Infeksi Cacing Bikin Raya Meninggal, DPR: Bukti Akses Kesehatan di Pedesaan Lemah

Soffi AmiraSoffi Amira - Jumat, 22 Agustus 2025
Infeksi Cacing Bikin Raya Meninggal, DPR: Bukti Akses Kesehatan di Pedesaan Lemah

Gedung DPR RI. (Foto: MerahPutih.com/Dicke Prasetia)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Anggota Komisi IX DPR RI dari Daerah Pemilihan Sukabumi, Zainul Munasichin, menyampaikan rasa duka cita dan keprihatinan mendalam atas wafatnya Raya, bocah asal Sukabumi yang meninggal dunia akibat infeksi cacing.

Menurut Zainul, peristiwa yang dialami Raya menjadi tamparan keras sekaligus peringatan serius terhadap kondisi kesehatan masyarakat, khususnya di wilayah pelosok yang sulit dijangkau layanan kesehatan.

“Saya sangat berduka atas meninggalnya ananda Raya. Ini bukan sekadar tragedi, tapi cermin masih lemahnya akses kesehatan di pedesaan, di daerah-daerah terpencil. Kita semua, terutama pemerintah, harus lebih peka dan agresif dalam menjangkau seluruh lapisan masyarakat,” tegas Zainul dalam pernyataannya, Jumat (22/8).

Sebagai anggota Komisi IX yang berfokus pada urusan kesehatan, Zainul mendorong pemerintah pusat dan daerah untuk melakukan pemetaan dan pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh, terutama di wilayah pelosok Sukabumi.

Baca juga:

Ribka Tjiptaning: Kematian Raya Akibat Cacingan Akut Jadi Tamparan Keras untuk Pemerintah

Ia juga menekankan pentingnya pendekatan jemput bola dalam upaya preventif dan kuratif. Zainul pun mengajak masyarakat untuk lebih proaktif melaporkan kondisi kesehatan warga di sekitarnya kepada aparat desa, puskesmas, atau dinas terkait.

Menurutnya, solidaritas dan kepekaan sosial dari masyarakat sangat diperlukan agar tidak ada lagi warga yang luput dari perhatian.

“Kami juga membuka posko pengaduan dan pelaporan di Dapil Sukabumi. Jika masyarakat menemukan warga yang membutuhkan bantuan, terutama terkait kesehatan, silakan langsung melapor kepada tim kami di lapangan. Kami siap menjembatani ke instansi terkait,” tambahnya.

Zainul berkomitmen untuk terus mengawal kebijakan dan anggaran yang berpihak pada peningkatan layanan kesehatan, serta memastikan agar kasus serupa tidak kembali terjadi di masa mendatang. (Pon)

Baca juga:

Geger Kematian Balita di Sukabumi, Demokrat: Bukti Gagalnya Negara Lindungi Rakyat Miskin

#Cacingan #Kematian #Balita #Penyakit
Bagikan
Ditulis Oleh

Ponco Sulaksono

Berita Terkait

Lifestyle
24 November Memperingati Hari Apa? Nomor 5 Masih Jadi Misteri Besar!
24 November memperingati hari apa? Meski bukan hari libur nasional, banyak peringatan penting seperti Hari Evolusi, Hari Bakat Unik, misteri D.B. Cooper dll
ImanK - Minggu, 23 November 2025
24 November Memperingati Hari Apa? Nomor 5 Masih Jadi Misteri Besar!
Fun
22 November Memperingati Hari Apa? Inilah Daftar Peringatan Penting Nasional dan Internasional
Ketahui peringatan 22 November: Hari Perhubungan Darat Nasional Indonesia, wafatnya John F. Kennedy, Hari Musik Korea, Santa Cecilia, serta peristiwa bersejarah
ImanK - Jumat, 21 November 2025
22 November Memperingati Hari Apa? Inilah Daftar Peringatan Penting Nasional dan Internasional
Fun
20 November Memperingati Hari Apa? Hari Anak Sedunia dan Peristiwa Bersejarah Lainnya
20 November diperingati sebagai Hari Anak Sedunia dan berbagai peristiwa penting di Indonesia maupun dunia. Berikut daftar lengkap peringatan 20 November
ImanK - Rabu, 19 November 2025
20 November Memperingati Hari Apa? Hari Anak Sedunia dan Peristiwa Bersejarah Lainnya
Lifestyle
18 November Memperingati Hari Apa? Ini 10 Peringatan Pentingnya
Tanggal 18 November memperingati banyak hari penting, dari Hari Sawit Nasional hingga peringatan internasional. Simak daftar lengkapnya di sini
ImanK - Senin, 17 November 2025
18 November Memperingati Hari Apa? Ini 10 Peringatan Pentingnya
Lifestyle
16 November Memperingati Hari Apa? Dari Hari Toleransi hingga Hari Angklung Internasional
16 November memperingati hari apa? Mulai dari Hari Toleransi Internasional hingga peringatan unik lainnya. Simak daftar lengkap di sini.
ImanK - Sabtu, 15 November 2025
16 November Memperingati Hari Apa? Dari Hari Toleransi hingga Hari Angklung Internasional
Lifestyle
15 November Memperingati Hari Apa? Banyak yang Belum Tahu!
Cari tahu 15 November memperingati hari apa. Inilah daftar lengkap 10 peringatan penting, sejarah, makna, dan peristiwa yang terjadi pada tanggal 15 November.
ImanK - Jumat, 14 November 2025
15 November Memperingati Hari Apa? Banyak yang Belum Tahu!
Lifestyle
13 November Memperingati Hari Apa? Dari Tragedi Semanggi I hingga Eddie Guerrero Berpulang
Tanggal 13 November diperingati sebagai Tragedi Semanggi I dan Hari Kebaikan Sedunia. Selain itu, ada banyak peringatan internasional menarik seperti Symphonic Metal Day dan World Quality Day.
ImanK - Rabu, 12 November 2025
13 November Memperingati Hari Apa? Dari Tragedi Semanggi I hingga Eddie Guerrero Berpulang
Lifestyle
12 November Memperingati Hari Apa? Penuh Arti, dari Kasih Ayah hingga Sejarah Bangsa
Tanggal 12 November diperingati sebagai Hari Ayah Nasional, Hari Kesehatan Nasional, hingga Hari Pneumonia Sedunia. Simak daftar lengkap peringatan penting, sejarah, dan maknanya di Indonesia dan dunia.
ImanK - Selasa, 11 November 2025
12 November Memperingati Hari Apa? Penuh Arti, dari Kasih Ayah hingga Sejarah Bangsa
Lifestyle
11 November Memperingati Hari Apa? Ternyata Ada yang Unik dan Penuh Sejarah!
Simak daftar lengkap peringatan tanggal 11 November, mulai dari Hari Yatim Piatu, Hari Jomblo Sedunia, hingga Hari Bangunan Indonesia yang sarat makna.
ImanK - Senin, 10 November 2025
11 November Memperingati Hari Apa? Ternyata Ada yang Unik dan Penuh Sejarah!
Lifestyle
9 November Memperingati Hari Apa? Ini Deretan Peringatan Nasional dan Dunia yang Menarik Diketahui
Simak makna tanggal 9 November dari Hari Jadi Kota Makassar hingga World Freedom Day. Tanggal ini sarat sejarah, nilai kebebasan, dan inspirasi kemanusiaan.
ImanK - Sabtu, 08 November 2025
9 November Memperingati Hari Apa? Ini Deretan Peringatan Nasional dan Dunia yang Menarik Diketahui
Bagikan