Gentlemen's Game Jadi Album Terakhir Sebelum Anggota 2PM Wajib Militer

Selvi PurwantiSelvi Purwanti - Rabu, 14 September 2016
Gentlemen's Game Jadi Album Terakhir Sebelum Anggota 2PM Wajib Militer
2PM album Gentleman’s Game (Foto: Instagram @2pm.officiial)

MerahPutih Artis - Pada 13 September kemarin 2PM resmi merilis album terbaru mereka bertajuk "Gentlemen’s Game". Kembalinya 2PM pada September tahun ini merupakan comeback pertama 2PM sejak perilisan album terakhir mereka yang bertajuk 'No 5' pada tahun 2015 lalu.

Berbarengan dengan perilisan album baru mereka ini, 2PM juga merilis single terbaru beserta video klip lagu utama mereka berjudul "Promise (I’ll Be)" yang ditulis langsung oleh Taecyeon 2PM.

Selain Promise (I’ll Be), Taecyeon juga berkontribusi dengan menulis lirik untuk 3 buah lagu lainnya. Lagu Promise (I’ll Be) merupakan perpaduan antara musik bass, big band, dan musik urban, di mana composer JYP Raphael dan Lesley Chiang dari Hong Kong turut menjadi produser dalam penggarapannya.

Selain itu melalui media sosialnya, Taecyeon juga menyinggung soal wajib militer yang tertunda, ia mengatakan, "Comeback! Ini menjadi promosi terakhir kami sebelum wajib militer! Ayo kita bersenang-senang! Apapun kata mereka," tulis Taecyeon, seperti yang dilansir Soompi.

BACA JUGA:

  1. Bintang Descendants of the Sun Ini Akan Sapa Fans di Indonesia
  2. Taecyeon 2PM Akui Sedang Bersaing untuk Dapatkan Hati Park Shin Hye
  3. Miliki Tubuh Ideal, Anggota Red Velvet Berbagi Tips Diet yang Mereka Jalani
  4. Cium Kim So Hyun Berkali-kali, Taecyeon Takut Fansnya Marah
  5. Taeyeon SNSD Nyanyikan Ost Drama Scarlet Heart: Ryeo
#Gentlemen’s Game #Wajib Militer #Penyanyi Korea #Artis Korea #Album Korea Terbaru # Taecyeon #2PM
Bagikan
Ditulis Oleh

Selvi Purwanti

Simple, funny and passionate. Almost unreal
Bagikan