Cuaca Buruk, Kapal Penyeberangan ke Kepulauan Seribu Dihentikan Sementara
Pulau Kelapa di gugusan Kepulauan Seribu (Foto: Instagram/thisisindonesian)
Merahputih.com - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta menghentikan sementara layanan kapal dari wilayah perairan Kepualaun Seribu dan Perairan Utara Jawa Barat.
Keputusan ini diambil berdasarkan prakiraan cuaca BMKG yang menyebut adanya angin kencang disertai hujan.
"Berlaku 24 jam mulai 10 Desember 2024 jam 07:00 WIB-11 Desember 2024 jam 07:00 WIB," kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Jakarta, Syafrin Liputo kepada wartawan di Jakarta , Selasa (10/12).
Syafrin meminta masyarakat untuk waspada gelombang laut kategori sedang dengan ketinggian maksimum 2 meter.
Baca juga:
Hari Ketiga Pencarian, Turis Taiwan Hilang di Pulau Seribu Belum Ketemu
Hal itu berpotensi terjadi di Laut Jawa bagian Barat, Perairan Kepulauan Seribu, Perairan Karawang-Subang, Perairan Indramayu-Cirebon.
Selain itu, waspada peningkatan kecepatan angin maksimum hingga 25 Knot yang berpotensi terjadi di Laut Jawa bagian Barat, Perairan Kepulauan Seribu, Perairan Karawang-Subang, Perairan Indramayu-Cirebon.
"Waspada potensi pembentukan awan-awan konvektif di atas wilayah perairan yang dapat di sertai hujan lebat, angin kencang serta badai guntur," jelas dia.
Untuk kondisi cuaca di Wilayah Perairan DKI Jakarta dan Perairan Utara Jawa Barat, pada umumnya berawan hingga hujan ringan dan berpeluang terjadi hujan dengan Intensitas sedang hingga lebat di Perairan Kepulauan Seribu, Perairan Karawang-Subang.
Baca juga:
Pemprov Jakarta dan BMKG Lakukan Modifikasi Cuaca, Intensitas Hujan dan Risiko Banjir Turun
Lalu, arah angin didominasi dari Selatan-Barat dengan kecepatan angin maksimum sebesar 20 knot (37 km/jam) di Teluk Jakarta.
Sedangkan 25 Knot (46 km/jam) di Laut Jawa bagian Barat, Perairan Kepulauan Seribu, Perairan Karawang-Subang, Perairan Indramayu-Cirebon.
Di sisi lain, ketinggian gelombang air laut akan berpotensi rendah dengan ketinggian 0,5 - 1,25 meter di Teluk Jakarta dan ketinggian sedang sekitar 1,25-2,5 meter di Laut Jawa bagian Barat, Perairan Kepulauan Seribu, Perairan Karawang-Suban, Perairan Indramayu-Cirebon.
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Catat! Begini Rekayasa Lalu Lintas di Kawasan Kota Tua Jakarta Saat Bersolek Jadi Kota Sinema
Jelang Libur Panjang Dishub Jakarta Kembali Buka Pelayaran ke Kepulauan Seribu
Dishub Kandangkan 4 Kapal Cepat ke Kepulauan Seribu Akibat Cuaca Buruk
Ombak Lagi Galak, Dishub DKI Kandangkan 4 Kapal Cepat Menuju Kepulauan Seribu
Sisa Sampah Tahun Baru di Pulau Seribu Capai 2,9 Ton
Data Dishub DKI Jakarta: Bus Sepi Saat Nataru 2025/2026, Kereta Api dan Angkutan Laut Jadi Favorit
36 Kantong Parkir Disiapkan di Sekitar Sudirman-Thamrin untuk Perayaan Tahun Baru 2026
Catat! Ini Daftar 33 Jalan yang Ditutup saat Malam Tahun Baru 2026 di Jakarta
Jakmania 'Orenkan' Monas Sore Ini, Hindari Jalan-Jalan Berikut Agar Tak Terjebak Macet
Pemprov DKI Kirim 15 Ton Pangan untuk Stabilkan Harga di Kepulauan Seribu