[HOAKS atau FAKTA]: Enggak Ada Angin dan Hujan, Tiba-Tiba Zinedine Zidane Tangani Timnas Indonesia

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Kamis, 23 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Enggak Ada Angin dan Hujan, Tiba-Tiba Zinedine Zidane Tangani Timnas Indonesia

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Sosok calon pelatih Timnas Indonesia belakangan ini menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Salah satu kabar yang beredar luas, terutama melalui akun TikTok, menyebutkan bahwa legenda sepak bola Prancis, Zinedine Zidane, diklaim telah resmi menjadi pelatih Timnas Indonesia, menggantikan Patrick Kluivert yang dipecat.

Baca juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Elon Musk Prediksi Manusia Mulai Punah Tahun 2026

NARASI

“Wow Gak ada angin gak ada hujan tiba-tiba resmi aja

Selamat Datang Zinedine Zidan”

Unggahan tersebut telah mendapat lebih dari 4 ribu tanda suka, menuai 938 interaksi komentar dan dibagikan ulang sebanyak 170 kali oleh pengguna Tiktok lainnya.

FAKTA

Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) melakukan penelusuran mendalam terkait klaim tersebut. Dengan menggunakan kata kunci "Zinedine Zidane jadi pelatih baru timnas Indonesia" di mesin pencari, tidak ditemukan satu pun informasi kredibel yang membenarkan klaim tersebut.

Penelusuran lebih lanjut di akun Instagram resmi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) juga tidak menunjukkan adanya unggahan atau pengumuman resmi mengenai pelatih baru pengganti Patrick Kluivert.

Dalam penelusuran lain, ditemukan artikel dari bolasport.com (terbit Minggu, 19/10/2025) yang mengutip pernyataan Anggota Exco (Executive Committee) PSSI, Rudi Yulianto. Rudi Yulianto menegaskan bahwa sampai saat ini belum ada rencana rapat Exco untuk membahas pengganti pelatih Timnas, termasuk nama-nama besar seperti Louis van Gaal.

Dia meminta publik agar bersabar menanti kabar resmi dari otoritas sepak bola nasional. Dengan demikian, klaim yang menyebut Zidane menjadi pelatih baru Timnas Indonesia adalah konten palsu.

Baca juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Istri Menkeu Purbaya Diteror Paket Berisi Darah Segar oleh Orang tak Dikenal

KESIMPULAN

Tidak terdapat informasi kredibel yang membenarkan klaim, belum ada pengumuman resmi dari PSSI terkait pelatih tim nasional Indonesia yang baru. (Knu)

#Zinedine Zidane ##HOAKS/FAKTA #Penyebar Hoaks #Timnas
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
[HOAKS atau FAKTA] : Bahlil Ngambek dan Ancam Mundur dari Jabatan Menteri ESDM jika Purbaya Turunkan Harga BBM
Kali ini, beredar informasi yang menyebut Menteri ESDM Bahlil mengancam akan mundur dari jabatannya jika Purbaya menurunkan harga BBM.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA] : Bahlil Ngambek dan Ancam Mundur dari Jabatan Menteri ESDM jika Purbaya Turunkan Harga BBM
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA] : Prabowo Nyatakan Indonesia siap Berperang Melawan Israel
Beredar informasi di media sosial yang menyebut Presiden RI Prabowo Subianto menyatakan Indonesia siap berperang melawan Isreal demi membela Palestina.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA] : Prabowo Nyatakan Indonesia siap Berperang Melawan Israel
Olahraga
Pelatih Timnas Bulgaria: Sepak Bola adalah Agama di Indonesia
Alexander Dimitrov pernah menjadi pemain Persipura Jayapura. Selain itu, asisten pelatih Persipura dan Timnas Indonesia.
Frengky Aruan - Selasa, 20 Januari 2026
Pelatih Timnas Bulgaria: Sepak Bola adalah Agama di Indonesia
Olahraga
Pelatih Timnas Bulgaria Alexander Dimitrov Andalkan Pemain Muda Termasuk Debutan di FIFA Series 2026 di Indonesia
Pemain berpengalaman Timnas Bulgaria akan diparkir.
Frengky Aruan - Selasa, 20 Januari 2026
Pelatih Timnas Bulgaria Alexander Dimitrov Andalkan Pemain Muda Termasuk Debutan di FIFA Series 2026 di Indonesia
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA] : Menkeu Purbaya Menolak Dijadikan Wapres, Pilih Fokus Turunkan Harga Bensin dan Sembako
tidak ditemukan pernyataan resmi dari Purbaya mengenai keinginan menstabilkan harga bahan bakar, beras, atau sembako seperti pada masa Presiden Soeharto.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA] : Menkeu Purbaya Menolak Dijadikan Wapres, Pilih Fokus Turunkan Harga Bensin dan Sembako
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Garuda Indonesia Rekrut 'Pramugari Gadungan' yang Pakai Seragam Maskapai Batik Air
Beredar informasi yang menyebut Garuda Indonesia merekrut pramugari gadungan yang sempat viral, cek kebenaran informasinya!
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
[HOAKS atau FAKTA]: Garuda Indonesia Rekrut 'Pramugari Gadungan' yang Pakai Seragam Maskapai Batik Air
Olahraga
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Pada edisi 2026, Indonesia ditunjuk sebagai salah satu tuan rumah yang akan menampilkan Bulgaria, Kepulauan Salomon, dan St.Kitts Nevis Selain Skuad Garuda.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Olahraga
Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Tampilkan Timnas Bulgaria, Kepulauan Salomon, dan St.Kitts Nevis Selain Skuad Garuda
FIFA mengumumkan sebanyak 48 tim dari enam konfederasi akan berkompetisi di FIFA Series 2026.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Tampilkan Timnas Bulgaria, Kepulauan Salomon, dan St.Kitts Nevis Selain Skuad Garuda
Olahraga
John Herdman Jadi Pelatih, Saddil Ramdani Ungkap Kerinduan Berseragam Timnas Indonesia
Saddil Ramdani juga menyampaikan harapan menyusul penunjukan John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
John Herdman Jadi Pelatih, Saddil Ramdani Ungkap Kerinduan Berseragam Timnas Indonesia
Olahraga
Jadi Lawan Pertama Timnas Indonesia di ASEAN Championship 2026, Kamboja Buat Pijakan Awal
Timnas Kamboja berada di Grup A ASEAN Championship 2026 atau Piala AFF bersama Vietnam, Indonesia, Singapura, pemenang playoff (Brunei/Timor Leste)
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
Jadi Lawan Pertama Timnas Indonesia di ASEAN Championship 2026, Kamboja Buat Pijakan Awal
Bagikan