IMOS+ 2023 Hadirkan Ragam Fasilitas untuk Pengunjung

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Senin, 23 Oktober 2023
IMOS+ 2023 Hadirkan Ragam Fasilitas untuk Pengunjung

IMOS 2023 menghadirkan ragam kendaraan roda dua. (Instagram@imos_id)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PAMERAN sepeda motor Indonesia Motorcycle Show (IMOS+) 2023 akan digelar pada 25-29 Oktober di ICE BSD City, Kab. Tangerang. IMOS+ 2023 menghadirkan beragam fasilitas bagi para pengunjung.

Pameran yang diselenggarakan oleh Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) ini akan menghadirkan produk, teknologi, dan inovasi terkini dari industri kendaraan sepeda motor roda dua. Juga memberikan dukungan bagi pelaku industri untuk terus berinovasi sekaligus mendorong capaian dan menciptakan peluang baru.

Baca Juga:

Resmi Dibuka, Motor Listrik Banjiri Pameran IMOS 2022

IMOS+ 2023 Hadirkan Ragam Fasilitas untuk Pengunjung
Denah pameran IMOS 2023. (Instagram@imos_id)

“Pameran ini akan menjadi kesempatan untuk para penggemar sepeda motor dalam menyatakan cinta mereka terhadap kendaraan roda dua. IMOS+ akan memfasilitasi pertemuan dari berbagai komunitas sepeda motor,” jelas Ketua Bidang Komersial AISI Sigit Kumala sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran IMOS+, dalam keterangan pers.

Sepanjang pameran berlangsung, IMOS+ 2023 menyediakan parkiran eksklusif kurang lebih seluas 700 meter persegi di area outdoor Hall 10 ICE BSD untuk para pengunjung dan juga komunitas dengan kendaraan roda dua. Selain itu, IMOS juga mempersiapkan layanan shuttle bus gratis yang akan mengantarkan pengunjung dari stasiun kereta Rawa Buntu langsung ke ICE BSD.

Untuk memastikan kenyamanan pengujung, IMOS+ juga mempersiapkan area F&B dan Food Truck IMOS+ 2023 yang terdapat di area outdoor area Hall 10. Para pengunjung IMOS+ 2023 dapat menikmati beragam kuliner mulai seperti kuliner nasional hingga berbagai pilihan makanan cepat saji. Area ibadah tersedia dibeberapa titik area luar pameran IMOS+ 2023.

Baca Juga:

Rekomendasi 4 Motor Listrik untuk Milenial di IIMS 2022

IMOS+ 2023 Hadirkan Ragam Fasilitas untuk Pengunjung
IMOS 2023 siap digelar. (Instagram@imos_id)

Yang tidak boleh dilewatkan adalah suguhan berbagai macam program menarik untuk mengedukasi pengunjung mengenai update terbaru dari industri sepeda motor Indonesia. Ada juga edukasi mengenai pentingnya keselamatan berkendara khususnya berkendara dengan mengggunakan sepeda motor.

Tiket masuk IMOS+ 2023 dapat dibeli secara online melalui aplikasi Auto360 dengan harga weekdays (Senin-Jumat) Rp25 ribu dan weekends (Sabtu-Minggu) Rp40 ribu. IMOS+ 2023 juga menyediakan penjualan tiket masuk secara onsite pada area pameran dengan harga weekdays (Senin-Jumat) Rp35 ribu dan weekends (Sabtu-Minggu) seharga Rp50 ribu. (and)

Baca Juga:

IIMS 2022 Resmi Dibuka, Siap Pulihkan Industri Otomotif

#Otomotif
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Indonesia
Pemerintah Belum Putuskan Insentif Bagi Industri Otomotif, Fokus Kembangkan Mobil Nasional
Terkait usulan lanjutan dari Kementerian Perindustrian, Airlangga menyebut pembahasan masih difokuskan pada kajian yang lebih mendasar.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 15 Januari 2026
Pemerintah Belum Putuskan Insentif Bagi Industri Otomotif, Fokus Kembangkan Mobil Nasional
Fun
Honda Ubah Logo H Legendaris, Desain Baru Debut Mulai 2027
Desain logo baru Honda itu akan memulai debutnya 2027, sekaligus merepresentasikan komitmen Honda dalam menghadapi era elektrifikasi dan teknologi cerdas
Wisnu Cipto - Rabu, 14 Januari 2026
Honda Ubah Logo H Legendaris, Desain Baru Debut Mulai 2027
Berita
Penutupan Feders Gathering 2025 Jadi Ajang Temu Komunitas Motor Matic
Feders Gathering 2025 berakhir di Jakarta Selatan, menghadirkan kegiatan komunitas motor matic dan edukasi perawatan kendaraan.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 20 Desember 2025
Penutupan Feders Gathering 2025 Jadi Ajang Temu Komunitas Motor Matic
Berita
Peduli Bencana Sumatera Utara: Bantuan Pakaian dan Layanan Penggantian Oli Gratis untuk Warga Terdampak
Sebagai bentuk kepedulian terhadap bencana alam yang terjadi di Sumatra Utara, PT EMLI menjalankan program sosial bertajuk Federal Oil Peduli Bencana.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 20 Desember 2025
Peduli Bencana Sumatera Utara: Bantuan Pakaian dan Layanan Penggantian Oli Gratis untuk Warga Terdampak
Indonesia
VinFast Resmikan Pabrik Kendaraan Listrik di Subang, Tegaskan Komitmen Lokalisasi di Indonesia
VinFast baru saja meresmikan pabrik mobil listrik di Subang, Jawa Barat. VinFast menargetkan TKDN 80 persen pada 2030.
Soffi Amira - Senin, 15 Desember 2025
VinFast Resmikan Pabrik Kendaraan Listrik di Subang, Tegaskan Komitmen Lokalisasi di Indonesia
Lifestyle
Riding Bareng hingga Sharing Session, 'Sowan Nyaman' Rangkul Komunitas Motor Matic
Federal Oil menggelar acara Sowan Nyaman, yang diikuti puluhan pengendara dan komunitas motor matic besar.
Soffi Amira - Sabtu, 06 Desember 2025
Riding Bareng hingga Sharing Session, 'Sowan Nyaman' Rangkul Komunitas Motor Matic
Berita Foto
Menilik Deretan Mobil Baru Mejeng di Ajang Otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week 2025
Pengunjung melihat Mobil BAIC BJ30 dalam ajang pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 di ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Banten, Sabtu (29/11/2025).
Didik Setiawan - Sabtu, 29 November 2025
Menilik Deretan Mobil Baru Mejeng di Ajang Otomotif Gaikindo Jakarta Auto Week 2025
Fun
Berakhir Besok, ini Daftar Mobil Listrik dan Motor yang Bisa Dijajal di GJAW 2025
Daftar mobil listrik dan motor ini bisa dicoba langsung di area test drive GJAW 2025. Berikut adalah merek kendaraannya.
Soffi Amira - Sabtu, 29 November 2025
Berakhir Besok, ini Daftar Mobil Listrik dan Motor yang Bisa Dijajal di GJAW 2025
Fun
Mengusung Filosofi Travel+, JETOUR T2 Siap Jadi Partner Adventure di Indonesia
Mengusung filosofi Travel+, JETOUR T2 menawarkan ruang, kenyamanan, dan gaya untuk para urban adventurer di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 26 November 2025
Mengusung Filosofi Travel+, JETOUR T2 Siap Jadi Partner Adventure di Indonesia
Fun
Jajal Kendaraan Listrik Tanpa Keluar Gedung, GJAW 2025 Tawarkan EV Test Drive Indoor
GJAW 2025 menghadirkan Indoor EV Test Drive pertama di ICE BSD. Pengunjung dapat mencoba berbagai mobil listrik.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 26 November 2025
Jajal Kendaraan Listrik Tanpa Keluar Gedung, GJAW 2025 Tawarkan EV Test Drive Indoor
Bagikan