Goodyear Indonesia Rilis Ban Baru
Goodyear rilis ban baru untuk truk 3/4. (Foto: Pixabay/Scottslm)
GOODYEAR Indonesia merilis ban terbaru bernama Goodyear S501 yang diperuntukan untuk kendaraan truk ringan atau biasa disebut truk 3/4. Ban ini berjenis LTR (light truck radial) yang diklaim memiliki ketahanan tinggi serta masa pakai yang lama sehingga cocok untuk berbagai medan di Indonesia.
"Goodyear S501 menjadi jawaban kami untuk menjawab kebutuhan perusahaan, UMKM, dan pemilik truk di Indonesia,” ujar Direktur Komersial PT Goodyear Indonesia Iman Santoso dalam acara virtual, seperti dilansir Antara, Kamis (17/3).
Baca juga:
Mulai Bulan Depan Selandia Baru Buka Perbatasan untuk Wisatawan Asing
Imam menjelaskan Goodyear S501 adalah langkah komprehensif perusahaan dalam mengaplikasikan teknologi baru untuk ban truk radial. Pihaknya melihat setidaknya dalam lima tahun ke depan ban radial akan menggeser pemakaian ban bias dengan rasio 60:40 pada industri logistik dan transportasi.
Goodyear S501 memiliki desain pola telapak 4-rusuk dan ketebalan telapak yang dalam, diklaim mampu menghasilkan jarak tempuh yang optimal. Ban ini dinilai sangat cocok untuk pemakaian dengan beban muat yang sebanding dengan jarak tempuh yang lebih jauh di Indonesia.
Baca juga:
Commercial Product Manager PT Goodyear Indonesia Nova Siregar mengatakan berdasarkan hasil tes rata-rata tingkat keausan yang dilakukan sepanjang 2020 hingga 2021, menunjukkan performa Goodyear S501 mengungguli mayoritas kompetitor di pasar truk Indonesia.
"Ini merupakan faktor kunci bagi kami merasa yakin bahwa penjualan Goodyear S501 secara eksponensial akan meningkat di tahun 2022,” ucap Nova.
Goodyear S501 tersedia di lebih dari 100 distributor dengan ratusan jaringan ritel dan bengkel. Saat ini, ban tersebut tersedia dalam dua ukuran yakni S501 7.50R16 14 PR dan S501 8.25R16 14PR. (Yni)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
5 Fasilitas yang Bisa Dinikmati Pengunjung GJAW 2025, Ada Food Point hingga Shuttle Bus Gratis!
Ekspor Perdana Fronx dan Satria, Suzuki Tegaskan Indonesia sebagai Basis Produksi Global
Kasus Pelumas Tidak Sesuai Spesifikasi Terungkap di Kaltim, Federal Oil Perketat Pengawasan
Hadiah Pulsa dan Edukasi Pelumas Jadi Daya Tarik Program Konsumen Motor Matic
Beli Oli Mobil Bisa Dapat Liburan Mewah dan Logam Mulia, Kesempatan Masih Terbuka!
Lintasan Licin Sirkuit Hidzie Sukabumi Tak Halangi Dewa United Motorsport Menangi Kejurnas Sprint Rally 2025
Chery J6 Tembus 5.555 Unit, Komunitas First EV Offroad Meriahkan J6 Fest Berhadiah Total Rp 150 Juta
Chery J6T Resmi Meluncur dengan Menawarkan Pengalaman Off-Road yang Lebih Dewasa, Berapa Harganya?
Buka Dealer Baru di Puri Indah, BAIC Bagi-bagi Hadiah hingga Layanan Servis Gratis!
BAIC Tancap Gas Lagi, Buka Dealer Baru di Puri Indah dengan Segudang Fasilitas Modern