Game

Game 'Among Us' Akan Diadaptasi Jadi Manga

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 13 Januari 2022
Game 'Among Us' Akan Diadaptasi Jadi Manga

Among Us dikembangkan oleh InnerSloth pada 2018. (Foto: Gamerant)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BEBERAPA game memiliki kesan yang membekas selama beberapa tahun terakhir, salah satunya yakni Among Us. Game deduksi sosial yang dikembangkan oleh InnerSloth pada 2018, sangat meroket popularitasnya. Among Us menyajikan gameplay analisa layaknya detektif. Game ini menjadi sebuah pengobat akan interaksi dengan orang saat lockdown terjadi pada 2020.

Saat ini Among Us telah berkembang melampaui permainan itu sendiri, dan sekarang terungkap bahwa para pemain akan merasakan kejenakaan kru dan impostor dalam bentuk manga seperti dilansir laman Gamerant (13/1).

Baca juga:

Pengembang 'Among Us' Kesal dengan 'Fortnite Impostors'

Game 'Among Us' Akan Diadaptasi Jadi Manga
Among Us segera hadir dalam versi manga. (Foto: Twitter/Manga Mogura RE)

Menurut Manga Mogura RE di Twitter, adaptasi manga Among Us akan muncul di edisi berikutnya dari majalah Jepang Bessatsu CoroCoro pada 4 Februari 2022. Ini akan menjadikan Among Us sebagai video game terbaru yang dijadikan manga dalam majalah tersebut. Among Us menyusul game-game hit lainnya seperti Mario, Animal Crossing, Sonic the Hedgehog, dan masih banyak lagi.

Selain tanggal tayangnya, informasi lain yang di beritahukan Manga Mogura ialah manga Among Us akan menjadi cerita one-shot, layaknya seri yang sedang berlangsung. Bessatsu CoroCoro dipasarkan terutama untuk anak-anak usia sekolah dasar, kemungkinan besar manga akan condong ke sisi permainan yang lebih ringan, berfokus pada komedi, dan kesalahpahaman yang bisa dilakukan oleh rekan kru dan impostor di pesawat angkasa luar.

Baca juga:

'PUBG Mobile' Rilis Voice Pack Pevita Pearce

Game 'Among Us' Akan Diadaptasi Jadi Manga
Among Us menjadi sangat populer saat pandemi COVID-19 merebak. (Foto: La Provence)

Keemungkinan manga Among Us juga akan tersedia di luar Jepang, mengingat manga Splatoon Bessatsu CoroCoro akhirnya membuat versi bahasa Inggris. Namun, masih belum ada informasi resmi mengenai hal itu. Meski demikian, penggemar game tersebut masih memiliki banyak hal untuk dinantikan dalam waktu dekat, seperti Among Us: Crewmate Edition, game pertama dari tiga versi fisik yang akan tersedia dalam beberapa bulan ke depan.

Selain itu, ada juga rilis Among Us versi VR. Versi ini memungkinkan pemain menyelesaikan tugas, menyingkirkan impostor, dan memburu kru dengan cara yang benar-benar baru. Among Us saat ini telah tersedia dalam versi Mobile, PC, PS4, PS5, Switch, Xbox One, dan Xbox Series X/S. (Rey)

Baca juga:

Rekomendasi 5 Film Adaptasi Video Game

#Game #Manga
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

Tekno
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
RedMagic 11 Air versi global tidak akan memangkas spesifikasi dari versi aslinya
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
Fun
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Panduan TheoTown pemula untuk membangun kota stabil dan cepat berkembang, mulai dari jalan, listrik, pajak, hingga dense zone.
ImanK - Minggu, 11 Januari 2026
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Indonesia
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
BNPT mencatat sepanjang tahun 2025 terdapat sekitar 112 anak di 26 provinsi yang teridentifikasi terpapar paham radikalisme melalui ruang digital, baik melalui media sosial maupun gim daring.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 08 Januari 2026
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
ShowBiz
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Simu Liu resmi membintangi film adaptasi game 'Sleeping Dogs' yang disutradarai Timo Tjahjanto. Kisah polisi undercover lawan Triad siap ke layar lebar.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Indonesia
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Pemilik platform permainan daring dituntut untuk memberikan verifikasi dan keamanan terhadap siapa yang mengakses.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 31 Desember 2025
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Lifestyle
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Gim ini menarik karena adegan pertarungan tangan kosong dan juga senjata apinya.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Fun
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Film Live-Action terbaru “Street Fighter” akan tayang di bioskop pada 16 Oktober 2026
Wisnu Cipto - Minggu, 14 Desember 2025
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
ShowBiz
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Trailer perdana film Street Fighter dirilis di The Game Awards, menampilkan aksi Ryu dan Ken menuju Turnamen World Warrior. Tayang 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 13 Desember 2025
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
ShowBiz
Manga 'Look Back' Diadaptasi Jadi Film Live-Action, Kore-eda Hirokazu Siap Hadirkan Fujino ke Layar Lebar di 2026
Manga 'Look Back' karya Tatsuki Fujimoto diadaptasi menjadi film live action oleh Kore-eda Hirokazu. Siap rilis pada 2026 dan kini memasuki tahap pascaproduksi.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 10 Desember 2025
Manga 'Look Back' Diadaptasi Jadi Film Live-Action, Kore-eda Hirokazu Siap Hadirkan Fujino ke Layar Lebar di 2026
Lifestyle
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Ajang IESF WEC 2025 ini dinilai sangat strategis untuk mematangkan tim
Angga Yudha Pratama - Senin, 08 Desember 2025
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Bagikan