K-Pop

Idola K-Pop Ganti Nama demi Hoki

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 12 Maret 2021
Idola K-Pop Ganti Nama demi Hoki

Sejumlah idola K-Pop yang mengganti namanya untuk menghindari nasib buruk. (Foto Instagram@lalalalisa_m)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

NAMA merupakan sebuah doa. Demikian ungkapan yang kerap kita dengar. Setiap orangtua pasti berusaha memberikan nama terbaik untuk anaknya. Harapannya, agar mereka tumbuh baik, sehat, dan jadi seseorang yang berguna. Kadang, orangtua yang memilihnya sendiri atau dibantu kakek neneknya. Dalam kesempatan lain, mereka meminta nama pada orang pintar.

Namun, ada pula kasus ketika nama anak diubah di tengah jalan agar menjauhi si anak dari peruntungan buruk. Hal itu juga terjadi pada sejumlah idola K-Pop. Empat idola berikut mengubah nama resmi mereka untuk mencegah nasib buruk. Kalau dilihat dari ketenaran dan popularita mereka, sepertinya perubahan itu terbukti berhasil.

BACA JUGA:

Karier Lancar, Aktor K-Drama ini Tuntaskan Wajib Militer Lebih Awal

1. Lisa (BLACKPINK)

lisa blackpink
Perubahan namanya terbukti memberikan banyak pujian bagi Lisa. (Foto Instagram@lalalalisa_m)

Jauh sebelum kita mengenal nama Lisa, ternyata 'rapper' terkenal itu lahir dengan nama Pranpriya Manoban. Pranpriya dalam bahasa Thailand merupakan gabungan dari dua kata yaitu 'praan' yang berarti nafas atau jiwa dan 'priya' yang memiliki arti tercinta. Sebenarnya nama ini terdengar indah, bukan?

Sayang, setelah berkonsultasi dengan peramal, keluarga Lisa diberi tahu bahwa nama itu malah akan membawa kesialan baginya. Oleh sebab itu, ketika masih kecil, perempuan berusia 23 tahun itu mengubah nama resminya menjadi Lalisa yang mmeiliki arti orang yang dipuji. Untungnya nama baru ini benar-benar menjadi kenyataan. Saat ini Lisa selalu banjir pujian berkat talentanya yang luar biasa.

2. Mijoo (Lovelyz)

mijoo
Mijoo baru saja mengganti namanya karena diminta ibunya. (Foto Soompi)


Selama 26 tahun, personel Lovelyz itu hidup dengan nama Lee Mi-joo. Nama ini ketika diterjemahkan dapat diartikan sebagai mutiara yang cantik. Namun baru-baru ini, ibunya memintanya untuk mengganti namanya itu. Seperti keluarga Lisa, ibu Mijoo mendatangi peramal dan disuruh untuk mengganti nama putrinya. Nama tersebut akan mendatangkan nasib butuk untuknya. Mengikuti permintaan sang ibu, penyanyi itu akhirnya mengganti namanya menjadi Lee Seung-ah, namun tetap mempertahankan Mijoo sebagai nama panggungnya.

3. Joohoney (MONSTA X)

hoohoney
Jooheon sudah mengganti nama resminya sebanyak tiga kali. (Foto Soompi).


Beberapa tahun lalu, Joohoney mengganti nama panggungnya dari Jooheon. Namun, banyak penggemar mungkin tak tahu bahwa ia juga mengubah nama resminya beberapa kali lho. 26 tahun lalu, kedua orang tuanya menamainya sebagai Lee Ho-joon, namun ia merasa bahwa nama tersebut memberinya kesialan. Jadi ketika duduk di sekolah menengah, pria kelahiran Daegu itu mengganti namanya menjadi Lee Ji-hwan. Sayang, ia merasa itu belum cocok sehingga akhirnya ia mengubahnya lagi menjadi Lee Joo-heon sampai saat ini.

4. Yoon Jisung (Wanna One)

jisung
Ji-sung mengganti nama resminya karena nama lamanya dianggap tidak membuatnya mendapatkan yang diinginkannya. (Foto Soompi)


Dalam bahasa Korea, nama Jisung dapat diterjemahkan sebagai hikmat suci. Namun, dulu ketika mantan 'leader' Wanna One itu lahir, ayah dan ibunya menamainya Yoon Byeong-ok. Ternyata ada alasan di balik pergantian nama ini. Dalam sebuah wawancara 2019 lalu, aktor dan musisi itu menjelaskan bahwa ketika ia masih memakai nama lamanya, banyak hal yang tidak didapatkannya. Makanya Jisung memutuskan bahwa mencari nama lain mungkin akan memberikan kesuksesan yang selama ini dia nantikan. (sam)

#K-Pop #Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Album Baru Madison Beer 'locket' Resmi Dirilis, Diprediksi Jadi Sorotan 2026
Madison Beer merilis album terbaru locket yang ditulis dan diproduseri sendiri. Album ini memuat hit 'make you mine' dan diiringi tur dunia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Album Baru Madison Beer 'locket' Resmi Dirilis, Diprediksi Jadi Sorotan 2026
ShowBiz
Portura Akhiri Etape Empat Kota di Pos Bloc Jakarta, Merayakan Dialog Musik dan Kota
Jakarta menjadi ruang untuk menengok kembali proses tersebut sebagai sebuah gerak kolektif yang masih terus berlanjut.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
Portura Akhiri Etape Empat Kota di Pos Bloc Jakarta, Merayakan Dialog Musik dan Kota
ShowBiz
Yellowcard Kolaborasi Bareng Good Charlotte di Single 'Bedroom Posters', ini Lirik Lengkapnya
Yellowcard berkolaborasi dengan Good Charlotte di single Bedroom Posters. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Yellowcard Kolaborasi Bareng Good Charlotte di Single 'Bedroom Posters', ini Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Serdadu Sam Rilis Album 'Kronik', Dokumentasi Batin yang Jujur dan Personal
Serdadu Sam merilis album penuh Kronik, sebuah narasi musikal tentang kegelisahan, kehilangan, dan perjuangan hidup yang jujur dan personal.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Serdadu Sam Rilis Album 'Kronik', Dokumentasi Batin yang Jujur dan Personal
ShowBiz
Mitski Umumkan Album 'Nothing’s About to Happen to Me', Hadirkan Single 'Where’s My Phone?'
Mitski mengumumkan album kedelapan Nothing’s About to Happen to Me yang rilis Februari 2026, sekaligus melepas single 'Where’s My Phone?'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Mitski Umumkan Album 'Nothing’s About to Happen to Me', Hadirkan Single 'Where’s My Phone?'
ShowBiz
Album 'Running With Scissors': Fase Dewasa Cavetown yang Penuh Emosi dan Refleksi
Cavetown merilis album terbaru Running With Scissors. Robin Skinner mengeksplor emosi, identitas, dan kedewasaan lewat musik dan visual 'Cryptid'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Album 'Running With Scissors': Fase Dewasa Cavetown yang Penuh Emosi dan Refleksi
ShowBiz
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
Boy group K-Pop LNGSHOT besutan MORE VISION dan Jay Park resmi debut pada 13 Januari 2026, dengan album Shot Callers dan title track Moonwalkin'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
Lagu ini menjadi penanda kembalinya Judika dengan tema romansa, tapi disajikan melalui eksplorasi musikal yang berbeda dari karya-karyanya terdahulu.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
ShowBiz
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
Menghadirkan warna musikal yang lebih berlapis, memadukan karakter khas Toton dengan kekuatan ekspresi para kolaboratornya.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
ShowBiz
Lirik Lagu Passion Fruit dari Jeff Satur, Ceritakan Hubungan Manis sekaligus Pahit
Lirik lagu Passion Fruit dari Jeff Satur mengisahkan tentang hubungan yang manis dan pahit. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Lirik Lagu Passion Fruit dari Jeff Satur, Ceritakan Hubungan Manis sekaligus Pahit
Bagikan