luas dalam pikirannya. Ide tersebut bahkan sudah ada sebelum syuting untuk film pertamanya. Ia bahkan mengisyaratkan akan memberikan gambaran yang lebih besar. “Lebih daripada sekadar cerita tentang sebuah keluarga yang diteror aliran sesat,” katanya.

pengabdi setan
Pada film ketiga, Joko Anwar akan membuat formula baru yang tidak hanya berfokus pada rumah berhantu. (foto: instagram_pengabdisetan2film)


Bukan hanya itu, untuk film ketiganya, Joko Anwar berencana untuk membuat formula baru yang tidak hanya berfokus di rumah. “Film Pengabdi Setan akan menjelajah luar subgenre rumah berhantu. Saya tahu ini tantangan karena orang sudah terbiasa dengan lingkungan tertutup. Namun, film ketiga akan tumbuh dan bekembang menjadi sesuatu yang lain,” jelasnya.

BACA JUGA:

Ini Salah Satu Alasan Kenapa Film "Pengabdi Setan" Menakutkan



Film Pengabdi Setan pertama kali dirilis pada 2017. Film itu menjadi sebuah remake dari film horor tahun 1980 oleh Sosworo Gutama Putra. Pengabdi Setan pertama telah ditonton lebih dari 4,2 juta penonton dan diperkirakan telah mengumpulkan pendapatan sebesar Rp 143 milliar. Itu menjadikannya film terlaris di Indonesia pada 2017.

pengabdi setan 2
Film keduanya pun meraup kesuksesan yang besar di hari pertama penayangannya. (foto: Instagram_pengabdisetan2film)


Kesuksesan film pertamanya ternyata berlanjut hingga di film kedua. Pengabdi Setan: Communion bahkan telah mencetak rekor baru di hari pertama penayangannya pada 4 Agustus. Film itu menarik sebanyak 701.891 penonton di bisokop. Film ini pun menjadi film ketiga terlaris di Indonesia setelah Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 dan KKN di Desa Penari.(nab)

BACA JUGA:

Joko Anwar Tak Tentukan Target Penonton 'Pengabdi Setan 2: Communion'

#Film #Pengabdi Setan #Joko Anwar
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
'Aku yang Engkau Cari', Lagu Maudy Ayunda yang Lahir dari Dunia 'Para Perasuk'
Maudy Ayunda merilis single 'Aku yang Engkau Cari' sebagai original soundtrack film Para Perasuk garapan Wregas Bhanuteja.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
'Aku yang Engkau Cari', Lagu Maudy Ayunda yang Lahir dari Dunia 'Para Perasuk'
ShowBiz
Mawar Eva de Jongh dan Deva Mahenra Beradu Emosi di Series 'Luka, Makan, Cinta'
Serial Luka, Makan, Cinta mengangkat drama bisnis keluarga dan konflik ibu-anak. Disutradarai Teddy Soeria Atmadja, dibintangi Mawar Eva de Jongh dan Deva Mahenra.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Mawar Eva de Jongh dan Deva Mahenra Beradu Emosi di Series 'Luka, Makan, Cinta'
ShowBiz
Netflix Rilis Film Coming of Age 'Surat untuk Masa Mudaku', Tayang 29 Januari 2026
Netflix menyiapkan film coming of age Surat untuk Masa Mudaku karya Sim F. Dibintangi Millo Taslim dan Fendy Chow, tayang 29 Januari 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Netflix Rilis Film Coming of Age 'Surat untuk Masa Mudaku', Tayang 29 Januari 2026
ShowBiz
Film 'Aku Sebelum Aku' Siap Tayang di Netflix, Kolaborasi Gina S Noer dan Ringgo Agus Rahman
Ringgo Agus Rahman membintangi film coming of age 'Aku Sebelum Aku', debut Gina S Noer di Netflix. Simak sinopsis dan fakta menariknya.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Film 'Aku Sebelum Aku' Siap Tayang di Netflix, Kolaborasi Gina S Noer dan Ringgo Agus Rahman
ShowBiz
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
Film terbaru Joko Anwar berjudul Ghost in Cell dibintangi sederet aktor kawakan Tanah Air. Intip daftar lengkap pemainnya di sini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'
ShowBiz
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
Joko Anwar merilis trailer Ghost in Cell, film komedi satir berlatar penjara yang akan debut di Berlin Film Festival dan tayang tahun ini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Joko Anwar Hadirkan Trailer Film 'Ghost in Cell', Satir Penjara Berbalut Horor-Komedi
ShowBiz
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
Film Korea My Dad, the Zombie resmi memulai syuting. Dibintangi Yoo Jae Myung, Lee Si Eon, dan Oh Dal Soo. Mengangkat kisah aktor zombie dan cinta keluarga.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Film Korea 'My Dad, the Zombie' Mulai Produksi, Sajikan Komedi Keluarga yang Menyentuh
ShowBiz
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
Sejumlah film horor Indonesia siap tayang di bioskop akhir Januari 2026. Dari Sengkolo hingga Kuyank, kisah mitos dan legenda kelam siap meneror penonton.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Deretan Film Horor Lokal Siap Teror Bioskop Akhir Januari 2026, Catat Jadwalnya!
ShowBiz
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
Film Sadali mengangkat kisah cinta jarak jauh penuh dilema, dibintangi Adinia Wirasti dan Hanggini, tayang 5 Februari 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Film 'Sadali' Tampilkan Dilema Cinta Jarak Jauh, Adinia Wirasti Comeback ke Layar Lebar
Fun
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram
The RIP Netflix tayang 16 Januari 2026. Film kriminal thriller dibintangi Matt Damon dan Ben Affleck. Simak sinopsis dan daftar pemerannya.
ImanK - Sabtu, 17 Januari 2026
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram
Bagikan