Intip Fesyen Selebriti Dua Lipa, Zendaya hingga Olivia Rodrigo di Musim Panas
Tampilan selebiriti di musim panas. (Foto: Instagram/@dualipa)
MUSIM Panas kali ini, kita kembali menyambut Cannes, Olympic, pertunjukan tatap muka, premier, pesta yang tentu akan dihadiri para selebriti dengan gaya mereka masing-masing. Karena, seorang selebriti harus tampil mempesona dan juga totalitas.
Pesona ini mereka peroleh melalui pakaian maupun riasan yang digunakan. Hal ini karena Fesyen adalah hal utama yang dapat mengubah penampilan seseorang. Selebriti yang dimaksudkan diantaranya Dua Lipa, Zendaya, Olivia Rodrigo dan masih banyak lagi, seperti dilansir dari laman Popsugar.
Baca juga:
1. Dua Lipa
Pada video musik Demeanor dan pertunjukan musim panas di penghargaan BRIT, Dua Lipa selalu tampil lebih untuk pakaian yang ia gunakan. Baginya, totalitas dalam berbusana menjadi salah satu komitmen yang selalu diterapkan di segala penampilan, baik di atas panggung maupun di luar kesibukannya. Setiap penampilan adalah momen Fesyen.
2. Zendaya
Tampil mempesona di Red Carpet bukanlah hal mudah. Tak heran kalau banyak selebritis muncul dengan gaya berpakaian yang mencolok. Hal serupa yang dilakukan oleh Zendaya dengan penata gaya Law Roach. Ia tampil mempesona di ajang penghargaan BET award. Law Roach juga menjadi perancang untuk penampilan Beyonce di ajang yang sama.
Baca juga:
3. Olivia Rodrigo
Jika kamu melewatkan tren pertama Y2K, kini Olivia Rodrigo memberikan inspirasi kepada kamu sebagai kesempatan kedua. Ia merekomendasikan dengan menggunakan crochet, kaus kitschy, kalung liontin, baju crop, dan sepatu boot yang dapat membuat penampilannya cocok di masa kapanpun, sekarang ataupun di 2006.
4. Timothee Chalamet
Pada festival film Cannes, kebanyakan tamu yang hadir menggunakan pakaian hitam. Namun hal itu tak berlaku bagi Timothee Chalamet. Ia menggunakan setelan jas berwarna metalik dengan tambahan aksesoris yang digunakan. Berkat penampilannya ini, ia berhasil memenangkan juara Red Carpet.
5. Lady Gaga
Soal penampilan Lady Gaga, tak usah diragukan lagi. Untuk tampilan di musim panas ia selalu tampil memukau. Ia menghabiskan waktu terbaik di musim panas ini untuk berjalan-jalan di New York. (Cil)
Baca juga:
4 Gaya Berpakaian Street Style Terbaik Pada Copenhagen Fashion Week SS22
Bagikan
Berita Terkait
Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.
Converse Sambut Musim Liburan Akhir Tahun dengan Koleksi Terbaru, Gaya Maksimal di Segala Perayaan
Gaya Sporty Luxe ala Justin Hubner: Maskulin, Melek Mode, dan Anti Ribet
Terus Merugi, Sepatu BATA Resmi Hapus Bisnis Produksi Alas Kaki
Lebih dari Sekadar Festival, JakCloth Kini Jadi Simbol Ekspresi Lokal
Energi Baru ESMOD Jakarta Meriahkan Senayan City Fashion Nation 2025
UNIQLO x POP MART: Koleksi 'THE MONSTERS' Hadirkan Labubu Cs ke Dunia Fashion
Adidas dan Tim Audi F1 Umumkan Kerja Sama, Koleksi Terbaru Debut 2026
Wondherland 2025: Fashion & Fragrance Festival dengan Pengalaman Belanja Paling Personal
Giorgio Armani Meninggal Dunia, Selebritas Kenang sang Ikon Fesyen sebagai Legenda