Casio Jadikan iPhone Studio Musik Mini
MerahPutih Teknologi - Tanpa alat musik, kini berbagai aplikasi telah mampu melakukan keajaiban untuk menciptakan musik, bahkan sekarang aplikasi mobile juga dapat melakukannya. Casio telah mewujudkan keajaiban itu dengan menghadirkan aplikasi mobile yang mampu menciptakan musik dengan kualitas yang tak kalah dengan aplikasi musik desktop lainnya.
Baca Juga: Skoog: Instrumen Musik Dengan Kendali Otak
Aplikasi Chordana Composer untuk iPhone dapat membantu anda menciptakan lagu dengan basis melodi yang anda buat dengan bernyanyi atau bersiul pada dua layer/bar time line. Aplikasi karya Casio ini dapat secara otomatis membuat lagu berdasarkan masukan dari anda. Ini berarti semua orang kini dapat membuat lagu tanpa memiliki pengetahuan musik atau kemampuan untuk memainkan alat musik.
Setelah anda memasukn materi dasar lagunya, anda dapat memilih lima genre musik dan tiga pengaturan melodi, kemudian dengan menekan tombol Auto Compose dan membiarkan aplikasi ini bekerja maka dalam sekejap anda sudah memiliki lagu ciptaan sendiri.
Selain input vokal, Chordana Composer juga memiliki antarmuka keyboard, opsi notasi, dan kompatibel dengan kontroler MIDI untuk melakukan input suara. Menurut beberapa ulasan, memang lagu yang dihasilkan tidak begitu mengagumkan seperti membuat musik dengan aplikasi profesional, tapi setidaknya aplikasi ini dapat membantu memuaskan hasrat anda yang ingin membuat musik sendiri. Dengan membeli aplikasi ini dengan harga Rp38.460 di iTunes, anda sudah memiliki studio musik mini di iPhone anda.
Berita Lainnya:
Amazon Twitch Dapat Streaming Musik dan Video Game
Bagikan
Berita Terkait
Siri iOS 27: Si Chatbot Sakti Apple yang Bikin ChatGPT Kelihatan Jadul dan Kuno
Desain Rahasia Tesla Hingga Apple Berpotensi Dijual ke Kompetitor Buntut Data Engineering Luxshare Diretas 'RansomHub'
Harga iPhone 18 Pro Max Diprediksi Bakal Meroket Buntut Kelangkaan Komponen RAM
iPhone 18 Pro Bakal Pakai Layar LTPO+ Canggih, Siap-Siap Ucapkan Selamat Tinggal ke Teknologi Dynamic Island
Simak Nih! Cara Pakai StandBy Mode iPhone iOS 17: Tips dan Kustomisasi
Apple Makin Dekat Rilis iPhone Lipat, Dikabarkan Meluncur September 2026
Apple Enggak Bakal Bawa Kamera 200MP di iPhone hingga 2028, Apa Alasannya?
Apple Mulai Bingung, Terpaksa Minta Samsung Jadi Pemasok Memori iPhone 18
Huawei Sedang Kembangkan HP Lipat Lagi, Siap Jadi Pesaing Baru iPhone Fold
iPhone 18 Pro Max Diprediksi Jadi HP Terberat Apple, Bakal Bawa Face ID Bawah Layar