Game Alternatif untuk Mencicipi Permainan Ala 'Elden Ring' di Nintendo Switch
Rekomendasi game Nintendo Switch dengan gameplay mirip Elden Ring. (Foto: Bandai Namco)
SEMPAT dinobatkan menjadi Game of the Year di The Game Awards 2022, patut disayangkan bahwa game garapan FromSoftware Elden Ring tidak dapat rilis di Nintendo Switch perkara spesifikasi yang kurang mumpuni untuk menjalankan game tersebut.
Tapi tenang saja, mengutip laman Siliconera, ada beberapa game alternatif dari Nintendo, baik yang indie maupun dari developer FromSoftware itu sendiri. Bagi yang ingin mencicipi serunya game dengan esensi SoulsLike unik garapan Hidetaka Miyazaki, beberapa game di bawah ini bisa dicoba.
Baca juga:
Controller Nintendo Switch Tampil Retro ala Nintendo GameCube
The Legend of Zelda: Breath of the Wild
Menjelajah dunia luas di Hyrule, pemain bisa bermain sebagai Link dengan mekanisme eksplorasi yang unik seperti apa yang Elden Ring perkenalkan dalam gamenya. Pemain bisa bertarung melawan monster besar seperti Hinox maupun Talus yang menantang, serta beberapa fitur lainnya yang amat mungkin menjadi inspirasi FromSoftware dalam penggarapan Elden Ring.
Digarap oleh Nintendo, game ini dibanderol dengan harga Rp 700 ribu. Amat sulit untuk mendapatkan harga diskon untuk sebuah game first-party, namun game ini sempat menjadi Game of the Year pada 2017, dengan DLC terjangkau yang memiliki puluhan tantangan terbaru.
Mortal Shell
Sempat diperkenalkan di program yang digelar oleh Nintendo yakni House of Indies 2022, Mortal Shells memiliki konsep permainan yang hampir serupa dengan apa yang Elden Ring berikan, namun cocok untuk dimainkan di konsol dengan minim spesifikasi seperti Nintendo Switch.
Baca juga:
Harga ala game indie, game ini dapat dibeli dengan harga Rp 452 ribu. Amat mungkin game ini akan dijual dengan harga diskon hingga 50 bahkan 70 persen, bila sabar menunggu dan membelinya di tahun mendatang.
Dark Souls Remastered
Menjadi game pertama yang menjadi inspirasi besar Hidetaka Miyazaki dalam penggarapan Elden Ring, Dark Souls adalah game yang menjadi pencetus utama genre SoulsLike.
Hadir dengan DLC tambahan 'Artorias of the Abyss', pemain bisa mengeksplorasi Lordran dan mengetahui misteri di balik api pertama yang menerangi dunia gelap Lordran setelah peperangan besar antar kubu.
Meski minim fitur seperti open-world dan mounting, Dark Souls Remastered adalah game yang cocok dengan kualitas yang lebih baik dibanding pendahulunya yang bisa kamu banderol dengan harga Rp 603 ribu. (dnz)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy