'Dr. Romantic 3' dan Aktor Yoo Yeon Seok Duduki Peringkat Teratas
Selama tiga minggu berturut-turut, serial 'Dr. Romantic 3' tetap menjadi nomor satu di daftar drama mingguan. ([email protected])
K-DRAMA Dr. Romantic 3 menyapu posisi teratas dalam daftar drama dan pemeran paling populer minggu ini! Selama tiga minggu berturut-turut, serial Dr. Romantic 3 tetap menjadi nomor satu di daftar drama mingguan survei Good Data Corporation yang menghasilkan paling banyak buzz.
Melansir laman Soompi, menyatakan bahwa perusahaan tersebut menentukan peringkat setiap minggu dengan mengumpulkan data dari artikel berita, posting-an blog, komunitas online, video, dan media sosial tentang drama yang sedang tayang atau akan segera tayang.
Baca Juga:
Season Baru 'Black Mirror' Singgung Kecemasan Aktor terhadap AI
K-drama ini selain memuncaki daftar drama yang menarik, sang aktor Yoo Yeon Seok juga naik ke nomor satu dalam daftar pemeran drama paling menarik, diikuti oleh Ahn Hyo Seop di nomor tiga.
Tercatat 10 drama teratas yang menghasilkan buzz paling banyak di minggu kedua bulan Juni adalah sebagai berikut:
1. SBS Dr. Romantic 3
2. tvN Tale of the Nine-Tailed 1938
3. JTBC The Good Bad Mother
4. tvN Delightfully Deceitful
5. KBS2 My Perfect Stranger
6. KBS2 The Real Has Come!
7. ENA Battle for Happiness
8. JTBC King the Land
9. KBS2 Woman in a Veil
10. tvN See You in My 19th Life
Baca Juga:
Angkat Kisah Kekuatan Super, K-Drama 'Moving' Segera Tayang di Disney+ Hotstar
Drama Korea ini pada musim ketiga ternyata mendapatkan banyak popularitas. Ini berdasar pada rating penonton episode terakhir yang memuncak hingga 16,8%. Di penayangan episode terakhirnya di musim ketiga ini, telah muncul pertanyaan dari para penggemarnya. Akankah ada musim keempat?
Melansir Allkpop, pertanyaan tersebut muncul dalam beberapa grup diskusi. Pertanyaan ini muncul karena pada Adegan terakhir di episode terakhir yang ditayangkan pada 17 Juni menampilkan punggung seorang aktris, yang tampak akrab bagi penonton.
Banyak yang beranggapan bahwa sosok yang dimaksud adalah Seo Hyun Jin yang tampil sebagai pemeran utama di season pertama sebagai peran Yoon Seo Jung. Dalam akhir musim ketiga, Yoon Seo Jung tiba di rumah sakit Doldam dengan membawa tas, menunjukkan bahwa dia telah kembali sejak keberangkatannya di musim pertama.
Kembalinya karakter ini juga menandai reuni lengkap dari semua anggota asli yang bekerja di rumah sakit. Jadi menurutmu, apakah akan ada Dr. Romantic musim keempat? (dgs)
Baca Juga:
Tiga Sekuel 'Avatar' Diundur, Bagian Kelima akan Rilis di 2031
Bagikan
Berita Terkait
10 Film Komedi Tayang November-Desember 2025, Wajib Nonton!
Samsara Karya Garin Nugroho Raih 3 Nominasi Asia Pasific Screen Award 2025, Intip Sinopsisnya
Siap Bikin Ngakak Sekaligus Baper, Ini 3 Rekomendasi K-Drama Rom-Com di November 2025
Diangkat dari Kisah Nyata, Film 'Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel' Siap Tayang Desember 2025
Film Horor 'Dusun Mayit' Siap Meneror di Penghujung 2025, Dibintangi Amanda Manopo hingga Randy Martin
Dimas Anggara Ceritakan Lelahnya Jadi Zombie di Film 'Abadi Nan Jaya'
Netflix Siapkan K-Drama Epik 'Kin and Sin', Kisahkan Perebutan Kekuasaan 3 Klan di Pulau Jeju Korea
‘Genie, Make a Wish’ Bertabur Cameo Bintang, Bikin Salfok Lihat Song Hye-kyo Jadi Jinniya
K-Drama 'Dear X' Siap Tayang November 2025, Soroti Persaingan Sengit Aktris Demi Popularitas dan Cinta
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025