K-Drama

Fakta Seru di Balik Drama Netflix 'Narco-Saints'

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 15 September 2022
Fakta Seru di Balik Drama Netflix 'Narco-Saints'

Park Hae-soo ambil peran penting di serial Narco-Saints. (Foto: Netflix)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SERIAL drama Korea terbaru Netflix Narco-Saints menyajikan aksi dan jalan cerita seru tentang penangkapan mafia narkoba asal Korea di Suriname. Terinspirasi dari kisah nyata, serial ini terdiri dari enam episode dan dibintangi oleh para aktor senior seperti Hwang Jung-min, Park Hae-soo, dan Ha Jung-woo.

Disutradarai oleh Yoon Jong-bin yang terkenal dengan drama populer The Spy Gone North (2018), simak fakta menarik di balik proses produksi Narco-Saints, seperti dilansir Netflix dalam siaran resminya, Kamis (15/9).

Tanda tangan kontrak yang tak biasa

Sutradara Yoon Jong-bin telah mempersiapkan serial Narco-Saints sejak sekitar tujuh tahun yang lalu, termasuk daftar aktor yang ia rasa cocok untuk memerankan para karakter dalam serial ini.

Yoon Jong-bin mengenang dua tahun lalu saat ia berada di sebuah acara yang juga dihadiri oleh aktor Jo Woo-jin. Sang sutradara bercerita tentang rencana pembuatan Narco-Saints dan mengajak Woo-jin bergabung walau saat itu naskah sama sekali belum ditulis.

Sang aktor langsung setuju dengaan tawaran tersebut dan pada saat itu juga kesepakatan mereka 'diresmikan' di atas uang KRW 10.

“Kami sama-sama menandatangani uang sebagai perjanjian, lalu uang tersebut dirobek dua dan kami sama-sama menyimpan sobekan uang itu. Saya membingkainya dan masih menyimpannya,” ujar Woo-jin yang akhirnya berperan sebagai Byun Kitae.

Baca juga:

5 Fakta Menarik di Balik Drama Korea 'Big Mouth'

Terbang ke Taipei demi aktor Chang Chen

Tak hanya bertabur aktor senior Korea, Narco-Saints juga menggandeng aktor Taiwan Chang Chen yang sudah merambah industri film Hollywood.

Untuk meyakinkan Chen bergabung dalam proyek serialnya, sutradara Yoon Jong-bin yang telah lama mengagumi kiprah sang aktor menyempatkan diri untuk terbang ke Taipei demi menceritakan ide cerita Narco-Saints langsung kepada Chang Chen. Hal itu masih diingat dengan baik oleh keduanya dan Chang Chen sangat menghargai usaha Yoon Jong-bin untuk mengajaknya terlibat.

Perjalanan pertama ke Republik Dominika

Untuk menghidupkan suasana Suriname yang menjadi latar cerita penangkapan gembong narkoba asal Korea, tim produksi memilih Republik Dominika sebagai salah satu lokasi utama syuting serial ini. Seluruh tim, termasuk para aktor, menjalani 20 jam penerbangan untuk tiba di negara tersebut.

“Ini perjalanan pertama saya ke Republik Dominika, sebuah pengalaman baru apalagi di tengah pendemi COVID-19,” ungkap aktor Yoo Yeon-seok. “Orang-orang di sana menyambut dengan hangat, bahkan ada yang mengenali saya ketika kami tiba di bandara,” sambungnya.

Baca juga:

Menteri Luar Negeri Suriname Kecam K-Drama ‘Narco-Saints’

Nyaris tak ada latihan

Sutradara Yoon Jong-bin mengaku ada masa-masa dia merasa kewalahan setiap akan memulai syuting Narco-Saints.

“Durasi seluruh serial ini kurang lebih sama seperti tiga buah film dan setiap pagi saya sudah merasa lelah sebelum memulai syuting. Tapi untungnya para aktor yang bermain di sini sangat luar biasa, mereka bahkan tidak butuh latihan,” ujarnya.

“Seluruh aktor selalu siap dan sudah memahami insting masing-masing sehingga mereka bisa saling mengerti hanya dengan melemparkan lirikan ke satu sama lain,” tambah Jong-bin.

Fakta Seru di Balik Drama Netflix 'Narco-Saints'
Narco-Saints menceritakan penangkapan mafia narkoba asal Korea di Suriname. (Foto: Netflix)

Saling mengagumi

Aktor Chang Chen yang berasal dari Taiwan mengaku tak sulit untuk menggeluti perannya bersama para bintang lain dari Korea berkat sambutan mereka yang hangat. Aktor Hwang Jung-min mengenang bahwa ia telah lama mengikuti kiprah aktor Taiwan tersebut dalam berbagai film.

“Kami menyimpan perasaan kagum padanya sejak lama dan ternyata ia juga telah menyaksikan sejumlah film kami,” ucap Jung-min.

Tak hanya Chang Chen dan Hwang Jung-min, aktor utama lainnya seperti Yoo Yeon-sok juga sangat senang terlibat dalam Narco-Saints dan bersanding dengan para aktor berkualitas.

“Saya sangat menantikan untuk bekerja sama dengan Hwang Jung-min dan para aktor senior ini. Saya menonton film-film mereka sejak lama,” ujar Yeon-sok.

Serial yang seperti topokki

Dalam pandangan aktor Park Hae-soo, daya tarik terbesar Narco-Saints terletak pada para karakter dan kedalaman emosional mereka yang rumit, ditambah dengan jalan cerita yang tak tertebak.

Ia bahkan mengibaratkan serial ini seperti makanan topokki. “Berbagai rasa yang ada di dalamnya, dari manis, pedas, sampai tajam. Saya sungguh berharap seluruh orang dapat menikmati tayangan ini dan mengikuti seluk-beluknya hingga tuntas,” ujar Hae-soo. (*)

Baca juga:

Jung Hae In, Go Kyung Pyo, dan Kim Hye Joon Bintangi Serial Drama ‘Connect’

#Netflix #Serial Netflix #Drama Korea #Serial Drama Korea #K-Drama
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
ShowBiz
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Film drama komedi ini mempertemukan sutradara dan penulis naskah ternama Ernest Prakasa dengan aktor Vino G Bastian.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Serial 'The Last Samurai Standing' Siap Tayang 13 November 2025, Hidupkan Kembali Semangat Samurai Jepang
Netflix hadirkan 'Last Samurai Standing', kisah 292 samurai bertarung demi kehormatan di era Meiji. Dibintangi Junichi Okada dan disutradarai Michihito Fujii.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Serial 'The Last Samurai Standing' Siap Tayang 13 November 2025, Hidupkan Kembali Semangat Samurai Jepang
ShowBiz
Sutradara ‘The Murky Stream’ Ungkap Sengaja Memilih Rowoon demi Menghilangkan Ketampanannya
Dalam drama itu, Rowoon memerankan Jang Si-yul, seorang pria yang kehilangan semangat hidup di tengah kekacauan era Joseon (1392–1910).
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
 Sutradara ‘The Murky Stream’ Ungkap Sengaja Memilih Rowoon demi Menghilangkan Ketampanannya
Fun
Netflix Luncurkan Fitur Baru Format Video Vertikal Manjakan Pengguna Ponsel
Netflix, raksasa layanan streaming global, mengumumkan sedang menguji coba format video vertikal di aplikasi selulernya.
Wisnu Cipto - Rabu, 29 Oktober 2025
Netflix Luncurkan Fitur Baru Format Video Vertikal Manjakan Pengguna Ponsel
Fun
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Boss Fight Entertainment dikenal lewat proyek Netflix Stories dan Squid Game: Unleashed, dua gim yang cukup populer di platform tersebut.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
ShowBiz
Hwang Minhyun Disebut akan Kembali Bintangi Sekuel 'Study Group', Lagi Negosiasi Nih
PLEDIS Entertainment menyebut sang artis memang sedang dalam pembicaraan untuk terlibat dalam proyek yang kembali disutradarai Lee Jang-hoon.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Hwang Minhyun Disebut akan Kembali Bintangi Sekuel 'Study Group', Lagi Negosiasi Nih
Fun
Film Horor Indonesia Abadi Nan Jaya Masuk Top 10 Netflix Global, Berjaya di 75 Negara
Abadi Nan Jaya telah ditonton lebih dari 11 juta kali di platform Netflix secara global.
Wisnu Cipto - Rabu, 29 Oktober 2025
Film Horor Indonesia Abadi Nan Jaya Masuk Top 10 Netflix Global, Berjaya di 75 Negara
ShowBiz
Rowoon Resmi Masuk Wamil, Antusias Sambut Usia 30-an dan Janji Jadi Aktor yang Lebih Baik
Rowoon mengaku antusias menyambut babak baru dalam hidupnya.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
 Rowoon Resmi Masuk Wamil, Antusias Sambut Usia 30-an dan Janji Jadi Aktor yang Lebih Baik
Bagikan