Fadil Jaidi Kembali dengan Lagu 'Kalah'

Febrian AdiFebrian Adi - Jumat, 27 Oktober 2023
Fadil Jaidi Kembali dengan Lagu 'Kalah'

Fadil Jaidi kembali dengan karya terbaru. (Foto: Dok/Sony Music Indonesia)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SIAPA yang sangka di balik tingkahnya yang jenaka, content creator Fadil Jaidi ternyata memiliki suara yang indah untuk didengarkan. Bahkan sejak merilis debutnya di 2014 silam, ia kembali melanjutkan dengan single terbaru Kalah.

Lagu yang terinspirasi dari orang sekitarnya ini, bisa dikatakan sebagai comeback-nya Fadil di dunia tarik suara, sekian lama tak bersua.

"Lagu ini bercerita tentang cinta yang tak bisa memiliki. Walaupun pasangan itu mencoba terus tapi ternyata tidak akan bisa bersatu karena adanya perbedaan suku, agama, atau apapun itu,” jelas Fadil dalam keterangan resmi yang diterima Merah Putih, Kamis (26/10).

Baca juga:

Bicara Tentang Darurat Iklim, 13 Musisi Indonesia Bersatu dalam Album 'sonic/panic'

Lebih lanjut, Kalah dibuat Fadil dengan bantuan banyak pihak di antaranya Trakast, Yafi Aria, Seto Bramana, Fabio Asher, Barsena Bestandhi, hingga Rossa yang kali ini berperan sebagai Produser. Selain itu, proses Mixing dan Mastering dibantu oleh Eko Sulistyo di Fourmix, Jakarta.

“Karena menggenggam itu akan berujung lebih sakit daripada melepaskan. Jadi, untuk kamu yang sedang merasakan hal ini, teruslah bersabar dan berdoa karena Allah akan selalu punya jalan untuk kita semua,” lanjutnya.

Dengan pesan yang begitu mendalam, sang produser pun Rossa menuturkan bila Fadil sangat beruntung mendapatkan lagu yang sesuai dengan karakter suaranya. Ia juga membayangkan saat lagu Kalah dinyanyikan oleh seorang Fadil Jaidi.

Baca juga:

Assia Keva Curahkan Hati dan Pikiran dalam Debut EP '2004'

"Tiba-tiba Fadil dapat lagunya yang langsung pas. Karena biasanya kalau kita lagi nyari lagu, itu nggak selalu dapat yang pas. Tapi Fadil dikasih rezeki lagu ini langsung pas dan aku bisa ngebayangin kalau Fadil nyanyi kayak gimana, apalagi dengan ceritanya yang ngena banget. Aku rasa dia bisa jiwain lagu ini, Ungkap Rossa.

Fadil berharap lagu Kalah ini dapat diterima oleh banyak pihak sekaligus dapat dinikmati oleh para penikmat musik di Indonesia. "Aku ingin orang-orang yang mendengar lagu ini juga merasa relate dengan kisah yang kuangkat,” harapnya. (far)

Baca juga:

Rasa Rindu Seorang Raissa Ramadhani Tertuang dalam 'Seribu Pelukan'

#Musik #Musik Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

Dunia
Peminat Konser BTS Membeludak, Presiden Meksiko Surati Presiden Korea Selatan Minta Tambah Jadwal Konser
Ada 1 juta anak muda ingin membeli tiket, tetapi tiket yang tersedia hanya 150.000.
Dwi Astarini - Selasa, 27 Januari 2026
Peminat Konser BTS Membeludak, Presiden Meksiko Surati Presiden Korea Selatan Minta Tambah Jadwal Konser
ShowBiz
Tiket Tur Dunia ARIRANG BTS Terjual Cepat, sudah Sold Out untuk Pertunjukan Amerika Utara dan Eropa
BigHit Music mengatakan tiket untuk 41 konser di kedua wilayah tersebut ludes dalam waktu singkat setelah mulai dijual pada Sabtu (24/1).
Dwi Astarini - Selasa, 27 Januari 2026
Tiket Tur Dunia ARIRANG BTS Terjual Cepat, sudah Sold Out untuk Pertunjukan Amerika Utara dan Eropa
ShowBiz
Krisna Trias dan Satine Zaneta Rayakan Perbedaan lewat Single 'Harmoni'
Krisna Trias berkolaborasi dengan Satine Zaneta dalam single “Harmoni”, balada bernuansa 70-an yang merayakan perbedaan, toleransi, dan penerimaan.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
Krisna Trias dan Satine Zaneta Rayakan Perbedaan lewat Single 'Harmoni'
ShowBiz
Harry Styles Comeback dengan Single 'Aperture', Kisah Membuka Hati untuk Cinta Baru
Harry Styles resmi comeback dengan merilis single terbaru berjudul 'Aperture'. Mengisahkan keberanian membuka hati pada cinta baru meski dibayangi keraguan.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
Harry Styles Comeback dengan Single 'Aperture', Kisah Membuka Hati untuk Cinta Baru
ShowBiz
Lirik Emosional 'Ego Wong Tuo' Bikin Lagu Pusma Shakira Jadi Perbincangan
Liriknya menyentuh dan merefleksikan realitas yang akrab bagi banyak keluarga.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
Lirik Emosional 'Ego Wong Tuo' Bikin Lagu Pusma Shakira Jadi Perbincangan
ShowBiz
'Jogja Istimewa', Penghormatan Jogja Hip Hop Foundation pada Identitas Budaya dan Filosofi Kepemimpinan Yogyakarta
Lagu ini menegaskan filosofi 'Takhta untuk Rakyat'.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
'Jogja Istimewa', Penghormatan Jogja Hip Hop Foundation pada Identitas Budaya dan Filosofi Kepemimpinan Yogyakarta
ShowBiz
'Tak Terbatas', Lagu Rohani Unlimited Fire Band tentang Iman dan Pemulihan
Melalui lirik yang sederhana tapi penuh makna, lagu ini menegaskan keyakinan Tuhan senantiasa memiliki jalan untuk memulihkan kehidupan umat-Nya yang percaya.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
'Tak Terbatas', Lagu Rohani Unlimited Fire Band tentang Iman dan Pemulihan
ShowBiz
Lucky Widja Tutup Usia, Ini Jejak Perjalanan Bersama Element
Vokalis Element Band, Lucky Widja, meninggal dunia. Berikut perjalanan karier dan karya-karya ikonisnya bersama Element.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Lucky Widja Tutup Usia, Ini Jejak Perjalanan Bersama Element
ShowBiz
SonicFlo, Band Baru Coki Bollemeyer yang Usung Musik Reflektif dan Spiritual
SonicFlo, band anyar beranggotakan Coki Bollemeyer, Boyi Tondo, dan Daffa Bagaskara, resmi debut lewat single 'Rayu Membiru'.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
SonicFlo, Band Baru Coki Bollemeyer yang Usung Musik Reflektif dan Spiritual
ShowBiz
Virgoun Rilis 'Tak Setara', Lagu tentang Hubungan yang Kehilangan Keseimbangan
Virgoun menandai comeback ke industri musik lewat single pop balada 'Tak Setara' yang mengisahkan hubungan tak berimbang.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Virgoun Rilis 'Tak Setara', Lagu tentang Hubungan yang Kehilangan Keseimbangan
Bagikan