Cafe Ini Membawa Tamunya ke Dunia My Little Pony
Miss Unicorn Cafe tawarkan keunikan tersendiri (Foto: instagram @windaningsih26)
UNTUK kamu millenials pemburu tempat nongkrong yang unik dan instagramable, Miss Unicorn Cafe pilihan yang tepat.
Kafe yang satu ini akan membawamu bak berada di negeri dongeng. Jika kamu tahu tentang film kartun My Little Pony yang berkisah tentang persahabatan beberapa karakter unicorn dengan beragam warna, persis seperti itu.
Setiap sudut di kafe ini dipenuhi dengan berbagai pernak-pernik unicorn dengan warna pastel yang sangat memanjakan mata. Pastinya sangat cantik untuk berfoto dan diunggah ke instagram. Feed instagram kamu akan kece abis.
Mulai dari dinding, wallpaper, serta lantai dipenuh dengan berbagai ornamen warna-warni Unicorn Little Pony. Terlebih jika kamu melihat ke langit-langit, kamu disuguhkan pemandangan puluhan boneka unicorn yang cantik.
Menariknya, pada sudut-sudut kafe yang terdapat rak berisi boneka unicorn yang boleh dimainkan oleh tamu kafe. Bisa juga digunakan untuk properti foto. Selain itu, tersedia juga kostum unicorn yang disewakan oleh kafe itu.
Selain tempatnya yang unik dan sangat instagramable, kafe yang satu ini pun menawarkan beberapa makanan dan minuman unik yang nikmat, lezat dan membuat gemash. Harganya makanan serta minumannya pun cukup terjangkau loh guys, hanya mulai Rp10 ribu - Rp45 ribu saja.
Nah bagi kamu yang tertarik berkunjung ke kafe ini, Miss Unicorn Cafe terletak di Mister S Cafe lantai 3 di Jl. Raya Hankam Kavling 69, Kranggan, Cibubur, Jawa Barat, jam operasional pukul 07.00 WIB - 22.00 WIB.
Namun, jika kamu yang belum begitu faham tentang wilayah Cibubur, langsung saja masuk google maps dengan tujuan Mister S Cafe. (ryn)
Baca juga yuk artikel menarik yang lainnya Tempat ini Tawarkan Kenikmatan Suasana Pantai di Tengah Kota Tangerang
Bagikan
Berita Terkait
Kemenag Tegaskan Tidak Ada Larangan Istirahat di Masjid, Tapi Pengelola Wajib Pasang CCTV Biar Aman
Tragedi Masjid Sibolga: Kemenag Murka Rumah Ibadah Diubah Jadi Arena Kekerasan, Program Inklusif Terancam Gagal Gara-Gara Aksi Para Pelaku
Jalan Panjang Mimpi Besar Kuliner Indonesia, Saatnya Belajar Gastrodiplomacy dari Korsel & Thailand
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan
Kuah Keju Sensasi Inovasi Baru Menikmati Bakso Tradisional
Bertahan Seabad, Pesan dalam Botol dari Prajurit Perang Dunia I Ditemukan di Pantai Australia
Jakarta Coffe Week 2025 'A Decade of Passion' Siap Digelar 31 Oktober - 2 November, Etalase Kopi Tanah Air
A2O MAY Merilis "PAPARAZZI ARRIVE" dengan Synth Sirene dan Beat Dubstep yang Bikin Candu Generasi Muda
Raisa Tumpahkan Kekecewaan Dalam Lirik Lagu 'Terserah'
Kalya Islamadina Rilis EP Perdana “Orange”, Ungkap Cinta Lewat Kejujuran