Musik

HIVI! Aransemen Ulang Lagu 'Negeri Di Awan' Karya Katon Bagaskara

Febrian AdiFebrian Adi - Sabtu, 30 September 2023
HIVI! Aransemen Ulang Lagu 'Negeri Di Awan' Karya Katon Bagaskara

HVII! bawakan lagu Katon Bagaskara. (Foto: Dok/HIVI!)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KOLABORASI dalam musik melampuai generasi. Hal itu tak terlepas dari fakta bahwa kolaborasi seakan menjadi salah satu hal untuk mencakup lebih banyak pendengar. Tak hanya para musisi muda, banyak pula musisi senior yang melakukan hal tersebut.

Dalam rangka merayakan keindahan dan keabadian musik Indonesia, musisi senior Katon Bagaskara bersama dengan grup musik pop Indonesia, HIVI!, yang terdiri dari Febrian Nindyo Purbowiseso (Gitar & vokal), Ilham Aditama (Vokal), Neida Aleida (Vokal), Ezra Mandira (Gitar & Vokal), akan merilis remake lagu klasik Negeri di Awan.

Baca juga:

Kotak Lanjutkan #Kolaboraksi dengan Lomba Sihir

Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh HIVI! (@sayhivi)

Single pertama dari proyek remake ini yaitu Negeri di Awan. Dalam versi baru ini, HIVI! memberikan nuansa easy listening yang segar dan menghadirkan sentuhan modern pada lagu klasik ini. Dengan begitu, lagu ini akan memberikan pengalaman mendengarkan lagu ciptaan Katon Bagaskara yang berbeda, sambil tetap menjaga esensi aslinya.

Negeri di Awan diciptakan bersama kakak saya, Andre Manika. Lagu ini menceritakan tentang kekaguman akan seseorang yang berhati lembut, berkisah mengenai utopia yang penuh kedamaian,” jelas Katon mengenai awal kisah lagu ini dalam keterangan resmi yang diterima Merahputih.com, Jumat (29/9).

Kolaborasi ini menghadirkan sentuhan segar pada lagu yang telah mencuri hati penggemar sejak dirilis perdana pada 1994 dalam album solo self titled pertama Katon Bagaskara.

Katon ialah satu musisi Indonesia yang telah melahirkan banyak karya. Ia mengambil inisiatif untuk mengajak beberapa musisi muda berbakat dalam proyek Kinarya Lintas Sebrang (KLS). Itu merupakan sebuah EP yang terdiri dari 6 lagu remake karya cipta Katon Bagaskara.

Tujuan utama KLS yakni memberikan pendekatan baru kepada lagu-lagu ciptaan Katon Bagaskara yang yang telah dikenal dan digemari lintas generasi, dengan memberikan kesempatan kepada para musisi untuk mengeksplorasi kembali lagu-lagu tersebut dengan gaya dan pengaruh yang berbeda. Proyek ini bertujuan untuk meregenerasi lagu-lagu tersebut.

Katon Bagaskara menambahkan, "Saya sangat senang bisa bekerja sama dengan HIVI! dalam proyek ini. Mereka adalah talenta muda yang sangat berbakat, dan saya yakin mereka telah memberikan sentuhan istimewa pada lagu 'Negeri di Awan'. Saya berharap bahwa remake ini akan diterima dengan baik oleh para pendengar, dan kami berharap untuk merilis lebih banyak karya yang menginspirasi di masa mendatang."

HIVI! yang mendapatkan kesempatan dalam proyek remake lagu dari Katon Bagaskara juga mengungkapkan antusiasmenya terhadap kolaborasi ini.

Baca juga:

Andina Julie Kembali dengan Single Kedua 'Aku Ingin Jatuh Cinta'

"Negeri di Awan adalah sebuah lagu indah penuh kenangan yang dibawakan oleh seorang penyanyi yg sangat berkarakter. Merupakan sebuah kehormatan untuk HIVI! bisa terlibat dalam proyek ini."

Setelah HIVI! hadie dengan remake lagu 'Negeri di Awan". Katon Bagaskara akan merilis dua single berikutnya dengan Lomba Sihir dan Mondo Gascaro sampai penghujung 2023. Ini adalah bagian dari upaya untuk menghidupkan kembali lagu-lagu ciptaan Katon Bagaskara dalam gaya yang kontemporer.

Remake "Negeri di Awan" oleh HIVI! sudah tersedia di berbagai platform musik digital mulai 29 September 2023. Lagu ini akan menjadi pembuka menuju EP “Kinarya Lintas Sebrang”. EP ini diantisipasi sebagai perayaan 43 tahun Katon Bagaskara mencipta yang akan dirilis pada awal 2024. (far)

Baca juga:

Shakila Anjani Kembali dengan Lagu Terbaru 'Listen'

#Musik #Katon Bagaskara
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Shakirra Vier Rayakan Butterfly Era lewat Single Ceria ‘Tatap Mata’
Lagu Tatap Mata Shakirra Vier gambarkan pengalaman cinta pertama di usia muda.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 20 Oktober 2025
Shakirra Vier Rayakan Butterfly Era lewat Single Ceria ‘Tatap Mata’
ShowBiz
Kevin Parker Hadirkan 'Deadbeat', Album Paling Eksperimental Tame Impala
Parker menghadirkan kumpulan lagu psychedelic dengan nuansa klub yang kuat di album Deadbeat.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 19 Oktober 2025
Kevin Parker Hadirkan 'Deadbeat', Album Paling Eksperimental Tame Impala
ShowBiz
Tiara Andini Riis Album 'Edelweiss', Simbol Perjuangan dan Keabadian Kariernya
Tiara turut menampilkan konsep visual album yang memukau untuk album Edelweiss.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 19 Oktober 2025
Tiara Andini Riis Album 'Edelweiss', Simbol Perjuangan dan Keabadian Kariernya
ShowBiz
Kylie Jenner Debut Musik Bersama Terror Jr. Single 'Fourth Strike', Eksplorasi Sisi Emosional lewat Lirik Lagunya
Lagu Fourth Strike Terror Jr. x Kylie Jenner menghadirkan kisah tentang hubungan asmara yang rumit dan penuh gejolak.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 19 Oktober 2025
Kylie Jenner Debut Musik Bersama Terror Jr. Single 'Fourth Strike', Eksplorasi Sisi Emosional lewat Lirik Lagunya
ShowBiz
Boy Warongan Kembali ke Dunia Musik Lewat Lagu 'Belum Boleh Pulang', Simak Lirik Lengkapnya
Boy Warongan & The Palmeiros menggandeng Gabriella Fernaldi untuk berkolaborasi di lagu Belum Boleh Pulang.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 19 Oktober 2025
Boy Warongan Kembali ke Dunia Musik Lewat Lagu 'Belum Boleh Pulang', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lagu 'Double Standard' JKT48 Ungkap Sisi Pahit dalam Percintaan, Simak Lirik Lengkapnya
Salah satu lagu JKT48 yang hadir dengan sentuhan emosi yang kuat dan menyentuh hati.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 19 Oktober 2025
Lagu 'Double Standard' JKT48 Ungkap Sisi Pahit dalam Percintaan, Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lirik Lagu 'Rang Wo Ai Ni' Vic Zhou dan Babie Hsu, OST Drama Klasik Taiwan 'Mars'
Vic Zhou dan Barbie Hsu menyanyikan lagu ini untuk drama klasik Taiwan berjudul Mars.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 19 Oktober 2025
Lirik Lagu 'Rang Wo Ai Ni' Vic Zhou dan Babie Hsu, OST Drama Klasik Taiwan 'Mars'
Lifestyle
Lewat 'Why', LANY Gambarkan Bagaimana Cinta Mampu Menjadi Pusat Segala Hal, Simak Liriknya
Secara keseluruhan, Why dapat dipandang sebagai bentuk pengakuan cinta yang paling jujur dari sang vokalis, Paul Klein, yang menegaskan bahwa sosok pasangannya adalah alasan utama
Frengky Aruan - Sabtu, 18 Oktober 2025
Lewat 'Why', LANY Gambarkan Bagaimana Cinta Mampu Menjadi Pusat Segala Hal, Simak Liriknya
Lifestyle
Endah N Rhesa Gambarkan Perjalanan Emosional Melepaskan Seseorang dalam Lirik Lagu 'Merelakanmu'
Endah N Rhesa menulis lagu ini sebagai refleksi dari proses berdamai dengan kehilangan, sekaligus perjalanan batin menuju ketenangan dan keikhlasan.
Frengky Aruan - Sabtu, 18 Oktober 2025
Endah N Rhesa Gambarkan Perjalanan Emosional Melepaskan Seseorang dalam Lirik Lagu 'Merelakanmu'
Olahraga
Bagus Wirata Rilis Single Baru 'Layang Layang', Simak Lirik Lengkapnya
Bagus Wirata baru saja merilis single baru Layang Layang. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Sabtu, 18 Oktober 2025
Bagus Wirata Rilis Single Baru 'Layang Layang', Simak Lirik Lengkapnya
Bagikan