Kuliner

Donat 'Lucu' Edisi Halloween

Dwi AstariniDwi Astarini - Minggu, 27 September 2020
Donat 'Lucu' Edisi Halloween

Donat edisi Monster Harvest dari Krispy Kreme Jepang. (foto: SoraNews24)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

OKTOBER menjelang. Segala hal berbau Halloween langsung mencuat. Salah satunya di Jepang. Halloween di 'Negeri Sakura' dirayakan kala musim panas sedang surut dan musim gugur. Hari khusus ini pun sudah jadi pusat perhatian warga Jepang. Jadi tidak mengherankan jika banyak dedaunan berwarna merah bertebaran di jalan. Beberapa aroma rempah labu sudah mulai tercium untuk menyambut cuaca yang mulai dingin.

Sebagai pelengkap, beberapa toko-toko mulai menjual permen musiman untuk meningkatkan suasana hati semua orang dan menandai datangnya musim panen. Selain menyambut musim panen, beberapa toko bahkan merilis item khusus untuk perayaan Halloween. Salah satunya ialah toko donat Krispy Kreme. Di Jepang, waralaba donat itu hadir dengan kotak yang bernama Halloween Dozen.

BACA JUGA:

SEGA Resmi Garap Film Yakuza Live-Action

The Halloween Dozen berisi dua kotak donat yang terlihat mengilap. Satu kotak berisikan satu donat cokelat yang ditaburi meises berwarna dan ada 2 donat andalan Krispy Kreme dengan rasa original manis. Namun, yang paling ikonik dalam kotak tersebut ialah donat dengan bentuk kucing berwarna hitam dan donat berbentuk labu halloween. Tiga donat bertema 'Monster Harvest' itu khusus dibuat menjadi edisi Halloween dan diformulasikan dengan konsep yang unik.

donat krispy kreme
Dua set donat Krispy Krame Jepang edisi spesial Halloween.(foto: SoraNews24)

Edisi spesial Monster Harvest hanya dibuat limited edition hanya untuk menyambut Halloween. Selain dijual dalam boks isi 12 buah, donat edisi spesial ini bisa dibeli satuan. Donat dengan konsep Pumpkin x Jack O Lantern dijual seharga 248 yen atau setara dengan Rp36 ribu.

Donat dengan alas cokelat rasa labu oranye dengan wajah seperti lentera yang terukir di cokelat bercitara rasa cokelat yang begitu padat sehingga terasa yang berbeda dengan donat KK yang lain. Wujud donat Pumpkin x Jack O Lantern unik dan menyeramkan. Pada tengahnya, terdapat krim rasa labu Jepang. Lembut.

donat krispy kreme
Set Halloween Dozen Krispy Krame Jepang. (foto:SoraNews24)

Donat lucu lainnya ialah Caramel x Black Cat seharga 250 yen atau setara dengan Rp36 ribu. Donat berbentuk kucing hitam ini dilapisi dengan dark chocolate yang akan membuat kamu ketagihan saat kamu mencicipinya. Sebagai pemanis kucing cokelat yang lucu ini, wajahnya diukir dengan stik keju yang membentuk telinga lancip, potongan almond renyah untuk bintik-bintik, dan bagian yang menonjol untuk mata dan hidung. Titik yang ada pada donat kucing ini merupakan karamel yang sangat legit dan manis. Selain itu, ada juga karamel tambahan di bagian dalamnya. Itu terasa seperti kue saat kamu memakannya. Isian karamel yang kaya berpadu pas dengan lapisan cokelat hitam. Hasilnya, rasa manis dan menyenangkan.

donat krispy kreme
Isian karamel pada donat berbentuk kucing hitam. (foto: SoraNews24)

Item terakhir ialah Muchi Mochi Purple Potato Montblanc seharga 240 yen atau sekitar Rp34 ribu. Donat cincin ini dipanggang dengan cara yang berbeda. Ada campuran es dengan ekstrak ubi ungu. Di atasnya diberi ubi potong dadu. Seluruh donat ditaburi gula bubuk. Saat menggigitnya, kamu akan mendapatkan kelembutan dan rasa kenyal yang terdapat dalam donat.

Donat seri Monster Harvest ini mulai tersedia di gerai Krispy Kreme Jepang selama 16 September hingga 1 November. Sekotak Monster Harvest dihargai 2.000 yen atau setara dengan Rp300 ribu. Namun, belum ada kabar pasti apakah donat ini akan hadir juga di Krispy Kreme Indonesia.(Joe)

#Kuliner #Jepang #Gaya Hidup
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Bukan Sekadar Nama, XG Umumkan Evolusi Jadi 'Xtraordinary Genes'
Grup global XG mengumumkan perubahan makna nama dari Xtraordinary Girls menjadi Xtraordinary Genes, menandai fase baru identitas dan kreativitas mereka.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Bukan Sekadar Nama, XG Umumkan Evolusi Jadi 'Xtraordinary Genes'
ShowBiz
Noriyuki Makihara Kembali Viral, Lagu Lawas 1992 Ramai Dilirik Netizen Indonesia
Noriyuki Makihara kembali ramai dibicarakan warganet Indonesia setelah video lawas era 90-an viral. Lagu hit 'Mou Koi Nante Shinai' kembali jadi sorotan.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 12 Januari 2026
Noriyuki Makihara Kembali Viral, Lagu Lawas 1992 Ramai Dilirik Netizen Indonesia
Indonesia
Indonesia Segera Dapat Kapal Baru dari Jepang, Datang di 2027
Sambil menunggu proses pembuatan kapal, Bakamla telah mempersiapkan personelnya untuk jadi calon awak kapal buatan Jepang tersebut.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 07 Januari 2026
Indonesia Segera Dapat Kapal Baru dari Jepang, Datang di 2027
Dunia
Gempa M6,4 Guncang Jepang Barat, Paksa Kereta Cepat Shinkansen Berhenti
Perdana Menteri Sanae Takaichi telah mengeluarkan perintah untuk mendirikan kantor penghubung untuk menangani dampak gempa
Wisnu Cipto - Selasa, 06 Januari 2026
Gempa M6,4 Guncang Jepang Barat, Paksa Kereta Cepat Shinkansen Berhenti
Lifestyle
Ladies, Kenali Tubuh, Siklus, dan Ritme Alami Diri untuk Bekal Menyusun Resolusi Tahun Baru
Pengujung tahun menjadi momen bagi perempuan untuk terkoneksi kembali ke dalam diri kamu.
Dwi Astarini - Selasa, 23 Desember 2025
Ladies, Kenali Tubuh, Siklus, dan Ritme Alami Diri untuk Bekal Menyusun Resolusi Tahun Baru
Lifestyle
Tumbler Tahan Banting Pilihan Terbaik untuk Dukung Gaya Hidup Hijau Ramah Lingkungan
Desain TYESO yang menekankan daya tahan dan penggunaan ulang membantu kamu mengurangi penggunaan barang sekali pakai.
Dwi Astarini - Kamis, 18 Desember 2025
Tumbler Tahan Banting Pilihan Terbaik untuk Dukung Gaya Hidup Hijau Ramah Lingkungan
Lifestyle
TYESO Resmi Hadir di Indonesia lewat Kerja Sama Eksklusif dengan PT USS
Merek peralatan minum inovatif dan premium asal China tersebut resmi menunjuk (USS) sebagai distributor tunggal TYESO di Indonesia.
Dwi Astarini - Kamis, 18 Desember 2025
TYESO Resmi Hadir di Indonesia lewat Kerja Sama Eksklusif dengan PT USS
Dunia
Jepang Cabut Imbauan Megaquake, Minta Warga Tetap Waspada Sepekan setelah Gempa Magnitudo 7,5
Berarti warga di bawah peringatan tidak lagi diminta tidur dengan pakaian lengkap, mengenakan helm, serta menyiapkan sepatu dan tas darurat di sisi tempat tidur jika gempa bermagnitudo 8 atau lebih besar terjadi.
Dwi Astarini - Rabu, 17 Desember 2025
Jepang Cabut Imbauan Megaquake, Minta Warga Tetap Waspada Sepekan setelah Gempa Magnitudo 7,5
Fun
30 Kuliner Khas Riau yang Wajib Dicoba: Cita Rasa Melayu yang Kaya Rempah dan Sulit Dilupakan
Temukan 30 kuliner khas Riau mulai dari gulai patin, mie sagu, bolu kemojo, hingga otak-otak Selatpanjang. Lengkap dengan lokasi hingga harga.
ImanK - Jumat, 12 Desember 2025
30 Kuliner Khas Riau yang Wajib Dicoba: Cita Rasa Melayu yang Kaya Rempah dan Sulit Dilupakan
ShowBiz
ONE OR EIGHT Rilis 'GATHER Limited Edition', Merchandise Spesial Sambut Mini Album Baru
ONE OR EIGHT merilis merchandise eksklusif 'GATHER Limited Edition' untuk menyambut mini album GATHER dan tur perdana mereka pada 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 10 Desember 2025
ONE OR EIGHT Rilis 'GATHER Limited Edition', Merchandise Spesial Sambut Mini Album Baru
Bagikan