Jangan Matikan Mesin Kala Mobil Berjalan, Bahaya!

P Suryo RP Suryo R - Rabu, 08 November 2023
Jangan Matikan Mesin Kala Mobil Berjalan, Bahaya!

Energi kinetik yang dihasilkan oleh pergerakan mobil tidak akan dengan segera lenyap dan mengakibatkan bahaya. (Pexels/Jonathan Cooper)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MENGENDARAI mobil menjadi kesenangan tersendiri, apalgi untuk kamu yang baru bisa menyetir mobil. Supir pemula ini terkadang memiliki pikiran yang agak aneh. Ada saja yang bermain di kepalanya.

Seperti menekan semua tombol di dashboard atau meutar-mutar kunci mobil saat mobil diam terparkir. Tentu saja, kamu tidak boleh melakukan semua hal itu, karena itu semua dapat membahayakan diri. Tapi apa sih yang akan terjadi?

Baca Juga:

Hati-Hati, Kunci Mobil Berbasis Bluetooth Bisa Diretas

kunci
Memutar kunci mobil ke posisi off dan mencabutnya, maka mesin mobil akan langsung mati. (Pexels/Wavy_ revolution)

Misalnya, apa yang akan terjadi jika kamu memutar kunci mobil ke posisi off atau melepasnya saat mobil sedang bergerak? Atau, dalam kasus keyless , apa yang akan terjadi pada mobil jika kunci disconect di tengah perjalanan? Meskipun tidak mungkin dan tidak masuk akal, produsen otomotif sebenarnya telah mempertimbangkan skenario-skenario ini.

Sederhananya, jika kamu memutar kunci mobil ke posisi off dan mencabutnya, maka mesin mobil akan langsung mati. Namun energi kinetik yang dihasilkan oleh pergerakan mobil tidak akan dengan segera lenyap dan mengakibatkan bahaya.

Melansir dari SlashGear, ketika mesin dimatikan, mesin berhenti mengambil bahan bakar dari saluran masuk. Namun bahan bakar yang sudah ada di dalam sistem membuat piston terus bergerak, mobil masih berjalan sampai piston berhenti sepenuhnya.

Selain itu, mesin atau aki mobil akan membuat setir dan rem berhenti menjalankan fungsinya. Jadi, jika kamu mematikan mobil saat sedang bergerak, mobil akan melambat secara signifikan atau berhenti sama sekali.

Baca Juga:

Solusi Menyalakan Mesin Mobil Keyless ketika Baterai Remote Habis

kunci
Pada keyless yang tiba-tiba berada di luar jangkauan mobil, hal itu tidak akan mempengaruhi apa pun. (Pexels/Yigithan Bal)

Pada keyless yang tiba-tiba berada di luar jangkauan mobil, hal itu tidak akan mempengaruhi apa pun. Sebagian besar mobil yang menggunakan sistem semacam ini memiliki pengaman built-in yang menjaga mobil tetap berjalan normal meskipun kunci terlalu jauh atau jika tombol stop ditekan. Pada mobil Honda HR-V dan CR-V yang akan memberi notifikasi jika kunci di luar jangkauan.

Apapun penyebabnya, jika mobil tiba-tiba mati saat kamu sedang mengemudi, entah itu karena masalah mekanis atau secara tiba-tiba kunci kontak mati, kamu tetap dapat menghindari risiko dan keluar dari situasi itu. Apabila kamu berada di jalan, kamu perlu menggeser transmisi ke posisi netral agar mesin tidak memutar roda.

Setelah itu, kamu dapat mengatur pergerakan mobil dengan hati-hati menggunakan kemudi dan rem. Sampai kamu mencapai sisi jalan di mana kamu bisa berhenti sepenuhnya. Jika rem utama terkunci, kamu masih memiliki opsi untuk memperlambat dan menghentikan kendaraan dengan menggunakan sistem rem darurat mobil.

Pengaturan khusus ini ada karena suatu alasan, jika mobil kamu mengalami kerusakan mekanis yang berbahaya atau bahkan terbakar. Kamu harus dapat mematikan mesin dan mengarahkan diri ke tempat yang aman. Tentu saja, kamu tidak boleh melakukan hal ini sendiri kecuali dalam situasi darurat seperti itu. Tetapi esensinya adalah jika kamu mematikan mobil secara manual, mobil akan melambat secara bertahap. (aqb)

Baca Juga:

Takut Kehilangan Kunci Teslanya, Perempuan Ini Mengimplan di Tangannya

#Otomotif
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Fun
Mengenal Konsep Jinba Ittai Mazda, Filosofi Asal Jepang Buat Pengendara Menyatu dengan Mobil
Mazda tidak hanya fokus pada performa teknis, tetapi juga pada aspek emosional yang dirasakan pengemudi.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 07 Oktober 2025
Mengenal Konsep Jinba Ittai Mazda, Filosofi Asal Jepang Buat Pengendara Menyatu dengan Mobil
Indonesia
Kendaraan Listrik Makin Marak di Indonesia, DPR Dorong Pemerintah Optimalkan Potensi Bisnis Pergantian Baterai
Penting agar Indonesia tidak hanya menjadi pasar mobil listrik, tetapi juga menjadi pelaku utama dalam rantai pasok industri baterai.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 02 Oktober 2025
Kendaraan Listrik Makin Marak di Indonesia, DPR Dorong Pemerintah Optimalkan Potensi Bisnis Pergantian Baterai
Lifestyle
BAIC BJ30 Unjuk Gigi di GIIAS Bandung 2025, Ada Harga Khusus Buat 500 Pembeli Pertama!
BAIC BJ30 tampil di GIIAS Bandung 2025. Kali ini, ada promo menarik bagi 500 pembeli pertama.
Soffi Amira - Rabu, 01 Oktober 2025
BAIC BJ30 Unjuk Gigi di GIIAS Bandung 2025, Ada Harga Khusus Buat 500 Pembeli Pertama!
Lifestyle
IMOS 2025 Ditutup, Sukses Catat Lebih daripada 103 Ribu Pengunjung
Kehadiran IMOS menjadi bentuk nyata komitmen AISI dalam memajukan dunia otomotif roda dua nasional.
Dwi Astarini - Rabu, 01 Oktober 2025
IMOS 2025 Ditutup, Sukses Catat Lebih daripada 103 Ribu Pengunjung
Lifestyle
JAECOO J8 ARDIS Guncang GIIAS Semarang, Hadir dengan Sederet Desain Premium Hingga Fitur Canggih
Pengalaman berkendara semakin istimewa berkat Power Panoramic Sunroof dan sistem audio 14 Sony speakers
Angga Yudha Pratama - Minggu, 28 September 2025
JAECOO J8 ARDIS Guncang GIIAS Semarang, Hadir dengan Sederet Desain Premium Hingga Fitur Canggih
Lifestyle
Panduan Lengkap Mengunjungi IMOS 2025: Tiket, Parkir, dan Fasilitas
Ajang yang diselenggarakan Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) ini akan berlangsung selama lima hari, mulai 24 hingga 28 September 2025.
Dwi Astarini - Kamis, 25 September 2025
Panduan Lengkap Mengunjungi IMOS 2025: Tiket, Parkir, dan Fasilitas
Fun
BAIC Meriahkan GIIAS Semarang 2025, Luncurkan BJ30 Hybrid
Selama gelaran GIIAS Semarang 2025, BAIC menawarkan sejumlah promo menarik.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 24 September 2025
BAIC Meriahkan GIIAS Semarang 2025, Luncurkan BJ30 Hybrid
Lifestyle
Sudah Dibuka, Kemenperin Harap IMOS 2025 Jadi Pendorong Inovasi bagi Industri Otomotif Nasional
Kemenperin berharap IMOS 2025 bisa jadi pendorong inovasi bagi industri otomotif nasional.
Soffi Amira - Rabu, 24 September 2025
Sudah Dibuka, Kemenperin Harap IMOS 2025 Jadi Pendorong Inovasi bagi Industri Otomotif Nasional
Fun
IMOS 2025 Resmi Dibuka: Pamerkan Motor Terbaru, Teknologi Canggih, hingga Inovasi Industri Roda Dua
IMOS 2025 dipastikan menjadi pusat perhatian bagi para pencinta sepeda motor.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 24 September 2025
IMOS 2025 Resmi Dibuka: Pamerkan Motor Terbaru, Teknologi Canggih, hingga Inovasi Industri Roda Dua
Lifestyle
Mosride dan Modifikasi Jadi Sorotan di Indonesia Motorcycle Show 2025
Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2025, akan segera digelar pada 24–28 September 2025 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Kabupaten Tangerang.
Dwi Astarini - Selasa, 23 September 2025
Mosride dan Modifikasi Jadi Sorotan di Indonesia Motorcycle Show 2025
Bagikan