Habibburachman El Shirazy Puas dengan Film "Ayat-Ayat Cinta 2"
Ayat-Ayat Cinta 2. (Foto: MP/Raden Yusuf Nayamenggala)
KESUKSESAN film Ayat-Ayat Cinta yang diangkat dari novel karyanya mendorong Habibburachman El Shirazy membuat Ayat-Ayat Cinta 2.
Film ini lagi-lagi diangkat dari novel Ayat-Ayat Cinta 2 karya Habibburachman. Novel setebal 700 halaman itu dibuat berdasarkan riset selama setahun dengan waktu penulisan dua tahun.
Melihat cerita yang bagus dalam novel tersebut, produser bertangan dingin Manoj Punjabi pun sangat tertarik dengan novel itu. Meski menghabiskan budget yang cukup mahal, dia mantap memproduksinya.
Film Ayat-Ayat Cinta 2 garapan Manoj sukses. Sang penulis novel bahkan mengaku hatinya bergetar kala pertama kali menyaksikan film tersebut. Saking takjubnya, ia mengibaratkan dirinya seperti seorang ibu yang pertama kali melihat anaknya yang baru lahir.
"Malam ini malam yang mendebarkan bagi saya karena Ayat-Ayat Cinta 2 boleh dikatakan malam ini lahir disaksikan oleh dunia. Tadi hati saya bergetar menonton film ini, seperti seorang ibu yang baru lahir dan melihat anaknya," ujar Habibburachman kala ditemui di press conference Ayat-Ayat Cinta 2, di XXI Plaza Indonesia, Rabu (5/12).
Namun, menurut novelis yang akrab disapa Kang Abik tersebut tak semua yang ada di dalam novel dapat diceritakan di film ini. Tak mungkin tulisan yang panjang sekitar 690 halaman dimasukkan dalam film yang durasinya hanya dua jam.
Kendati demikian bukan berarti film tersebut melenceng dari cerita di novel. Film Ayat-Ayat Cinta 2 90% persis dengan kisah dalam novelnya.
"Saya bisa katakan 90% mirip kaya di novel. Kalaupun ada perubahan, ada sedikit. Tapi kalo yang inti intinya seperti karakter Fahri, 100% sama," katanya.
Setelah melihat film secara keseluruhan, Kang Abik pun mengaku sangat puas dengan film serta totalitas akting para pemainnya.
"Terima kasih untuk para aktor yang serius memerankan perannya masing-masing. Saya sebagai penulis puas," tutur Kang Abik.
Di akhir kalimatnya, Kang Abik menyampaikan Ayat-Ayat Cinta 2 datang dengan cinta untuk Indonesia dan dunia serta Ayat-Ayat Cinta 2 serta mengajak orang agar saling menyayangi. Dan dirinya pun berharap semoga semua yang menonton Ayat-Ayat Cinta 2 hatinya dipenuhi dengan cinta. Segala kebencian juga sirna. (Ryn)
Simak pula artikel Syuting Ayat-Ayat Cinta 2, Ini Tantangan Terberat Fedi Nuril.
Bagikan
Berita Terkait
Trap House Film Teranyar Memburu Kartel di Texas
Serial Sandokan Segera Tayang di Netflix, Perjalanan Bajak Laut Lindungi Suku Dayak
'Monster House' Live-Action Segera Digarap, Sutradara hingga Jajaran Pemeran Terungkap
Sinner Pecahkan Rekor Oscar, Michael B Jordan Tantang DiCaprio di Kategori Best Actor
Netflix Siapkan 'Enola Holmes 3', Suguhkan Petualangan Lebih Gelap dan Menegangkan
Daftar Lengkap Nomine Oscar 2026: 'Sinners' Mendominasi dengan 16 Nominasi
Film Animasi Keluarga 'Swapped' Siap Tayang di Netflix, Suguhkan Petualangan Lucu Penuh Makna
'Aku yang Engkau Cari', Lagu Maudy Ayunda yang Lahir dari Dunia 'Para Perasuk'
Mawar Eva de Jongh dan Deva Mahenra Beradu Emosi di Series 'Luka, Makan, Cinta'
Netflix Rilis Film Coming of Age 'Surat untuk Masa Mudaku', Tayang 29 Januari 2026