Figur Penting di Balik Kesuksesan IU
IU punya orang-orang yang mendukungnya. (sumber_Koreaboo)
DENGAN diskografi yang panjang, IU sangat dicintai para penggemar di seluruh dunia. Lee Ji-eun atau lebih dikenal dengan nama IU merupakan salah seorang penyanyi solo top di dunia K-pop.
Sebelum menjadi seperti saat ini, IU telah melewati berbagai masa yang mengerikan dalam kehidupan trainee-nya. Namun, seperti dilansir Koreaboo, kehadiran empat figur penting ini membantu IU. Mereka menjadikan IU seorang penyanyi sukses hingga kini.
BACA JUGA:
1. Choi Gap-won
Produser Choi Gap-won ialah penulis lirik dan produser terkenal di kancah K-pop. Secara kebetulan, ia menjadi salah seorang evaluator di audisi LOEN Entertainment, tempat IU mencoba peruntungannya.
Saat itu, Gap-won menuliskan lagu-lagu hit generasi ini seperti Coward, BUZZ, dan Memory Loss. Setelah mendengar lagu audisi IU, I Miss You milik Kim Bum-soo yang dibuat ulang oleh Gummy, Gap-won memberikan kontrak IU dengan agensi.
2. Gummy
Gummy merupakan sahabat Gap-won. Suatu ketika di hari audisi itu, Gummy tengah duduk untuk menonton penampilan IU saat menyanyikan lagunya.
Saat mendengar suara IU, vokalis itu langsung jatuh cinta dengan suara peserta audisi itu. Hal itulah yang membuat Gummy membujuk Gap-won untuk menerima IU.
BACA JUGA:
IU Donasi 100 Juta Won untuk Bantu Pelajar Kesulitan saat Natal
3. Ha Dong-kyun
Setelah IU berhasil lolos audisi dan menandatangani kontrak dengan LOEN Entertainment, Ha Dong-kyun ditugasi untuk melatih IU. Koreaboo mengabarkan belakangan terungkap bahwa agensi tersebut secara khusus meminta Dong-kyun 'untuk bersikap tegas dengan IU' sebagai senior di industri musik.
Dalam sebuah wawancara, IU mengatakan seniornya ini selalu membuatnya bertanya-tanya tentang kemampuan yang ia miliki. Meskipun begitu, Dong-kyun ialah orang yang cukup mengenal IU selama di industri tersebut.
4. Wheesung
Bagi Wheesung, masa trainee IU di agensi sebenarnya paling menawan dalam pelatihannya. Pertama kali Wheesung bertemu IU ialah ketika IU masih kelas 8. Wheesung memperhatikan kejeniusan mutlak dalam diri IU. Ketika IU ingin belajar bermain gitar, Wheesung dengan senang hati mengajari dan melihatnya tumbuh menjadi musisi yang memukau.
Setelah IU debut pada 2008, Wheesung memastikan bahwa dunia dapat melihat apa yang ia lihat dalam dirinya. Ia juga sangat mendukung awal karier IU dengan memperkenalkan IU di berbagai acara TV yang ia hadiri.(Cil)
BACA JUGA:
Bagikan
Berita Terkait
Album Baru Madison Beer 'locket' Resmi Dirilis, Diprediksi Jadi Sorotan 2026
Portura Akhiri Etape Empat Kota di Pos Bloc Jakarta, Merayakan Dialog Musik dan Kota
Yellowcard Kolaborasi Bareng Good Charlotte di Single 'Bedroom Posters', ini Lirik Lengkapnya
Serdadu Sam Rilis Album 'Kronik', Dokumentasi Batin yang Jujur dan Personal
Mitski Umumkan Album 'Nothing’s About to Happen to Me', Hadirkan Single 'Where’s My Phone?'
Album 'Running With Scissors': Fase Dewasa Cavetown yang Penuh Emosi dan Refleksi
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
Lirik Lagu Passion Fruit dari Jeff Satur, Ceritakan Hubungan Manis sekaligus Pahit