Girlgroup Momoland Resmi Bubar

P Suryo RP Suryo R - Rabu, 15 Februari 2023
Girlgroup Momoland Resmi Bubar

Girlgroup Momoland mengunggah postingan pada masing-masing akun personalnya tentang keputusan mereka untuk bubar. (Instagram@momolandofficial)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

K-POP girlgrup Momoland, dikenal karena lagu hit mereka Bboom Bboom dan Baam. Setelah enam tahun bersama, akhirnya para anggota Momoland mengkonfirmasi akan berpisah.

Keenam anggota Momoland melalui akun Instagram masing-masing mem-posting surat tulisan tangan yang identik dalam bahasa Korea dan Inggris yang mengumumkan pembubaran mereka (14/2).

Baca Juga:

Suara Kayu Hadirkan Lagu dari Buku ‘Kubiarkan Kau Pergi Hari Ini’

kpop
Postingan pada akun Hyebin pada 14 Februari menjadi akhir perjalanan Momoland setelah enam tahun bersama. (Instagram@hyebinmm)

Melansir dari laman Soompi, Hyebin, Jane, Nayun, JooE, Ahin, dan Nancy membagikan pesan berikut dalam bahasa Inggris:

'Pertama-tama, kami dengan tulus meminta maaf kepada Merries [penggemar Momoland] kami yang
menghadapi berita melalui sebuah artikel. Kami benar-benar minta maaf atas pembaruan yang
terlambat.

Setelah diskusi yang panjang dan mendalam, kami berenam anggota telah memutuskan untuk
mendukung satu sama lain untuk memulai awal baru yang hebat ke depan.

Meskipun kami telah memutuskan untuk mengambil jalan kami sendiri menuju impian kami, Kami
Momo akan selalu menjadi sebuah tim.

Kami dengan tulus berterima kasih kepada Merries tercinta karena telah memberi kami kenangan
berharga dan berada di sisi kami selama tujuh tahun terakhir. Merries kami telah menjadi segalanya bagi
kami dan akan selalu demikian.

Kami sangat menyesal bahwa kami tidak bisa memberi tahu kalian lebih cepat, tetapi dengan tulus
berterima kasih kepada semua orang yang telah dengan sabar menunggu kami.

Ke depannya, tolong terus dukung dan cintai Momoland dan jalan setiap anggotanya.

Terima kasih.'

Baca Juga:

Persepektif Seorang Misellia dalam 'Penyendiri'

kpop
Momoland memulai perjalanan karier mereka pada November 2016 dengan album Welcome to Momoland. (Instagram@nayun_nannie)

Bulan lalu, MLD Entertainment mengumumkan bahwa Momoland akan meninggalkan agensi setelah kontrak berakhir. 'Pertama-tama, saya mengucapkan terima kasih kepada penggemar yang menghargai dan mendukung Momoland. Setelah diskusi panjang dengan personil Momoland, kami sepakat untuk saling menghormati pendapat masing-masing dan mengakhiri kontrak eksklusif setelah masa kedaluwarsa kontrak,' jelas pihak manajemen.

Laman Naver memuat pernyataan MLD Entertainment, 'Kami menyatakan rasa terima kasih kami yang dalam
kepada Momoland karena bisa bersama kami sebagai seniman untuk waktu yang lama. Kami juga akan
dengan tulus mendukung masa depan anggota. Para penggemar, mohon berikan kasih yang tidak
berubah dan dorongan kepada enam anggota yang akan memulai kehidupan baru.

Momoland memulai perjalanan karier pada November 2016 dengan album Welcome to Momoland yang memajang tujuh anggota: Hyebin, Nancy, Yeonwoo, Jane, njeda, JooE dan Ahin. (dgs)

Baca Juga:

Band Etnik Asal Ambon akan Tampil di Festival Musik di Amerika Serikat

#Musik #Selebritas #KPop #K-Pop
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Lifestyle
Lirik Lagu Korea House Party Girl group VVUP Yang Trending di YouTube
Lagu ini sukses menarik minat para pendengar di Korea Selatan, bahkan video klipnya berhasil menempati posisi keempat dalam daftar trending YouTube.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 02 November 2025
Lirik Lagu Korea House Party Girl group VVUP Yang Trending di YouTube
ShowBiz
Lirik Lengkap 'A Sorrowful Reunion', Lagu Reality Club yang Viral di TikTok
Kepopuleran A Sorrowful Reunion di media sosial bermula dari tren pengguna TikTok yang mengunggah video pertemuan emosional dengan mantan kekasih.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Lirik Lengkap 'A Sorrowful Reunion', Lagu Reality Club yang Viral di TikTok
ShowBiz
NMIXX Comeback lewat Album dan Single 'Blue Valentine', Simak Performance Video hingga Lirik Lagunya
Album Blue Valentine menghadirkan kisah cinta yang penuh paradoks, hangat namun menyakitkan, dekat namun terasa jauh.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
NMIXX Comeback lewat Album dan Single 'Blue Valentine', Simak Performance Video hingga Lirik Lagunya
ShowBiz
Raisa Tuliskan Keikhlasan dalam Melepas Seseorang Lewat Lirik Lagu 'Bila'
Raisa menggambarkan kisah seseorang yang akhirnya mampu melepaskan cinta dengan ikhlas di lagu Bila.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Raisa Tuliskan Keikhlasan dalam Melepas Seseorang Lewat Lirik Lagu 'Bila'
ShowBiz
Asteriska & The Fellow Stars Merayakan Keberanian Lewat Lagu 'Keluar Dari Jakarta', Simak Lirik Lengkapnya
Keluar Dari Jakarta menjadi puncak yang penuh semangat dan kebebasan.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Asteriska & The Fellow Stars Merayakan Keberanian Lewat Lagu 'Keluar Dari Jakarta', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lirik Lagu 'Bermimpi', Nomor Unggulan dalam Album 'Koma' Mahalini
Vokal kuat dan penuh karakter Mahalini berhasil membangun kedalaman emosi di lagu Bermimpi.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Lirik Lagu 'Bermimpi', Nomor Unggulan dalam Album 'Koma' Mahalini
ShowBiz
2 Dekade Bermusik, Holy City Rollers Kembali dengan Single ‘Where Have You Been’
Single ‘Where Have You Been’ menjadi pembuka untuk album penuh mendatang Holy City Rollers.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
2 Dekade Bermusik, Holy City Rollers Kembali dengan Single ‘Where Have You Been’
ShowBiz
Lirik 'Ingat-Ingat Lagi', Salah Satu Lagu dari Album 'Koma' Mahalini
Lirik lagu Ingat-Ingat Lagi menjadi refleksi akan kuatnya rasa cinta yang tulus, yang tetap membekas meski waktu telah berjalan.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Lirik 'Ingat-Ingat Lagi', Salah Satu Lagu dari Album 'Koma' Mahalini
ShowBiz
Konser BLACKPINK di Jakarta 2025: Rosé Ungkap Kerinduan, Lisa Nikmati Kuliner Indonesia
BLACKPINK sukses mengguncang Stadion Utama Gelora Bung Karno lewat konser “DEADLINE: 2025 World Tour in Jakarta”. Ribuan BLINK penuhi stadion dengan lautan lightstick merah muda.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Konser BLACKPINK di Jakarta 2025: Rosé Ungkap Kerinduan, Lisa Nikmati Kuliner Indonesia
ShowBiz
Écoutez Kembali Hadir dengan Single 'Cerita Kita', Rayakan Persahabatan dan Reuni Setelah 12 Tahun
Band pop jazz Écoutez resmi merilis single terbaru “Cerita Kita” yang menandai kembalinya Delia setelah 12 tahun. Lagu ini mengisahkan persahabatan dan perjalanan panjang para personel.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Écoutez Kembali Hadir dengan Single 'Cerita Kita', Rayakan Persahabatan dan Reuni Setelah 12 Tahun
Bagikan