Isyana Sarasvati Mencurahkan Isi Hati Melalui Album Keduanya
Isyana Sarasvati (MP/Ikhsan Digdo)
HARI ini, Rabu (27/9) Isyana Sarasvati meluncurkan album keduanya. Album tersebut berjudul "Paradox". Album kedua menceritakan jati diri Isyana sebenarnya. Melalui album ini, wanita kelahiran Bandung itu ingin mencurahkan isi hatinya.
"Akhirnya aku bisa membuat karya baru yang original. Album ini spesial karena lagunya dari nomor 1-10 ini adalah curahan hatiku sendiri," paparnya dengan wajah semringah kepada para awak media saat jumpa pers di KFC Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (27/9).
Setiap lagu yang ada di album kedua ini berbeda dengan album pertama, "Explore". Pada album sebelumnya Isyana menggunakan imajinasinya pada lagu-lagunya, sedangkan pada album kedua ini ia memaparkan pengalaman hidupnya.
Selain itu, ia mengaku di album ini juga menceritakan proses dirinya menjadi wanita dewasa. Pengalaman dua tahun ke belakang ini lah yang juga menjadi inspirasinya untuk menciptakan album kedua tersebut.
"Yang berbeda dari album pertama di album kedua ini adalah proses pendewasaan diri aku. Ini juga apa yang aku rasakan dua tahun belakang ini," tambahnya.
Pada album kedua ini juga menghadirkan lagu Isyana yang berkolaborasi dengan Raisa Andriana, "Anganku Anganmu". Soundtrack film 'Critical Eleven' juga bisa dinikmati di album kedua ini, "Sekali Lagi". (*)
Selain artikel ini Anda juga bisa baca Merinding, Ayu Laksmi Lakukan Ritual Sebelum Mulai Syuting Film Pengabdi Setan
Bagikan
Berita Terkait
Lirik Lengkap 'I'm On My Way' dari Karya Terbaru Isyana Sarasvati
Isyana Sarasvati Jelajahi Sisi Batin Lewat Lagu Terbaru ‘I’m on My Way’
Isyana Sarasvati Lepas Single 'Menarilah dengan Jiwamu' Rayakan Setiap Pencapaian Diri
Kolaborasi Iwan Fals dan Isyana Sarasvati Hidupkan 'Bunga Terakhir' untuk Soundtrack Film 'Panji Tengkorak'
Lirik Lagu 'Game of Love' dari Isyana Sarasvati, Menampilkan Sisi Eksperimental
Isyana Sarasvati Rilis Single 'Game of Love', Buka Babak Baru Lewat Nuansa J-Pop
Isyana Sarasvati Kolaborasi dengan Afgan di Single Terbaru 'Something New', Hadirkan Lirik tentang Perpisahan dan Harapan
PUMA Rilis Sepatu Kets H-Street nan Memadukan Warisan Klasik dan Inovasi Modern, Isyana Sarasvati Ikut dalam Peluncuran di Seoul
Lirik Lagu 'FRENEMY' dari Isyana Sarasvati dan Vidi Aldiano
Isyana Sarasvati Perlihatkan Sisi Pertemanan dengan VIDI dalam 'FRENEMY'