Film

Film Legendaris Whitney Houston ‘The Bodyguard’ akan Dibuat Ulang

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 17 September 2021
Film Legendaris Whitney Houston ‘The Bodyguard’ akan Dibuat Ulang

Houston, yang meninggal pada 2012, memerankan aktris dan penyanyi Rachel Marron. (nypost.com)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

FILM legendaris The Bodyguard yang dibintangi mendiang Whitney Houston akan segera dibuat ulang. Penulis naskah dan nomine Tony dari pentas The Inheritance, Matthew Lopez telah dipilih Warner Bros untuk menulis naskah untuk remake ini.

Film baru ini mengambil inspirasi dari film drama romantis pada 1992 yang dibintangi Houston dan Kevin Costner. Film tersebut meraup lebih dari 400 juta USD atau sekitar Rp 5.707.500.000.000 di box office seluruh dunia.

Dibintangi seorang penyanyi diva bersuara emas, film ini juga memiliki apa yang dianggap sebagai soundtrack film terlaris sepanjang masa, dengan beberapa original song yang menduduki puncak tangga lagu dari Whitney Houston.

Lawrence Kasdan dari Kasdan Pictures, dan Dan Lin serta Jonathan Eirich dari Rideback akan memproduseri film baru ini. Nick Reynolds dari Rideback akan menjadi produser eksekutif. Kasdan adalah penulis-produser aslinya.

BACA JUGA:

Nicolas Cage Janji Tidak akan Pensiun Akting

Seperti diberitakan Variety (16/9), Lin telah mempertimbangkan remake ini sejak 2011 dan melihat spekulasi atas calon pemeran utama selama bertahun-tahun. Pasangan dari Chris Hemsworth dan Tessa Thompson hingga Channing Tatum dan Cardi B merupakan beberapa nama yang menjadi pertimbangan. Belum ada pemeran yang ditetapkan untuk naskah López pada tahap ini.

Houston, yang meninggal pada 2012, memerankan aktris dan penyanyi Rachel Marron dalam film tersebut, sementara Costner berperan sebagai Frank Farmer. Mantan agen dinas rahasia yang tugasnya melindungi karakter Houston dari penguntit itu kemudian malah jatuh cinta padanya.

'The Bodyguard' mendapat sorotan saat dirilis, sebagian besar kritikus menganggap film ini cheesy dan melodramatis, membuatnya mendapatkan tujuh nominasi di Golden Raspberry Awards (The Razzies), sebuah penghargaan bagi film-film yang mendapat penilaian buruk di Hollywood.

Namun, terlepas dari kritik itu, 'The Bodyguard' kemudian menjadi fenomena budaya dan akhirnya menjadi film yang sangat dicintai sejak dirilis.

Dari sisi musik, soundtrack 'The Bodyguard' memenangkan Grammy untuk album of the year, dan sejumlah American Music Awards. Film tersebut bahkan telah dibuat menjadi musikal populer di West End dan Broadway, serta tur Inggris dan AS.(aru)

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
Abadi Nan Jaya menjadi film zombie pertama yang diproduksi di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 22 Oktober 2025
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
ShowBiz
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
The Mandalorian & Grogu akan melanjutkan kisah petualangan Din Djarin dan Grogu, menjelajahi dimensi ruang penuh misteri dan bahaya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
ShowBiz
Netflix Hadirkan Film Animasi 'The Twits', Adaptasi Nakal dari Novel Roald Dahl
The Twits menawarkan hiburan penuh warna dengan pesan moral yang hangat bagi anak-anak.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
Netflix Hadirkan Film Animasi 'The Twits', Adaptasi Nakal dari Novel Roald Dahl
ShowBiz
Meriah dan Kompetitif, ini nih Daftar Lengkap Nominasi FFI 2025
Puncak penganugerahan berlangsung 20 November 2025.
Dwi Astarini - Selasa, 21 Oktober 2025
Meriah dan Kompetitif, ini nih Daftar Lengkap Nominasi FFI 2025
ShowBiz
Intip Para Pemeran 'Nice To Not Meet You' yang Bakal Tayang Perdana Bulan Depan, Nomor 4 Paling Bikin Penasaran
Disutradarai oleh Kim Ga-ram, serial ini menjanjikan kisah yang realistis tentang romansa kehidupan orang dewasa
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
Intip Para Pemeran 'Nice To Not Meet You' yang Bakal Tayang Perdana Bulan Depan, Nomor 4 Paling Bikin Penasaran
ShowBiz
Usung Satire Politik dan Humor Gelap, Film 'Good News' Karya Byun Sung-hyun Resmi Tayang di Netflix
Byun Sung-hyun menghadirkan karya satir politik yang terinspirasi dari peristiwa nyata.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 20 Oktober 2025
Usung Satire Politik dan Humor Gelap, Film 'Good News' Karya Byun Sung-hyun Resmi Tayang di Netflix
ShowBiz
Film 'Sosok Ketiga: Lintrik' Siap Tayang 6 November 2025, Intip Sinopsis, Trailer, hingga Fakta Produksinya
Film Sosok Ketiga: Lintrik mengangkat kisah seputar kekuatan gaib yang digunakan untuk mempengaruhi alam bawah sadar seseorang.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 20 Oktober 2025
Film 'Sosok Ketiga: Lintrik' Siap Tayang 6 November 2025, Intip Sinopsis, Trailer, hingga Fakta Produksinya
Fun
Wajib Nonton, Film Frankenstein Versi Guillermo del Toro Tayang di Netflix 7 November
Del Toro, yang juga bertindak sebagai penulis naskah, menyebut karyanya sebagai perpaduan antara horor, tragedi, romansa, dan refleksi filosofis tentang makna kemanusiaan.
Wisnu Cipto - Senin, 20 Oktober 2025
Wajib Nonton, Film Frankenstein Versi Guillermo del Toro Tayang di Netflix 7 November
ShowBiz
'Jumbo' hinga 'Sore: Istri dari Masa Depan' Masuk Nominasi Film Terbaik Festival Film Indonesia 2025
FFI 2025 umumkan nominasi untuk kategori film cerita panjang terbaik.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 19 Oktober 2025
'Jumbo' hinga 'Sore: Istri dari Masa Depan' Masuk Nominasi Film Terbaik Festival Film Indonesia 2025
Lifestyle
Maestro Horor John Carpenter Siapkan Series Antologi Mengerikan Lewat 'John Carpenter Presents'
Musim pertama 'John Carpenter Presents' akan mengambil latar di alam liar terpencil Alaska
Angga Yudha Pratama - Minggu, 19 Oktober 2025
Maestro Horor John Carpenter Siapkan Series Antologi Mengerikan Lewat 'John Carpenter Presents'
Bagikan