Jennifer Lopez Bintangi Serial Thriller Psikologis 'The Last Mrs. Parrish', Segera Tayang di Netflix

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 24 November 2025
Jennifer Lopez Bintangi Serial Thriller Psikologis 'The Last Mrs. Parrish', Segera Tayang di Netflix

Jennifer Lopez merasa lega setelah bercerai dari Ben Affleck. Foto: Instagram/jlo

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Aktris dan penyanyi papan atas Jennifer Lopez resmi membintangi serial orisinal Netflix berjudul The Last Mrs. Parrish. Proyek ini digarap oleh sutradara peraih Academy Award, Robert Zemeckis, dengan proses syuting yang dimulai pada September 2025 dan telah rampung pada November 2025.

Serial ini merupakan adaptasi dari novel terlaris berjudul sama karya Liv Constantine, yang dikenal dengan alur thriller psikologis penuh intrik dan manipulasi. Naskah serial dikerjakan oleh Andrea Berloff, John Gatins, dan Lisa Rubin.

Tak hanya menjadi pemeran utama, Jennifer Lopez juga duduk sebagai produser eksekutif melalui Nuyorican Productions, bersama Elaine Goldsmith Thomas dan Benny Medina. Ia juga bekerja sama dengan Molly Sims dari Something Happy Productions dan Liza Chasin dari 3dot Productions.

Baca juga:

Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025

Sinopsis The Last Mrs. Parrish

Netflix belum merilis sinopsis resmi. Namun, alur cerita diperkirakan akan mengikuti novel aslinya yang berfokus pada karakter Amber Patterson — seorang perempuan biasa yang merasa hidupnya tak berarti dan tak terlihat.

Dipenuhi rasa iri terhadap kehidupan sosialita kaya raya, Daphne Parrish, Amber mulai menyusup ke kehidupan keluarga Daphne dan suaminya, pengusaha real estat berkuasa bernama Jackson Parrish. Obsesi, kecemburuan, dan ambisi gelap Amber perlahan memicu tragedi yang mengancam kehancuran keluarga tampak sempurna itu.

Baca juga:

Michael B. Jordan dan Juno Temple akan Bintangi Film Animasi Terbaru Netflix 'Swapped', Dijadwalkan Tayang 2026

Selain Jennifer Lopez, serial ini dibintangi oleh bintang-bintang ternama, di antaranya:

  • Nikolaj Coster-Waldau (Game of Thrones) sebagai Jackson Parrish
  • Isabel May (1883) sebagai Amber Patterson
  • Pierson Fodé (The Man from Toronto)
  • Debi Mazar (Empire Records)
  • Denis O’Hare (American Horror Story)
  • Renata Friedman (The Patient)
  • Eduardo Ramos (21 Bridges) sebagai Giorgio

Serial ini diprediksi menjadi salah satu tayangan thriller psikologis yang paling dinanti di Netflix berkat kombinasi nama besar di depan dan belakang layar. (Tka)

#Film Serial #Netflix #Jennifer Lopez #Serial Netflix
Bagikan
Ditulis Oleh

Tika Ayu

Berita Terkait

ShowBiz
Ahn Sung-jae Terjerat Rumor, Produser ‘Culinary Class Wars’ Langsung Gas Tempuh Jalur Hukum
Chef Ahn Sung-jae dituduh terlibat Partai Komunis China.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
Ahn Sung-jae Terjerat Rumor, Produser ‘Culinary Class Wars’ Langsung Gas Tempuh Jalur Hukum
Fun
Land of Sin, Film Misteri Terbaru di Netflix Siap Acak-Acak Emosi Penonton
Awalnya kasus yang ditangani dua detektif Dani dan Malik tampak biasa, tetapi perlahan berubah menjadi pengungkapan rahasia kelam yang mengusik nurani.
Wisnu Cipto - Selasa, 06 Januari 2026
Land of Sin, Film Misteri Terbaru di Netflix Siap Acak-Acak Emosi Penonton
Fun
Serial Thriller ‘Found’ Hadir di Netflix, 35 Episode Kisah Orang Hilang
Serial Thriller ‘Found’ hadir dalam 35 episode yang siap menyuguhkan kisah penuh ketegangan, misteri, dan dilema moral.
Wisnu Cipto - Selasa, 06 Januari 2026
Serial Thriller ‘Found’ Hadir di Netflix, 35 Episode Kisah Orang Hilang
Fun
Your Turn to Kill Tayang di Netflix, Teror Permainan Nyawa Khas Horor Jepang
Apartemen yang awalnya terlihat damai justru menjadi pusat teror ketika para penghuni terlibat dalam permainan aneh: saling menuliskan nama orang yang ingin mereka bunuh.
Wisnu Cipto - Senin, 05 Januari 2026
Your Turn to Kill Tayang di Netflix, Teror Permainan Nyawa Khas Horor Jepang
Fun
Flop di Bioskop, A Big Bold Beautiful Journey Coba Peruntungan di Netflix
Setelah gagal di layar bioskop, Film A Big Bold Beautiful Journey mencoba peruntungan hadir di platform streaming Netflix.
Wisnu Cipto - Senin, 05 Januari 2026
Flop di Bioskop, A Big Bold Beautiful Journey Coba Peruntungan di Netflix
ShowBiz
Tarik 184.960 Penonton di Bioskop Indonesia, Film 'Tinggal Meninggal' Tayang di Netflix
Cerita Tinggal Meninggal menyoroti kehidupan Gema yang sangat datar.
Dwi Astarini - Sabtu, 03 Januari 2026
Tarik 184.960 Penonton di Bioskop Indonesia, Film 'Tinggal Meninggal' Tayang di Netflix
ShowBiz
Simak Lagi 10 Tayangan Terpopuler Netflix sepanjang 2025, dari 'Squid Game' hingga 'Wednesday'
Deretan series Netflix terpopuler sepanjang 2025 secara global. Dari Squid Game Season 3, Stranger Things 5, hingga Wednesday Season 2.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 02 Januari 2026
Simak Lagi 10 Tayangan Terpopuler Netflix sepanjang 2025, dari 'Squid Game' hingga 'Wednesday'
ShowBiz
'Legend of Aang: The Last Airbender' Batal Tayang di Bioskop, Pindah ke Konten Eksklusif Streaming Paramount+
Film ini sangat dinantikan karena mengambil latar waktu beberapa tahun setelah akhir serial aslinya
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
'Legend of Aang: The Last Airbender' Batal Tayang di Bioskop, Pindah ke Konten Eksklusif Streaming Paramount+
ShowBiz
Jisoo BLACKPINK Bikin Geger Lewat K-Drama Baru 'Boyfriend on Demand', Bakal Jadi Tontonan Wajib Pencinta Drakor
Jisoo BLACKPINK kembali berakting di k-drama 'Boyfriend on Demand' bersama Seo In Guk, tayang Mei di Netflix
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
Jisoo BLACKPINK Bikin Geger Lewat K-Drama Baru 'Boyfriend on Demand', Bakal Jadi Tontonan Wajib Pencinta Drakor
ShowBiz
Amazon Teken Kontrak dengan Netflix, James Bond Ikut Pindah Rumah
udul film ikonis James Bond yang ditayangkan Netflix antara lain Die Another Day, No Time to Die, Quantum of Solace, dan Skyfall.
Dwi Astarini - Senin, 22 Desember 2025
Amazon Teken Kontrak dengan Netflix, James Bond Ikut Pindah Rumah
Bagikan