Haas F1 Team Jalin Kemitraan Teknis dengan Toyota Gazoo Racing
Haas F1 Team jalin kemitraan teknis dengan Toyota. (Foto: Haas F1 Team)
MerahPutih.com - Tim Formula 1 Haas telah mengumumkan kemitraan teknis dengan Toyota Gazoo Racing, yakni divisi motorsport dari pabrikan Jepang tersebut.
Kesepakatan ini menjadikan Toyota sebagai 'Mitra Teknis Resmi' Haas, di mana kedua tim akan berbagi sumber daya dan pengetahuan.
Toyota Gazoo Racing akan menyediakan layanan desain, teknis, dan manufaktur bagi Haas. Sementara itu, Haas akan memberikan keahlian dan keuntungan komersial.
Sebagai bagian dari kemitraan, teknisi, pengemudi, dan mekanik Toyota akan terlibat dalam pengujian Haas F1 untuk membantu mereka memahami tantangan teknis Formula 1.
Baca juga:
Toyota juga akan mendukung pengembangan aerodinamika dan produksi komponen serat karbon bagi Haas, ungkap Motorsport, beberapa hari lalu.
Logo Toyota Gazoo Racing akan mulai terlihat pada mobil Haas yang dikendarai Nico Hulkenberg dan Kevin Magnussen di Grand Prix Amerika Serikat mendatang.
Kepala tim Haas, Ayao Komatsu menyebutkan, kemitraan ini akan memperkuat daya saing Haas.
“Kemampuan untuk memanfaatkan sumber daya Toyota Gazoo Racing akan penting dalam pengembangan kami,” katanya.
Baca juga:
LVMH Resmi Jadi Sponsor F1, Jalin Kerja Sama hingga 10 Tahun
Komatsu juga mengatakan, bahwa kemitraan ini mendapat dukungan dari Ferrari, yaitu mitra lama Haas.
Sementara itu, Presiden Toyota Gazoo Racing, Tomoya Takahashi mengungkapkan, ia yakin bahwa kerja sama ini akan meningkatkan kemampuan teknis kedua belah pihak dan memberikan kontribusi bagi industri balap motor dan otomotif. (waf)
Bagikan
Andrew Francois
Berita Terkait
Mengenal HYROX, Olahraga Kebugaran Hybrid yang Uji Kekuatan dan Daya Tahan
NOC Terima Kunjungan KSOC, Perkuat Kerja Sama Olahraga Indonesia-Korea Selatan
Presiden Prabowo Minta Atlet Dihargai secara Nyata, jangan hanya Diberi Terima Kasih,
Mandatori Bioetanol E10 Berlaku 2028, Toyota Langsung Tancap Gas Investasi
Indonesia Sukses Raih 91 Emas di SEA Games 2025, CdM Puji Dedikasi dan Semangat Juang para Atlet
Indonesia Raih 91 Emas, Lampaui Target di SEA Games 2025
Tim Indonesia Raih Posisi Kedua SEA Games Thailand 2025, Ukir Sejarah 30 Tahun
Berjaya di SEA Games 2025, Tim Indonesia Pertegas Posisi 'Raja' Panahan Asia Tenggara
Tim Cycling Indonesia Andalkan Mental Juara dan Dukungan Penuh Federasi, Kunci Kesuksesan Capai Target Medali SEA Games 2025
Aksi Basral saat Pulang Bawa Medali Emas SEA Games 2025, Tunjukkan Trik Skateboard Loncati Motor