Film

Jared Leto Mungkin Bintangi Sekuel ‘Tron’

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Jumat, 20 Januari 2023
Jared Leto Mungkin Bintangi Sekuel ‘Tron’

Sekuel kedua ini berjudul Tron: Ares. (Foto: Youtube/Walt Disney Studios)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SUDAH lebih dari satu dekade sejak Tron: Legacy dirilis, tepatnya pada 2010. Meskipun telah terjadi penundaan dan penolakan selama bertahun-tahun, Disney akhirnya bersiap dengan sekuel baru berjudul Tron: Ares. Menurut laporan eksklusif dari Deadline, Disney saat ini tengah bernegosiasi dengan Joachim Ronning untuk mengarahkan proyek tersebut.

Mengutip Collider, Kamis (19/1), produksi film tersebut akan dimulai pada Agustus 2023 di Vancouver, Kanada. Aktor Jared Leto kemungkinan akan membintangi dan Jesse Wigutow menulis skenario untuk proyek yang akan datang itu.

Baca juga:

Marvel Rilis Tampilan Adam Warlock untuk ‘Guardian of the Galaxy Vol.3’

Jared Leto Kemungkinan Bintangi Sekuel ‘Tron’
Sudah sebih dari sepuluh dekade sejak sekuel pertama Tron tayang. (Foto: Youtube/Walt Disney Studios)

Selain membintangi, Leto juga berperan sebagai produser film bersama Justin Springer, Jeffrey Silver, dan Emma Ludbrook, dengan Sean Bailey dan Sam Dickerman sebagai produser eksekutif. Rincian tambahan tentang detail film yang akan datang, seperti informasi casting dan plot, kemungkinan akan diungkap mendekati proses produksinya.

Ronning sebelumnya berkolaborasi dengan Disney dalam beberapa proyek penting, seperti Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales yang ia sutradarai bersama Espen Sandberg dan Maleficent: Mistress of Evil. Dengan adanya potensi Ronning kembali ke Disney untuk memimpin film Tron yang baru, sekarang ada banyak hal yang bisa dinantikan oleh penggemar untuk masa depan franchise Tron.

Film Tron (1982) memelopori dunia efek visual dengan penggunaan gambar yang dihasilkan komputer, yang sekarang mendominasi industri film. Sekuel pertamanya Tron: Legacy, tayang di bioskop pada 2010, menyajikan film dengan efek visual yang jauh lebih canggih. Terlepas dari review penonton yang beragam, Tron: Legacy menghasilkan lebih dari USD 400 juta (Rp 6,03 triliun) di box office global.

Baca juga:

‘Avatar: The Way of Water’ Jadi Film Terlaris Keenam di Dunia

Jared Leto Kemungkinan Bintangi Sekuel ‘Tron’
Penggemar telah lama menantikan sekuel kedua Tron. (Foto: Youtube/Walt Disney Studios)

Dengan seorang sutradara yang sedang dalam proses pembicaraan untuk memimpin proyek yang telah lama berlangsung, para penggemar akhirnya dapat segera mengakhiri penantiannya. Jika sekuel kedua itu telah dirilis nantinya dan mampu memberikan performa yang baik, mungkin aka nada proyek Tron yang lainnya.

Tron: Ares saat ini masih dalam tahap produksi awal, bahkan masih tahap pengembangan dan negosiasi, sehingga belum ada pengumuman tanggal resmi kapan film itu akan dirilis. (kna)

Baca juga:

'The Invitation', ketika Manusia Jadi Tumbal untuk Vampir

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Krisna Bagus

work smart, play hard.

Berita Terkait

Fun
Trailer Terbaru Drakor To My Beloved Thief Bikin Penasaran, Makin Gelap Penuh Intrik
Cerita drama Korea yang dibintangi Nam Ji Hyun dan Moon Sang Min ini semakin gelap dan menegangkan
Wisnu Cipto - 6 menit lalu
Trailer Terbaru Drakor To My Beloved Thief Bikin Penasaran, Makin Gelap Penuh Intrik
ShowBiz
Kathryn Hahn Jadi Kandidat Kuat Pemeran Mother Gothel di Film Tangled
Kathryn Hahn Jadi Calon Mother Gothel di Live-Action Tangled
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 10 Januari 2026
Kathryn Hahn Jadi Kandidat Kuat Pemeran Mother Gothel di Film Tangled
ShowBiz
Single 'Kampiun' Sukses Memperdalam Emosi di Film 'Suka Duka Tawa'
Band Rimba mengumumkan lagu Kampiun terpilih sebagai soundtrack film Suka Duka Tawa yang tayang 8 Januari 2026. Lagu ini diambil dari album Technicolor Meeting.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 09 Januari 2026
Single 'Kampiun' Sukses Memperdalam Emosi di Film 'Suka Duka Tawa'
ShowBiz
‘Squid Game 3’ Raih Nominasi Actor Award untuk Penampilan Aksi Tim Stunt
Actor Awards ke-32 yang akan diselenggarakan Screen Actors Guild–American Federation of Television and Radio Artists (SAG-AFTRA) pada 1 Maret mendatang.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
 ‘Squid Game 3’ Raih Nominasi Actor Award untuk Penampilan Aksi Tim Stunt
ShowBiz
OST Film Horor 'Penunggu Rumah: Buto Ijo' Resmi Dirilis, Ardina Rasti Hadirkan Nuansa Dark Pop lewat 'Suatu Hari Kamu Akan Mengerti'
OST film horor 'Penunggu Rumah: Buto Ijo', lagu 'Suatu Hari Kamu Akan Mengerti' Ardina Rasti hadirkan nuansa dark pop emosional.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 09 Januari 2026
OST Film Horor 'Penunggu Rumah: Buto Ijo' Resmi Dirilis, Ardina Rasti Hadirkan Nuansa Dark Pop lewat 'Suatu Hari Kamu Akan Mengerti'
Fun
Flop di Bioskop, A Big Bold Beautiful Journey Coba Peruntungan di Netflix
Setelah gagal di layar bioskop, Film A Big Bold Beautiful Journey mencoba peruntungan hadir di platform streaming Netflix.
Wisnu Cipto - Senin, 05 Januari 2026
Flop di Bioskop, A Big Bold Beautiful Journey Coba Peruntungan di Netflix
ShowBiz
Tarik 184.960 Penonton di Bioskop Indonesia, Film 'Tinggal Meninggal' Tayang di Netflix
Cerita Tinggal Meninggal menyoroti kehidupan Gema yang sangat datar.
Dwi Astarini - Sabtu, 03 Januari 2026
Tarik 184.960 Penonton di Bioskop Indonesia, Film 'Tinggal Meninggal' Tayang di Netflix
ShowBiz
Film 'Agak Laen: Menyala Pantiku' Cetak Rekor Film Terlaris Indonesia, Ditonton Lebih dari 10.250.000
Film 'Agak Laen: Menyala Pantiku' tayang di bioskop sejak 27 November 2025.
Dwi Astarini - Sabtu, 03 Januari 2026
Film 'Agak Laen: Menyala Pantiku' Cetak Rekor Film Terlaris Indonesia, Ditonton Lebih dari 10.250.000
Fun
Sejarah Baru Box Office, Agak Laen Jadi Film Indonesia Nomor Satu
Agak Laen: Menyala Pantiku! resmi menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa setelah menembus 10 juta penonton dan memecahkan rekor box office.
ImanK - Jumat, 02 Januari 2026
Sejarah Baru Box Office, Agak Laen Jadi Film Indonesia Nomor Satu
ShowBiz
Simak Lagi 10 Tayangan Terpopuler Netflix sepanjang 2025, dari 'Squid Game' hingga 'Wednesday'
Deretan series Netflix terpopuler sepanjang 2025 secara global. Dari Squid Game Season 3, Stranger Things 5, hingga Wednesday Season 2.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 02 Januari 2026
Simak Lagi 10 Tayangan Terpopuler Netflix sepanjang 2025, dari 'Squid Game' hingga 'Wednesday'
Bagikan