Charlie Puth Buka-Bukaan Gaya Komunikasi Jungkook
Charlie Puth ungkap gaya berkirim pesan Jungkook. (foto: Instagram @charlieputh)
PARA fan sudah hafal benar gaya komunikasi Jungkook. Namun, tidak demikian dengan Charlie Puth. Ia sempat dibuat terkejut dengan kebiasaan sang ‘Golden Maknae’.
Baru-baru ini, Puth tampil di acara Power 96.1 Summer Ball yang digelar Atlanta. Di ajang itu, ia sempat berbincang dengan Ethan Cole mengenai kolaborasinya dengan member BTS, Jungkook.
BACA JUGA:
Kedua penyanyi tersebut merilis single kolaborasi mereka, Left and Right, 24 Juni lalu. Sejak dirilis, lagu itu langsung menjadi hit. Kurang dari seminggu, lagu tersebut menduduki posisi pertama layanan iTunes di 100 negara. Selain itu, Left and Right, mencapai 23,8 juta stream di Spotify.
View this post on Instagram
Bagi Jungkook, seperti dilansir Koreaboo, lagu ini membuat Jungkook menjadi solois pertama Korea yang mencetak debut terbesar, dengan 8,721,387 stream di Spotify.
Dalam perbincangan dengan Cole, penyanyi 30 tahun itu mengatakan ia tak punya kesempatan untuk melatih hit kolaborasinya dengan Jungkook tersebut. Oleh karena itu, ia tak menampilkan Left and Right di acara itu. Namun, ia sedikit membagikan seperti apa rasanya bekerja dengan Jungkook.
BACA JUGA:
Meski ada kendala bahasa antarkeduanya, Puth mengaku kekaguman satu sama lain meruntuhkan halangan itu. Selain itu, mereka berdua terkoneksi lewat musik. “Kami benar-benar berkomunikasi lewat musik dan gerakan tubuh,” ujar Puth.
Ia kemudian menggambarkan adegan tertentu di musik video saat mereka berdiri di atas platform berputar yang terlihat lebih besar di musik video. “Kami terus-menerus tersandung. Dalam satu kesempatan, untuk adegan terakhir, kami hanya saling bersandar di leher. Itu merupakan momen manis,” kenangnya.
View this post on Instagram
Saat melihat kedekatan keduanya di videoklip tersebut, Cole penasaran apakah mereka masih berkomunikasi setelah kolaborasi itu mencetak kesuksesan. “Ya, aku dan dia hanya berkirim pesan. Aku menulis, ‘yeah!’, dan dia membalas ‘woow!’, lalu aku menulis kembali ‘so good!’. Jadi, ya, kami tak banyak bicara selain itu,” jelasnya.
Kebiasaan Jungkook membalas pesan dengan amat singkat ternyata sudah diketahui ARMY. Puth menyebut Jungkook amat mungkin ingin menikmati dan menjalani hidup di momen saat ini.
Tak hanya Puth yang dibuat kebingungan dengan cara Jungkook membalas pesan, rekannya di BTS juga sering hilang akal akibat hal ini. Ya, seperti Jungkook bersungguh-sungguh saat menjawab pesan tertulis. Ia hanya ingin fokus hidup di saat ini.(dwi)
BACA JUGA:
Jungkook BTS Kembali Pecahkan Rekor Twitter dengan Lagu Cover
Bagikan
Berita Terkait
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
Lirik Lagu 'Big Girls Don’t Cry' dari ENHYPEN, Bawa Pesan Emosional soal Perempuan
Proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE, Lagu Solo Ningning 'Ketchup And Lemonade' Bersinar
Jeff Satur Rilis 'Passion Fruit', Lagu tentang Cinta Manis yang Tak Lagi Sama
BTS Resmi Umumkan Tur Dunia 2026–2027, Dimulai 9 April dan Singgah di Indonesia pada Desember
ENHYPEN Wujudkan Konsep Vampir, Kumpulkan Darah Bersama Palang Merah Korea
Lirik Lagu 'Semua Aku Dirayakan' dari Nadin Amizah, Ada Makna Mendalam di Baliknya
Single 'Gut Punch' Isyaratkan Album Baru Nick Jonas di 2026
Album 'BEFORE I FORGET' Jadi Pernyataan Paling Personal The Kid LAROI