Florian Wirtz Selangkah Lagi Gabung Liverpool, Segera Tes Medis Jumat ini
                Florian Wirtz segera tes medis di Liverpool. Foto: Dok/Bundesliga
MerahPutih.com - Florian Wirtz diperkirakan akan menyelesaikan transfernya dari Bayer Leverkusen ke Liverpool pada Jumat (20/6).
Minggu lalu, Liverpool dilaporkan telah setuju untuk mengontrak pemain Jerman itu dalam kesepakatan senilai 116 juta poundsterling (Rp 2,6 triliun), setelah dua tawarannya ditolak oleh Leverkusen.
Klub Bundesliga itu akhirnya menerima pembayaran awal sebesar 100 juta poundsterling (Rp 2,2 triliun), yang ditambah bonus hingga 16 juta poundsterling (Rp 351 miliar).
Menurut laporan ESPN, jika tambahan tersebut terlaksana, maka biaya transfer Wirtz akan melampaui Moises Caicedo, yang bergabung dengan Chelsea dari Brighton & Hove Albion pada musim panas 2023.
Baca juga:
Gaji Florian Wirtz di Liverpool Terungkap, Bisa Naik 12 Kali Lipat!
View this post on Instagram
Wirtz kini diharapkan terbang ke Merseyside untuk menyelesaikan tes medisnya. Lalu, kepindahan tersebut akan dirampungkan sebelum akhir pekan.
Liverpool berhasil mengalahkan Bayern Munich, Manchester City, dan Real Madrid, untuk mendapatkan pemain 22 tahun itu.
Ia pun diharapkan bisa memberikan dampak bagi Liverpool, seperti Virgil van Dijk dan Alisson Becker, sejak mereka bergabung pada 2018.
Baca juga:
Sudah Tentukan Masa Depannya, Viktor Gyokeres Pilih Gabung Arsenal
Wirtz akan menjadi pemain kedua yang direkrut Liverpool pada musim panas ini, setelah merekrut mantan rekan setimnya di Leverkusen, Jeremie Frimpong, yang klausul pelepasannya senilai 29,5 juta poundsterling (Rp 648 miliar) telah diaktifkan bulan lalu.
Selain itu, Liverpool telah menyetujui kesepakatan untuk mendatangkan bek Bournemouth, Milos Kerkez. (sof)
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Momen Haru TAA Kembali ke Anfield Bukan Sebagai Pahlawan The Reds, Slot Bocorkan Kenangan Manisnya
                      Superkomputer AceOdds Prediksi Arsenal Juara Liga Inggris 2025/26, Manchester United Masih Usaha Lolos ke Liga Champions
                      FIFA Tolak Banding Malaysia soal Skandal 7 Pemain Naturalisasi, Kena Denda Rp 7,2 Miliar
                      Liverpool vs Real Madrid: Tak Ada CLBK di Anfield Saat Xabi Alonso Bawa Pasukan Peraih 15 Gelar UCL
                      Liverpool dalam Misi Penaklukan Real Madrid dan Manchester City Sepekan ke Depan, Siapa yang Akan Kalah Duluan?
                      Trent Alexander-Arnold Balik ke Anfield, Virgil van Dijk Janji Liverpool Bakal Bikin Kesulitan
                      Ogah Rendah Hati, Cristiano Ronaldo tak Setuju Lionel Messi Lebih Baik darinya
                      Jadwal Lengkap Matchday 4 Liga Champions 2025/2026: Liverpool Vs Real Madrid, PSG Kontra Munchen
                      Klasemen Liga Inggris: Arsenal Mantap di Posisi Pertama, Man City Membuntuti
                      Pelatih Nova Minta Penggemar Bola Kelola Ekspektasi Saat Timnas Berlaga di Piala Dunia U17 2025