FIFA Belum Jawab Pengajuan Izin Penggunaan Stadion untuk Piala Dunia U-20
Menpora Zainudin Amali melakukan inspeksi kesiapan Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya sebagai salah satu venue putaran final Piala Dunia U-20 tahun 2023, Sabtu malam (15/10/2022), (ANTARA/Hanif Nashrul
MerahPutih.com - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan bahwa FIFA belum membalas surat yang diajukan oleh pihaknya soal izin penggunaan stadion-stadion yang akan digunakan untuk Piala Dunia U-20 2023.
"PSSI sudah mengajukan surat pada 24 November 2022. Sekarang kami menunggu konfirmasi dari FIFA," ujar Iriawan di Gedung Kemenpora, Jakarta, Senin (28/11).
Baca Juga:
FIFA akan Berkantor di Jakarta untuk Persiapkan Piala Dunia U-20
Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu pun berharap FIFA menanggapi surat tersebut dalam pekan ini.
Menurut Iriawan, dalam surat itu, PSSI ingin FIFA memberikan kejelasan apakah stadion-stadion Piala Dunia U-20 2023, terutama enam stadion pertandingan yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (Palembang), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar) dan Stadion Si Jalak Harupat (Bandung).
Sementara Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menyatakan bahwa FIFA memiliki hak untuk menentukan berapa lama stadion-stadion tersebut bebas dari penggunaan lain di luar Piala Dunia U-20.
Baca Juga:
"Sekarang enam (bulan), bisa jadi tinggal lima atau empat. Jadi itu tergantung penilaian FIFA," tutur Zainudin.
Pria kelahiran Gorontalo itu menegaskan, konfirmasi dari FIFA nantinya akan menjadi acuan pemanfaatan stadion Piala Dunia U-20 2023.
Dengan demikian, PSSI dan pemerintah bisa lebih pasti menentukan kegiatan apa yang boleh dan tidak boleh di arena-arena itu.
"Jadi kami berharap surat dari PSSI segera dibalas FIFA sehingga ada pegangan untuk semuanya," kata Menpora. (*)
Baca Juga:
Bagikan
Mula Akmal
Berita Terkait
Pesan Erick Thohir untuk John Herdman, Cepat Beradaptasi dan Bawa Timnas Indonesia Berprestasi
Lupakan Mantan, John Herdman Kini Jatuh Cinta dan Terobsesi Bawa Indonesia ke Piala Dunia
Hadapi Ekspektasi Tinggi, John Herdman Tegaskan Siap Jalani Proses Panjang bersama Timnas Indonesia
John Herdman Ungkap Alasan Latih Timnas Indonesia, Mau Bawa Skuad Garuda ke Piala Dunia
John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Kepala Timnas Indonesia, Bidik Piala Dunia 2030
Resmi Diperkenalkan PSSI ke Publik, John Herdman Pede Bisa Hadapi Tekanan Suporter Timnas
John Herdman Belum Tentu Dibantu 2 Asisten Pelatih Asing Tangani Timnas Indonesia
FIFA Pamer Teknologi Referee View Berbasis AI, Piala Dunia 2026 Bakal Jadi Turnamen Paling 'Pintar'
PSSI Tunjuk John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia, Ketua Komisi X DPR Ingatkan Regenerasi
John Herdman Pede dengan Karier bersama Timnas Indonesia