Jasa Marga Siap Antisipasi Kepadatan Rest Area Tol Jakarta-Cikampek
Pemudik beristirahat di rest area KM 57 Tol Jakarta - Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Sabtu (24/12/2022). ANTARA/Aji Cakti
MerahPutih.com - PT Jasamarga Transjawa Tol siap mengantisipasi kepadatan di Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) atau rest area Jalan Tol Jakarta-Cikampek pada periode liburan Natal 2022.
Direktur Utama Jasamarga Transjawa Tol Rudi Kurniadi dalam konferensi pers di Cikampek, Jawa Barat, Sabtu, mengatakan, kalau terjadi kepadatan di rest area, tentunya Jasamarga akan mengatur secara kapasitas di rest area.
Baca Juga:
Jasa Marga Catat 137.118 Kendaraaan Keluar Jabodetabek di H-7 Natal
"Jadi memang di rest area ada jarak antara rest area satu dengan rest area lainnya sepanjang 50 km. Kalau terjadi kepadatan di rest area, kita mengimbau kepada pengguna jalan untuk dapat menggunakan rest area selanjutnya," ujar Rudi Kurniadi.
Terkait buka tutup rest area, Rudi mengatakan bahwa pihaknya akan melihat dari sisi uraian lalu lintas dan berkoordinasi dengan pihak kepolisian.
"Kalau buka tutup rest area tentu kita melihat dari sisi uraian lalu lintas yang ada. Jadi memang buka tutup rest area melihat kondisi kepadatan yang terjadi di rest area tersebut. Kalau sampai rest area itu meluber atau melebihi kapasitas, maka kita akan mengatur sehingga tidak mengganggu trafik yang ada di jalan tol," kata Rudi.
Baca Juga:
Pasang Gelagar Jembatan Tol Japek II, Jasa Marga Alihkan Arus Tol Arah Jakarta dan Bandung
Sebelumnya, Kasubdit Audit dan Inspeksi Ditkamsel Korlantas Polri Kombes Pol. Aries Syahbudin mengatakan bahwa pihaknya akan menyiapkan rest area atau area peristirahatan sementara di beberapa pintu keluar tol selama masa libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.
Aries Syahbudin mengungkapkan bahwa rest area menjadi salah satu sumber kemacetan utama di tol. Sebenarnya, menurut dia, sudah terdapat imbauan agar para pengguna rest area tidak menggunakan lebih dari jangka waktu selama 30 menit.
Oleh karena itu, dia mengimbau masyarakat yang ingin menggunakan rest area untuk menggunakannya dengan bijak. Hal ini dinilai penting untuk mencegah terjadinya kemacetan di tol pada masa libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. (*)
Baca Juga:
Polda Metro Jaya Minta Jasa Marga dan Dishub DKI Pasang Rambu Ganjil-Genap di Off Ramp Tol
Bagikan
Mula Akmal
Berita Terkait
Angkutan Kota di Bandung Tidak Beroperasi Saat Pergantian Tahun, Sopir Dapat Kompensasi
31 Rumah Sakit Umum Daerah Jakarta Diperintah Siaga Saat Pergantian Tahun
10.117.847 Orang Telah Bepergian Menggunakan Angkutan Umum Buat Liburan Nataru
Lirik Nama-Mu Kudus Tuhan, Sebuah Lagu Natal Menampilkan Perpaduan Kuat Dari Karakter Vokal Berbeda
Meriahkan Natal 2025 Ornamen Tematik Hiasi Trotoar Sudirman Jakarta
99,4 Persen Kapasitas Kereta Jarak Jauh Sudah Terbeli Penumpang Nataru
TMII Targetkan 430 Ribu Pengunjung, Beri Lapak Khusus Bagi UMKM
10 Kereta Jarak Jauh Paling Diminati Pemudik Nataru 2026
Lagu Legendaris Feliz Navidad Yang Dirilis 1970 Selalu Menemani Saat Perayaan Natal
Serangan Terhadap Warga Sipil Terjadi Jelang Natal di Yahukimo, Polisi Duga Pelaku KKB