Musik

Ikon Citayam Fashion Week, Bonge dan Jeje, Naik Kelas Jadi Bintang Videoklip Keljo  

Dwi AstariniDwi Astarini - Senin, 25 Juli 2022
Ikon Citayam Fashion Week, Bonge dan Jeje, Naik Kelas Jadi Bintang Videoklip Keljo  

Bonge dan Jeje tampil dalam videoklip 'Jangan Katakan Cinta' dari Keljo. (foto: Youtube: Kelvin Joshua)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

JEJE teralihkan. Saat sebuah mobil van mewah melintas, ikon Citayam Fashion Week itu langsung berhamburan menyongsong penumpang mobil itu. Si pewawancara yang tadinya ngobrol sama Jeje tentang kisah cintanya dengan Roy ditinggal begitu saja.

Dari mobil berpelat nomor B 80 NGE itu turunlah sosok pria dengan tampilan fashionable ala Citayam Fashion Week. Dialah Bonge, ikon lain di CFW. Tak mau tunggu, Jeje buru-buru menarik Bonge. Mengajaknya jalan bareng.

Itulah adegan yang membuka videoklip Jangan Katakan Cinta milik Kelvin Joshua.

BACA JUGA:

Tanggapan Baim Wong Soal Daftar Citayam Fashion Week ke PDKI

Penyanyi dan penulis lagu yang lebih akrab dikenal dengan nama Keljo itu merilis single dan videoklip Jangan Katakan Cinta, Jumat (22/7). Lagu terbaru Keljo itu menjadi kepingan terakhir dari trilogi karya orisinalnya yang dimulai lewat lagu Sesal Terlambat (dirilis Oktober 2021) dan Sirna yang dirilis Maret tahun ini.

Di dua lagu pertamanya, Keljo membahas rasa penyesalan dan pengalamannya ditinggalkan. Di lagu Jangan Katakan Cinta ini, Keljo menemukan momen untuk melangkah maju dalam hidup. Kekecewaan membuatnya ingin berubah menjadi pribadi yang baru.

kelvin joshua
Keljo rilis Jangan Katakan Cinta. (foto: dok Secret Signal)

Lagu Jangan Katakan Cinta menceritakan kisah Keljo yang sedang dekat dengan perempuan baru di hidupnya. Karena belum siap untuk menjalani sebuah hubungan asmara yang baru, Keljo mengatakan kepada perempuan tersebut lewat lagu ini bahwa suatu hubungan janganlah diburu-buru. Kedua belah pihak juga harus paham tentang satu sama lain sebelum akhirnya memutuskan untuk bersama. “Waktu itu gue lagi nongkrong di rumah gitaris gue, Yoshua, dan akhirnya kami jadi berujung membuat lagu ini,” katanya tentang awal pembuatan lagu ini.

Meski dibuat dalam sebuah kesempatan nongkrong, lagu nyatanya punya makna spesial buat Keljo. Inilah kali pertama ia membuat lagu upbeat. “Jujur dalam lagu ini gue pribadi ingin menyampaikan kalau bilang ‘I love you’ jangan buru-buru ya. Santai dulu saat pendekatan. Apalagi baru kenal sudah love-love-an. Harus tahu dulu luar dan dalamnya,” imbuhnya.

BACA JUGA:

Kotak Rilis Single 'Local Pride', Angkat Isu Citayam Fashion Week

Kehadiran Jeje dan Bonge di videoklip Jangan Katakan Cinta juga punya makna istimewa bagi Keljo. Ia berharap videoklip ini dapat membuka pintu-pintu baru untuk keduanya.Terima kasih yang sebesar-besarnya untuk Jeje dan Bonge yang bagus banget aktingnya! Semoga kalian makin sukses dan semoga video ini bisa membuka kesempatan-kesempatan baru buat kalian, ya,” ujar Keljo dalam keterangan resmi yang diterima Merahputih.com.


Jangan Katakan Cinta diciptakan Keljo dan gitaris bandnya, Yoshua Perwirana. Keduanya menciptakan lagu ini dalam waktu yang cukup singkat. SHUNA, sebuah grup produksi musik yang dipimpin Yoshua Perwirana, duduk di bagian music production lagu terbaru Keljo. Kamga Mo dari trio Dekat dan duo Hondo duduk di kursi vocal director untuk lagu ini. Ada juga Meilita K Perwiran, anggota backing vocal dari Maliq & D’Essentials, yang turut berperan dalam pengisian backing vocal di lagu ini.


Selain nama-nama tersebut, ada pula musisi lain, seperti Restha Wirananda (keyboard dan synth), Nikolas Praditya (drum), serta Yoshua Perwirana (gitar) yang andil dalam pembuatan lagu ini. Mixing dan mastering ditangani Kelana Halim yang merupakan sound engineer ternama asal Indonesia yang pernah menjadi sound engineer untuk band U2.


Keljo pertama kali mengambil perhatian pencinta musik Tanah Air lewat Indonesian Idol 2021. Penyanyi bernama panjang Kelvin Joshua Sugiarto ini sukses mencapai ronde 9 besar dan hingga kini terus melahirkan karya-karya yang ia harap dapat menghibur para penikmat musik Indonesia.(dwi)

BACA JUGA:

Fenomena Citayam Fashion Week Bikin Abang Starling Naik Kelas

#Juli Warga +62 Naik Kelas #Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
'Macam Gila Tour 2026', Langkah Arc Yellow dan Timur Dalam Tembus Asia Tenggara
Arc Yellow dan Timur Dalam siap jalani Macam Gila Tour 2026 ke Malaysia dan Singapura untuk memperkenalkan album Ruam Lebam dan single Vulgar.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
'Macam Gila Tour 2026', Langkah Arc Yellow dan Timur Dalam Tembus Asia Tenggara
ShowBiz
Canti Rilis Single 'Anggap Aku Ada', Lagu R&B tentang Jarak Emosional dalam Hubungan
Canti kembali dengan single terbaru 'Anggap Aku Ada', lagu R&B intim yang mengangkat kisah jarak emosional dalam hubungan menuju album terbarunya.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Canti Rilis Single 'Anggap Aku Ada', Lagu R&B tentang Jarak Emosional dalam Hubungan
ShowBiz
Kim Min Seok Perkuat Romansa K-Drama 'Can This Love Be Translated?' lewat Lagu 'Love Language'
Drama Korea Can This Love Be Translated? menghadirkan kisah cinta hangat yang diperkuat OST 'Love Language' dari Kim Min Seok.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Kim Min Seok Perkuat Romansa K-Drama 'Can This Love Be Translated?' lewat Lagu 'Love Language'
ShowBiz
'Aku yang Engkau Cari', Lagu Maudy Ayunda yang Lahir dari Dunia 'Para Perasuk'
Maudy Ayunda merilis single 'Aku yang Engkau Cari' sebagai original soundtrack film Para Perasuk garapan Wregas Bhanuteja.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
'Aku yang Engkau Cari', Lagu Maudy Ayunda yang Lahir dari Dunia 'Para Perasuk'
ShowBiz
Asal-Usul Sound Hiwong Hiwong Tong Hiwong yang Viral di Media Sosial
Tren Hiwong Hiwong Tong Hiwong sejatinya bersumber dari lagu Vietnam rilisan 2020 berjudul Ngay Tho, karya musisi Tang Duy Tan bersama Phong Max.
Dwi Astarini - Kamis, 22 Januari 2026
Asal-Usul Sound Hiwong Hiwong Tong Hiwong yang Viral di Media Sosial
ShowBiz
Lagu Lawas 'Cinta Kita' Ramai Muncul di FYP TikTok
Lagu ini sendiri merupakan rilisan lawas dari era 1990-an.
Dwi Astarini - Kamis, 22 Januari 2026
Lagu Lawas 'Cinta Kita' Ramai Muncul di FYP TikTok
ShowBiz
'Tak Kancani', Karya Reflektif Ndarboy Genk setelah Berjumpa Sahabat Difabel
Lagu ini berangkat dari kegelisahan personal setelah berinteraksi dengan para difabel, terutama musisi tunanetra yang mengamen di Yogyakarta.
Dwi Astarini - Kamis, 22 Januari 2026
'Tak Kancani', Karya Reflektif Ndarboy Genk setelah Berjumpa Sahabat Difabel
ShowBiz
Rio Clappy Kembali dengan 'Belia', Lagu tentang Cinta Pertama dan Waktu
Rio Clappy resmi merilis single terbaru berjudul “Belia” pada 16 Januari 2026. Lagu ini bercerita tentang cinta pertama dan kenangan manis masa muda.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Rio Clappy Kembali dengan 'Belia', Lagu tentang Cinta Pertama dan Waktu
ShowBiz
Tur Hari Kerja, Bless The Knights Tutup Perjalanan Jakarta Weekdays Tour 2026
Bless The Knights sukses menuntaskan Jakarta Weekdays Tour 2026 selama lima hari. Tur hari kerja ini melibatkan Burninside dan band lokal Jakarta.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
Tur Hari Kerja, Bless The Knights Tutup Perjalanan Jakarta Weekdays Tour 2026
ShowBiz
BTS Rencanakan Penampilan Comeback di Situs Warisan Budaya, KHS Berikan Izin Bersyarat demi Kenalkan Korea ke Dunia
BTS rencanakan penampilan di dalam dan sekitar sejumlah situs warisan budaya ikonis di Seoul, termasuk Istana Gyeongbok, Gwanghwamun, dan Sungnyemun.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
BTS Rencanakan Penampilan Comeback di Situs Warisan Budaya, KHS Berikan Izin Bersyarat demi Kenalkan Korea ke Dunia
Bagikan