Gubernur Bali Minta Warga Jangan Malu Konsumsi Buah Lokal

Eddy FloEddy Flo - Jumat, 15 September 2017
Gubernur Bali Minta Warga Jangan Malu Konsumsi Buah Lokal

Gubernur Bali I Made Mangku Pastika (kanan) bersama Wagub Bali Ketut Sudikerta (kedua kanan)(ANTARA FOTO/Fikri Yusuf)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.Com - Gubernur Bali Made Mangku Pastika mengajak masyarakat setempat untuk konsisten mengonsumsi dan menggunakan buah lokal dalam berbagai kesempatan.

"Konsumsi buah lokal, selain lebih sehat karena tanpa pengawet, juga akan dapat memberikan peluang pasar yang lebih besar pada produk petani lokal sehingga akan dapat meningkatkan kesejahteraan para petani," kata Pastika saat membuka Festival Agribisnis 2017, di Denpasar, Jumat (15/9).

Menurut Pastika sebagaimana dilansir Antara, buah impor untuk sampai ke Bali melalui jalur yang panjang, sehingga memakai pengawet agar tetap segar dan bagus.

"Sedangkan buah lokal dihasilkan petani sendiri dan pastinya tidak perlu pengawet. Untuk itu, kita kampanyekan gerakan tidak mengkonsumsi buah impor, mari kita konsisten mengkonsumsi buah lokal," ujarnya.

Pastika juga berharap agar para ahli pertanian dapat melakukan penelitian supaya buah lokal dapat bertahan lebih lama tanpa menggunakan pengawet. Selain itu, bagaimana menyediakan buah sepanjang tahun tanpa mengenal musim, sehingga harga buah akan tetap stabil.

"Kita pikirkan ke depan bagaimana pertanian lebih baik. Sehingga petani bisa menjadi produsen sekaligus memasarkan produknya dengan baik," ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Provinsi Bali Ida Bagus Wisnuardhana mengatakan perlu adanya gerakan pemasyarakatan produk pertanian lokal di tengah maraknya persaingan pasar, khususnya persaingan dengan produk pertanian impor.

"Melalui pelaksanan festival ini, diharapkan produk pertanian lokal dapat lebih dikenal oleh masyarakat luas dan pihak pengguna produk pertanian lainnya," ujarnya.

Pembukaan festival agribisnis juga diisi dengan pencanangan gerakan makan telur oleh Gubernur Bali yang didampingi Ayu Pastika selaku Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bali serta Ketua DPRD Provinsi Bali.

Dalam pembukaan kali ini juga diserahkan hadiah lomba "gebogan" atau sesajen berbentuk rangkaian buah dan janur yang dimenangkan oleh Wakil TP PKK Kecamatan Tejakula Kabupaten Buleleng. Hadiah diserahkan langsung oleh Ketua TP PKK Provinsi Bali Ayu Pastika.

Festival Agribisnis 2017 akan berlangsung selama empat hari dari 15 sampai 18 September 2017 di Lapangan Puputan Margarana, Denpasar.(*)

#Buah Segar #Buah Nanas #Bali #Gubernur Bali
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian

Berita Terkait

Indonesia
Waspada Potensi Gelombang Tinggi hingga 4 Meter di Perairan Bali pada 27-30 Januari
Gelombang tinggi hingga empat meter di perairan Bali, seperti di Selat Badung, Selat Bali bagian selatan, perairan selatan Bali, juga Selat Lombok bagian selatan pada 27-30 Januari 2026.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Waspada Potensi Gelombang Tinggi hingga 4 Meter di Perairan Bali pada 27-30 Januari
Indonesia
Pejahat Sadis Rumania Kabur ke Bali, Nikahi WNI Hidup dari Gaji Istri
Selama pelariannya di Bali, Zuleam Costinel Cosmin menikah dengan Warga Negara Indonesia (WNI) dan menggantungkan hidupnya dari penghasilan sang istri.
Wisnu Cipto - Kamis, 22 Januari 2026
Pejahat Sadis Rumania Kabur ke Bali, Nikahi WNI Hidup dari Gaji Istri
Indonesia
Cuaca Ekstrem di Bali Bisa Berdampak pada Jaringan Listrik, PLN Imbau Warga Waspada
Cuaca ekstrem berupa hujan lebat dan angin kencang berpotensi terjadi di sebagian besar wilayah Bali pada 21 sampai 27 Januari.
Frengky Aruan - Rabu, 21 Januari 2026
Cuaca Ekstrem di Bali Bisa Berdampak pada Jaringan Listrik, PLN Imbau Warga Waspada
Indonesia
Cuaca Ekstrem Berpotensi Melanda Sebagian Besar Wilayah Bali hingga 27 Januari
Beberapa wilayah di Bali berpeluang alami bencana hidrometeorologi.
Frengky Aruan - Rabu, 21 Januari 2026
Cuaca Ekstrem Berpotensi Melanda Sebagian Besar Wilayah Bali hingga 27 Januari
Indonesia
BBMKG Keluarkan Peringatan Dini Angin Kencang dan Gelombang Tinggi di Perairan Bali 20-23 Januari 2026
Gelombang tinggi diperkirakan hingga 4 meter di Selat Bali bagian selatan, Selat Badung, perairan selatan Bali, dan Selat Lombok bagian selatan.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
BBMKG Keluarkan Peringatan Dini Angin Kencang dan Gelombang Tinggi di Perairan Bali 20-23 Januari 2026
Indonesia
Buron Pembunuhan Brutal Rumania Kabur ke Indonesia, Pelariannya Berakhir di Bali
Buron internasional asal Rumania, Zuleam Costinel Cosmin (33) bersama dua rekannya terlibat kasus pembunuhan brutal di Rumania.
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Buron Pembunuhan Brutal Rumania Kabur ke Indonesia, Pelariannya Berakhir di Bali
Indonesia
Puluhan Sapi Terinfeksi LSD, Bali Lockdown Lalu Lintas Ternak di Jembrana
Provinsi Bali resmi memberlakukan lockdown atau pelarangan lalu lintas ternak sapi dan kerbau keluar masuk Kabupaten Jembrana
Wisnu Cipto - Kamis, 15 Januari 2026
Puluhan Sapi Terinfeksi LSD, Bali Lockdown Lalu Lintas Ternak di Jembrana
Indonesia
Kuta Bali Diguncang Gempa Tipe Gerakan Strike Slip M 4,5
Getaran gempa terasa di wilayah Kuta Selatan, Kuta, Denpasar, hingga Jembrana
Wisnu Cipto - Sabtu, 10 Januari 2026
Kuta Bali Diguncang Gempa Tipe Gerakan Strike Slip M 4,5
Indonesia
BBMKG Keluarkan Peringatan Dini, Tinggi Gelombang di Perairan Bali Berpotensi hingga 4 Meter pada 9-12 Januari 2026
BBMKG Wilayah III Denpasar mengeluarkan peringatan dini potensi gelombang tinggi di perairan Bali pada 9-12 Januari 2026.
Frengky Aruan - Kamis, 08 Januari 2026
BBMKG Keluarkan Peringatan Dini, Tinggi Gelombang di Perairan Bali Berpotensi hingga 4 Meter pada 9-12 Januari 2026
Indonesia
Wisatawan ke Bali Cuma Naik 3 Persen, Pemerintahkan Salahkan Cuaca Ekstrem
Hingga saat ini arus Natal dan Tahun Baru terpantau cukup terkendali. Sekitar 64 persen masyarakat telah meninggalkan wilayah Jakarta menuju berbagai daerah
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Wisatawan ke Bali Cuma Naik 3 Persen, Pemerintahkan Salahkan Cuaca Ekstrem
Bagikan