Gene Simmons Terpapar COVID-19, KISS Terpaksa Tunda Rangkaian Tur
KISS tunda tur karena personel dinyatakan positif COVID-19. (Foto: Instagram/@kissonline)
PENGGEMAR KISS harap bersabar. Setelah sang vokalis Paul Stanley dinyatakan positif COVID-19, kali ini virus tersebut menjangkit pemain bass KISS yang tidak lain adalah Gene Simmons.
Berita tidak menyenangkan tersebut dibagikan pada unggahan terbaru di akun Instagram band KISS pada Senin (31/8). Pernyataan tersebut berbunyi, “KISS akan menunda beberapa tanggal tur berikutnya. Sementara Paul Stanley dalam tahap pemulihan dari COVID-19, Gene Simmons kini dinyatakan positif dan mengalami gejala ringan.”
Baca juga:
View this post on Instagram
Sejauh ini, band rock and roll tersebut total menunda empat jadwal tur. Acara-acara ini diperkirakan akan dijadwalkan ulang, namun belum ada rincian lebih lanjut tentang tanggal baru yang tersedia.
Lebih lanjut, KISS menyatakan bahwa seluruh personel dan kru band akan diisolasi tetap di rumah dan diisolasi selama sepuluh hari ke depan. Pihak dokter juga mengindikasikan bahwa tur bisa dilanjutkan pada 9 September 2021.
KISS sedang melakukan tur End Of The Road 2021 hingga konser di Philadelphia yang mulanya dijadwalkan pada 26 Agustus 2021 waktu setempat terpaksa ditunda.
Baca juga:
View this post on Instagram
Pada sebuah pernyataan yang dilansir dari NME, KISS mengatakan pihaknya sejauh ini telah mematuhi protokol keselamatan dari COVID-19 untuk mencegah penyebaran virus.
“Semua orang yang terlibat dalam tur, baik band atau kru sudah divaksinasi. Band dan kru berada di tempat yang aman untuk melindungi semua orang sebanyak mungkin di setiap konser. Tur ini juga memiliki petugas protokol keselamatan COVID-19.”
Kemudian dalam unggahan terpisah di Twitter, Paul Stanley mengatakan ia mengalami gejala seperti flu dan berakhir dengan hasil positif, setelah dites negatif berulang kali. “Aku baik-baik saja! Aku tidak di ICU! Jantung aku memungkinkan diriku untuk melalukan 26 mil sehari dengan seped,” tulis Stanley.
Sebelumnya Gene Simmons juga mengingatkan para penggemar untuk segera vaksin. Bahkan menyetujui untuk siapapun yang datang ke konser KISS sudah divaksin. Hal itu tentunya untuk mengurangi penyebaran dan bahaya COVID-19.
Berbicara kepada radio 95,5 KLOS, melalui Blabbermouth, Simmons menyakan dukungannya untuk membuat vaksin wajib oleh undang-undang, dengan mengatakan, “haruskah ada sebuah mandat, yang berarti undang-undang untuk harus divaksinasi? Ya, seharusnya ada,” tegasnya. (far)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
Joji Segera Kembali Lewat Album 'Piss in The Wind', ini Jadwal Rilisnya
G-DRAGON Curhat Kisah di Balik ‘POWER’, Lagu yang Dibawakan saat APEC
Baila Gambarkan Kebingungan lewat Single 'Mau Sampai Kapan', Simak Lirik Lagunya
Lirik Lengkap Lagu 'Elizabeth Taylor' dari Taylor Swift, Gambarkan Kehidupan yang Penuh Kemewahan
Iwan Fals dan Ebiet G. Ade Nyanyikan Kembali Lagu Ikonik 'Ibu', Simak Lagi Lirik Lengkapnya
Padi Reborn Hadirkan Lagu 'Ego', Babak Baru Penanda 28 Tahun Bermusik
Guyonwaton Hadirkan Lagu 'Cidera Serius', Ketika Cinta Dibalas dengan Pengkhianatan
Lirik 'Sebatas Apa', Lagu Emosional Nan Catchy dari Trio Menyala
Mahalini Tumpahkan Kisah Cinta yang Tak Dibalas dengan Ketulusan di Lagu 'Batasi Rasa', Simak Lirik Lengkapnya
Nonton G-DRAGON di APEC, Menteri Ekonomi Meksiko Resmi Jadi Penggemar K-Pop