Ini Biaya yang Dikeluarkan MotoGP Selama Satu Musim
MotoGP Mandalika 2022. Foto: MotoGP
MerahPutih.com - Sudah menjadi rahasia umum, jika ajang balap motor kelas atas seperti MotoGP harus mengeluarkan biaya yang sangat fantastis.
Berbagai jenis motor di MotoGP juga memiliki biaya yang mahal karena adanya perangkat aerodinamis, elektronik, dan mesin yang melalui tes para insinyur dan memiliki standar Federasi Balap Motor Internasional (FIM). Lalu, berapa biaya yang dikeluarkan untuk MotoGP? Dilansir KabarOto.com, berikut ulasannya.
Baca juga:
1. Biaya Mesin
Untuk biaya mesin, mulai dari tim satelit biasanya mampu mengeluarkan antara EUR200.000 atau setara Rp 3,1 miliar hingga EUR250.000 atau setara Rp 3,9 miliar per musim. Jika mengambil paket motor lengkap mampu menelan biaya hingga EUR2.000.000 atau setara Rp 31 miliar.
2. Tim Pabrikan
Sementara itu, untuk tim pabrikan dengan paket lengkap motor membutuhkan biaya sebesar EUR3.000.000 atau setara Rp 47 miliar. Selain mesin, paket elektronik termasuk mahal, yaitu EUR100.000 atau setara Rp 1,5 miliar. Paket itu termasuk sensor, kabel, dan panel insturmen.
Baca juga:
Kemenkeu akan Lelang Barang Pemberian Pembalap MotoGP Mandalika
3. Performa Motor
Motor dengan performa tinggi tentunya membutuhkan pengereman yang mumpuni. Untuk paket pengereman dibanderol sekitar EUR70.000 atau setara Rp 1,1 miliar. Paket ini sudah termasuk tiga pasang kaliper, tiga piston rem, 10 cakram karbon, dan 28 kampas rem. Jika sebuah tim membutuhkan lebih banyak untuk menyelesaikan satu musim maka pihak tim harus membelinya secara terpisah.
4. Kecelakaan
Balapan dengan kuda besi bertenaga buas, tentu tidak lepas dengan kecelakaan. Jika pembalap mengalami kecelakaan, ada biaya untuk membayar saat terjatuh di gravel selama beberapa meter biasanya memerlukan biaya antara EUR15.000 atau setara Rp 236 juta hingga Rp 319 jutaan. Namun, untuk membiayai perangkat motor yang rusak biasanya pihak tim perlu mengucurkan dana hingga EUR100.000 atau setara Rp 1,5 miliar.
Selain biaya motor, ada biaya perjalan untuk setiap anggota tim MotoGP setiap balapan. Biasanya, pengeluaran tim mencapai EUR700.000 atau setara Rp 11 miliar.
Biaya tersebut terdiri dari 30 orang dalam satu musim yang terdiri dari 19 balapan. Lalu, untuk biaya hotel biasanya pihak tim mempersiapkan dana sekitar EUR600.000 atau setara Rp 9,5 miliar.
Baca juga:
Setelah Pensiun, Valentino Rossi Mulai Menikmati Kehidupan Barunya
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
5 Mobil SUV yang Meluncur di GJAW 2025, Ada Suzuki Grand Vitara hingga BJ30 Hybrid FWD
3 Mobil Hybrid Suzuki yang Rilis selama 2025, Siap Jadi Primadona Baru!
Tak Hanya Pameran Mobil, GJAW 2025 Tawarkan Pengalaman Rekreatif Keluarga
Chery X Debut Global di GJAW 2025, Andalkan Fleksibilitas Konfigurasi Fitur
Perkuat Segmen SUV 7-Seater, Chery Rilis TIGGO 8 CSH Comfort dan AWD di GJAW 2025
Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 Resmi Bergulir, Deretan Mobil Baru Meluncur
Suzuki Grand Vitara 2025 Resmi Debut di GJAW, Tambah Warna Baru dan Upgrade Kenyamanan
Wuling New Alvez Meluncur di GJAW 2025, Usung Desain Baru dan Fitur Lengkap
GJAW 2025 Resmi Dibuka, Hadirkan Lebih dari 80 Merek Otomotif di Akhir Tahun
Jetour T2 Debut di Indonesia, Bawa Mesin 2.0 Turbo dan Tampilan Tangguh