Fatin Hadirkan 'Pelangi dan Hujan' di Lagu Bernuansa J Pop
Fatin hadirkan lagu baru bernuansa J Pop (Foto: Mp/Albi)
PENYANYI jebolan ajang pencarian bakat, Fatin Shidqia Lubis atau yang akrab di sapa Fatin, dikenal sangat menggemari buadaya pop Jepang. Mulai dari komik, anime, games hingga lagu-lagu j-pop.
Secara terbuka, Fatin pun tak segan memperlihatkan dirinya merupakan seorang otaku atau wibu. Fatin menonton Yakusoku Neverland, Sword Art Online, Kimetsu No Yaiba, serta Tokyo Ghoul.
Baca Juga:
Maizura dan JFlow Rilis Lagu 'Candu Asmara' dengan Nuansa Baru
Tak hanya itu, Fatin juga menggemari karya-karya awal Ayumi Hamasaki, Yui, Utada Hikaru, Kyary Pamyu Pamyu, dan kerap hadir pada acara bertema budaya Jepang.
Karena kecintaanya terhadap pop culture Jepang, akhirnya Fatin membuat karya dengan nuansa J-Pop. Rupanya membuat karya bernuansa Jepang merupakan keinginan yang sudah sejak lama ingin dia wujudkan.
Fatin tak sendirian, melaikan berkolaborasi bersama Nadya Fatira, yang sebelumnya pernah berkolaborasi saat menggarap OST Dreams dan single Jingga.
Lagu kolaborasi Fatin dan Nadya Fatira terbaru berjudul Pelangi dan Hujan. Lagu bernuansa J-Pop ini seolah membawa pendengarnya kembali ke era J-Pop klasik di tahun 80 hingga 90-an.
Pada lagu tersebut juga terdapat sentuhan gitar elektrik serta penggalan lirik berbahasa Jepang. Hingga membuat lagi ini tak akan membosankan.
Baca Juga:
Pada bagian lirik, Fatin bercerita tentang kasmaran, "bisa dibilang lagu ini tentang perasaan pasangan pada fase awal hubungan, rasanya bisa melalui banyak hal bersama," tutur Fatin.
Seperti yang telah dilakukan pada karya sebelumnya, sebagai seorang penyanyi dan penulis lagu, Fatin sangat terlibat dan terjun langsung mengerjakan Pelangi dan Hujan. Dari mulai menjalani workshop dan menggali berbagai referensi untuk mewujudkan karya lagu seperti yang dia inginkan.
Muhammad Soufan selaku Direktur Utama Sony Music Entertainment Indonesia mendukung cara kerja yang Fatin terapkan tersebut.
"Di sini kita sebagai label merupakan jembatan atau penampung ide dan keinginan dari Fatin. Karya yang handal itu hanya datang dari artis dan musisi
yang terlibat langsung dalam prosesnya. Kami yakin single Fatin ini akan menjadi identitas yang baru, yang selama ini terpendam,” Jelas Muhammad Soufan.
Visual artwork Pelangi dan Hujan dikerjakan oleh @jyakaruta Jakarta Dalam Anime, seniman anime asal Jakarta yang mampu menyampaikan pesan dan nuansa lagu ini.
Music Video untuk lagu ini juga akan segera di rilis pada platform TikTok Fatin mengajak untuk berbagi cerita tentang hal-hal bahagia yang perlu kita syukuri dengan hastag #PelangiDanHujan. (Ryn)
Baca Juga:
Gandeng Gisella Anastasia, Young Lex Rilis Single 'Masih Bisa Panjang'
Bagikan
Berita Terkait
Primitive Monkey Noose Hadirkan Single 'Panen Raya', Suarakan Identitas Agraris dan Maritim Indonesia
'Macam Gila Tour 2026', Langkah Arc Yellow dan Timur Dalam Tembus Asia Tenggara
Rio Clappy Kembali dengan 'Belia', Lagu tentang Cinta Pertama dan Waktu
Tur Hari Kerja, Bless The Knights Tutup Perjalanan Jakarta Weekdays Tour 2026
Serdadu Sam Rilis Album 'Kronik', Dokumentasi Batin yang Jujur dan Personal
Man Sinner Rilis 'Bumi Menangis (Unplugged)', Respons Banjir Bandang di Sumatra dan Aceh
Peron dan Post-Punk Kaum Kerja: Membuka Realitas Lewat EP Perdana 'SINGKAP'
Dul Jaelani Kembali dengan Lagu Emosional 'Sebenarnya, Selamanya…', Simak Lirik Lengkapnya
Sundari Gasong Kembali dengan Single 'Sedih', Lagu Tentang Cinta Tak Terucap
Billkiss Tutup Album Perdana dengan Lagu Pop Ceria 'Maunya Kamu'