IFW 2022

Geliat Indonesia Fashion Week 2022 Telah Kembali

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Kamis, 14 April 2022
Geliat Indonesia Fashion Week 2022 Telah Kembali

Busana Kalimantan. (Foto: IFW 2022)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

AJANG Indonesia Fashion Week (IFW) kembali digelar setelah vakum karena pandemi COVID-19. Indonesia Fashion Week 2022 resmi dibuka pada 13 April 2022 dan akan berlangsung hingga 17 April 2022, secara offline di Jakarta Convention Centre, Senayan, Jakarta Pusat.

IFW 2022 dibuka oleh Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Angela Tanoesoedibjo dan Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta, Adhika Permata. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga hadir dalam pembukaan IFW 2022. Kembali digelarnya IFW 2022 menjadi tanda bangkitnya industri fashion Indonesia yang sempat terkena imbas pandemi COVID-19.

Baca Juga:

Indonesia Fashion Week 2020 Diadakan Tanggal 14-15 November

Anies Baswedan di IFW 2022. (Foto: Galeri IFW)

Momen ini juga menjadi penyemangat bagi para pelaku industri fesyen Tanah Air untuk terus menciptakan karya-karya terbaiknya. IFW pertama kali diselenggarakan pada tahun 2012 dan secara konsisten menjadi ajang tahunan dengan tujuan untuk memberikan wadah kreasi dan karya kepada para pelaku fashion, garmen, dan craft di Indonesia guna meningkatkan perekonomian nasional.

Baca Juga:

5 Ide Fesyen Ini Bikin Kamu seperti Sedang Berlibur

Setelah tahun 2020 digelar virtual dan 2021 lalu sempat absen, IFW mendapatkan sambutan yang baik dari pencinta fashion Tanah Air. Dalam ajang ini tak hanya menghadirkan fashion show dari para desainer dan brand. Ada juga bazaar ratusan brand lokal yang ikut meramaikan gelaran fashion ini.

Busana kalimantan yang dipamerkan di IFW 2022. (Foto: Galeri IFW)

Pada hari pertama Indonesia Fashion Week 2022, pengunjung ramai mendatangi 350 merek ternama Tanah Air yang membuka stan. Ada beragam koleksi yang ditawarkan brand lokal di IFW 2022, mulai dari dress, gamis, busana syar'i, tunik, blouse, dan celana. Ada juga koleksi hijab polos hingga motif, mukena, aksesori. Selain busana perempuan, ada juga busana koko dan koleksi pria lainnya.

Bagi kamu yang ingin berburu baju Lebaran di IFW 2022, masih ada kesempatan hingga 17 April 2022. Koleksi baju Lebaran 2022 syar'i juga banyak diburu oleh pelanggan, seperti merek Jawhara Syar'i, TRZ HER, dan masih banyak lagi. Stan Thewa Hijab, Padusi.co x Anbia, L by Laudya Cynthia Bella juga dipadati pelanggan. Selain transaksi tunai, kamu bisa melakukan pembayaran dengan menggunakan kartu debit dan M-banking. Yuk berburu baju Lebaran di IFW 2022. (dgs)

Baca Juga:

5 Gaya ‘Mix and Match’ Jaket dan Kaus ala Isyana Saravasti

#Fashion
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Fashion
Beauty Science Tech 2026, Satukan Sains, Teknologi, dan Dampak Bermakna
ParagonCorp memadukan sains, teknologi, dan nilai kebermanfaatan guna menghadirkan inovasi yang kompetitif secara global serta berkelanjutan.
Dwi Astarini - Kamis, 22 Januari 2026
Beauty Science Tech 2026, Satukan Sains, Teknologi, dan Dampak Bermakna
ShowBiz
Perancang Busana Italia Valentino Meninggal Dunia di Usia 93 Tahun
Sejak awal, Valentino dikenal lewat gaun-gaun merahnya sehingga dikenal dalam dunia mode sebagai 'Valentino red'.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Perancang Busana Italia Valentino Meninggal Dunia di Usia 93 Tahun
Fashion
UNTOLD Stories: di Balik Outfit Kece Atlet Indonesia untuk SEA Games Thailand 2025
Brand fesyen lokal UNTOLD menjadi perancang streetwear atlet Indonesia di SEA Games 2025 Thailand lewat koleksi 'Satu untuk Indonesia'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 17 Desember 2025
UNTOLD Stories: di Balik Outfit Kece Atlet Indonesia untuk SEA Games Thailand 2025
Fashion
‘Light and Shape’: ESMOD Jakarta Rayakan Inovasi Mode dari Desainer Muda di Creative Show 2025
ESMOD Jakarta Creative Show 2025 menghadirkan 198 karya dengan tema 'Light and Shape'. Tampilkan inovasi, teknik, dan identitas kreatif desainer muda.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 10 Desember 2025
‘Light and Shape’: ESMOD Jakarta Rayakan Inovasi Mode dari Desainer Muda di Creative Show 2025
Fashion
UNIQLO Gandeng BABYMONSTER untuk Koleksi UT Terbaru, Tampilkan Desain Edgy dan Playful
Koleksi UT UNIQLO x BABYMONSTER hadir dengan grafis 'BATTER UP', siluet crop boxy, dan konten spesial para member.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 03 Desember 2025
UNIQLO Gandeng BABYMONSTER untuk Koleksi UT Terbaru, Tampilkan Desain Edgy dan Playful
Fashion
Thrifting makin Digandrungi, Industri Tekstil dalam Negeri Ketar-Ketir
Thrifting memang menyenangkan hati konsumen, tapi malah membikin hati produsen dan perajin tekstil Indonesia meringis karena ketimpangan yang sangat mencolok.
Dwi Astarini - Jumat, 28 November 2025
Thrifting makin Digandrungi, Industri Tekstil dalam Negeri Ketar-Ketir
ShowBiz
Tumbler Viral, Lebih daripada Gaya Hidup Sehat tapi Fashion Statement
Botol minum ini telah jadi penanda status sosial seseorang di publik.
Dwi Astarini - Jumat, 28 November 2025
Tumbler Viral, Lebih daripada Gaya Hidup Sehat tapi Fashion Statement
Fashion
Panduan Thrifting Jakarta, Rekomendasi Seru dari Blok M Square hingga Pasar Santa
Banyak pemburu thrift merasa bahwa pakaian bekas memiliki karakter khas yang sulit ditemukan pada produk massal.
Dwi Astarini - Kamis, 27 November 2025
Panduan Thrifting Jakarta, Rekomendasi Seru dari Blok M Square hingga Pasar Santa
ShowBiz
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
The Breeze: Swim Swim Capsule Collection
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 12 November 2025
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
Fashion
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
JF3 Fashion Festival mewujudkan visi Recrafted: A New Vision demi mengangkat kreativitas dan keahlian tangan Indonesia ke tingkat global melalui kolaborasi dan inovasi berkelanjutan.
Dwi Astarini - Selasa, 11 November 2025
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
Bagikan