Bruno Fernandes Ancam Tinggalkan Manchester United, Inter Milan Langsung Gerak Cepat

Soffi AmiraSoffi Amira - Rabu, 22 Oktober 2025
Bruno Fernandes Ancam Tinggalkan Manchester United, Inter Milan Langsung Gerak Cepat

Bruno Fernandes ancam tinggalkan Manchester United. Foto: Dok. Manchester United

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Bruno Fernandes kini masih menarik perhatian banyak klub, termasuk Inter Milan. Sebelumnya, ia mengancam akan meninggalkan Manchester United jika tidak lolos ke Liga Champions musim depan.

Kapten Manchester United ini telah dikaitkan dengan kepindahan ke Arab Saudi, setelah mendapat tawaran fantastis dari Al Hilal di bursa transfer musim panas lalu.

Namun, gelandang asal Portugal ini dilaporkan telah menutup kemungkinan pindah ke Liga Pro Saudi. Namun, ia telah menegaskan pendiriannya kepada petinggi Manchester United.

Baca juga:

Klasemen Liga Inggris Setelah Liverpool Takluk 1-2 dari Manchester United di Anfield

Bruno Fernandes Ancam Tinggalkan Manchester United jika Gagal Lolos ke Liga Champions

Bruno Fernandes mau tinggalkan Manchester United
Bruno Fernandes mau tinggalkan Manchester United. Foto: Dok. UEFA

Jika Setan Merah gagal lolos ke Liga Champions, maka Fernandes akan mempertimbangkan untuk meninggalkan Old Trafford pada bursa transfer musim panas 2026.

Meraih tempat di empat besar klasemen Premier League bisa menjadi tantangan berat bagi Setan Merah, karena mereka baru meraih empat kemenangan di liga sejauh ini.

Pelatih Manchester United, Ruben Amorim, juga banyak dikritik atas penampilan timnya musim ini. Lalu, pelatih asal Portugal itu bisa saja dipaksa keluar dari Old Trafford kapan saja.

Sementara itu, Casemiro juga dikaitkan dengan kepindahannya pada musim panas mendatang. Amorim telah diberi wejangan atas keputusannya untuk memasangkan keduanya di lapangan.

Baca juga:

Liverpool Masih Mau Boyong Marc Guehi, Harus Siap Bersaing dengan Barcelona dan Real Madrid

Kehilangan kapten klub akan menjadi noda lain bagi masa jabatan Amorim di Manchester, setelah kehilangan dukungan penggemar atas perlakuannya terhadap lulusan akademi muda MU, Kobbie Mainoo.

Pemain muda Inggris itu bisa saja pindah pada Januari 2026. Lalu, kehilangan Bruno Fernandes di bursa transfer berikutnya akan menjadi pukulan berat bagi Setan Merah.

Fernandes telah tampil 298 kali untuk Setan Merah sejak bergabung pada Januari 2020. Ia sudah memenangkan Piala FA dan Piala Carabao, serta menyumbang 186 gol (100 gol + 86 assist).

Kinerja tingginya tersebut menjadikannya sebagai salah satu gelandang terbaik di Eropa. Jika MU tidak lolos ke Liga Champions, maka Fernandes bisa saja pindah ke Inter Milan.

Apakah Inter Milan Bisa Datangkan Bruno Fernandes?

Inter Milan tertarik datangkan Bruno Fernandes
Inter Milan tertarik datangkan Bruno Fernandes. Foto: Dok. Manchester United

Bruno Fernandes memiliki sejarah di Italia, karena pemain Portugal ini bergabung dengan Novara pada Agustus 2012, sebelum bermain untuk Udinese pada Juli 2013.

Setelah tiga tahun di Udinese, Fernandes bergabung dengan Sampdoria. Ia mencatatkan 119 penampilan di Serie A sebelum bergabung dengan Sporting Lisbon.

Tentu saja, Fernandes telah menjadi pemain yang sangat berbeda dengan pemain muda yang berkompetisi di divisi teratas Italia bertahun-tahun lalu.

Kemudian, Inter Milan dikabarkan tertarik untuk merekrut pemain 31 tahun tersebut.

Tim asuhan Cristian Chivu mengawali musim 2025/26 dengan stabil. Mereka menempati posisi keempat di klasemen Serie A dan memenangkan kedua pertandingan Liga Champions sejauh ini.

Baca juga:

AC Milan dan Inter Milan Berebut Julian Alvarez, Bisa Didatangkan Januari 2026

Nerazzurri sedang berada di tengah-tengah beberapa keputusan penting terkait kontrak pemainnya. Sebab, Henrikh Mkhitaryan akan habis kontraknya pada Juni 2026, kemudian Fernandes bisa menjadi pengganti yang sepadan.

Sistem Chivu dengan tiga gelandang bisa menjadi tempat yang ideal bagi kapten Manchester United tersebut, karena memungkinkan bintang Portugal tersebut untuk memengaruhi kedua sisi permainan.

Sayangnya, belum ada kontak langsung antara klub atau pemain. Namun, kontrak Fernandes di Manchester baru akan berakhir pada Juni 2027, yang berarti Inter perlu mengajukan tawaran yang menarik. (sof)

#Bruno Fernandes #Manchester United #Sepak Bola #Inter Milan #Bursa Transfer
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Olahraga
Klasemen Terbaru Liga Italia Usai Inter Hancurkan Pisa 6-2 Disusul Milan Imbang dan Napoli Tumbang
Di partai lain, kejutan besar terjadi saat Juventus menghajar Napoli dengan skor telak 3-0
Angga Yudha Pratama - 2 jam, 21 menit lalu
Klasemen Terbaru Liga Italia Usai Inter Hancurkan Pisa 6-2 Disusul Milan Imbang dan Napoli Tumbang
Olahraga
Sergio Ramos Selangkah Lagi Kuasai Sevilla Lewat Mahar Fantastis Demi Selamatkan Klub Masa Kecil
Cinta Ramos pada klub masa kecilnya ternyata bukan isapan jempol belaka
Angga Yudha Pratama - 2 jam, 33 menit lalu
Sergio Ramos Selangkah Lagi Kuasai Sevilla Lewat Mahar Fantastis Demi Selamatkan Klub Masa Kecil
Olahraga
Penampilan Kontra Manchester United Bukan Cerminan Arsenal
Arsenal kalah 2-3 dari Manchester United.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Penampilan Kontra Manchester United Bukan Cerminan Arsenal
Olahraga
Link Live Streaming Dewa United vs Arema FC, 26 Januari 2026
Link live streaming Dewa United vs Arema FC akan tersaji di sini. Keduanya sama-sama bersaing di papan atas klasemen BRI Super League 2025/26.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Link Live Streaming Dewa United vs Arema FC, 26 Januari 2026
Olahraga
Jersey Away Manchester United Musim Depan Bocor, Warnanya Bikin Fans Bernostalgia
Jersey away Manchester United untuk musim depan sudah bocor. Desain dan warnanya membawa penggemar bernostalgia ke era Sir Alex Ferguson.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Jersey Away Manchester United Musim Depan Bocor, Warnanya Bikin Fans Bernostalgia
Olahraga
Berstatus Free Transfer Musim Depan, Barcelona Sudah tak Tertarik Datangkan Bernardo Silva
Barcelona sudah tak tertarik datangkan Bernardo Silva. Ia akan berstatus free transfer musim depan.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Berstatus Free Transfer Musim Depan, Barcelona Sudah tak Tertarik Datangkan Bernardo Silva
Olahraga
Bawa Manchester United Tekuk City dan Arsenal, Michael Carrick Enggan Berpikir Terlalu Jauh soal Karier Kepelatihan
Kemenangan atas Manchester City dan Arsenal bisa saja membuka peluang bagi Michael Carrick dipermanenkan.
Frengky Aruan - Senin, 26 Januari 2026
Bawa Manchester United Tekuk City dan Arsenal, Michael Carrick Enggan Berpikir Terlalu Jauh soal Karier Kepelatihan
Olahraga
Barcelona Percepat Perpanjangan Kontrak Fermin Lopez, Gajinya Naik 50 Persen
Barcelona akan memperpanjang kontrak Fermin Lopez. Ia tampil mengesankan musim ini, yang mencetak 10 gol dan 10 assist.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Barcelona Percepat Perpanjangan Kontrak Fermin Lopez, Gajinya Naik 50 Persen
Olahraga
Amad Diallo Ejek Arsenal usai Manchester United Menang Tipis di Emirates, Ikut Panaskan Situasi
Amad Diallo mengejek Arsenal di media sosial, setelah Manchester United menang dramatis di Emirates Stadium, Minggu (25/1).
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Amad Diallo Ejek Arsenal usai Manchester United Menang Tipis di Emirates, Ikut Panaskan Situasi
Olahraga
Layvin Kurzawa dan Dion Markx Gabung Persib, Lini Belakang Jadi Makin Seram!
Persib resmi mendatangkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx. Keduanya akan mengisi lini belakang Maung Bandung di paruh musim ini.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Layvin Kurzawa dan Dion Markx Gabung Persib, Lini Belakang Jadi Makin Seram!
Bagikan