BoA Umumkan Comeback
BoA umumkan comeback pada 26 Maret.(foto: Allkpop)
MERAHPUTIH.COM - SETAHUN empat bulan menjadi waktu yang lama bagi BoA untuk comeback dengan karya terbaru. Mini album terakhirnya, Forgive Me, dirilis pada November 2022. Dengan rencana comeback ini, fan mengharapkan lagu baru dengan warna musik nan unik serta emosi kuat.
Seperti dilansir Allkpop, penyanyi berjuluk ‘Queen of K-pop’ ini merilis teaser untuk lagu barunya, Emptiness, pada Rabu (20/3) tengah malam waktu Korsel. Lagu Emptiness direncanakan rilis pada 26 Maret pukul 18.00 waktu Korsel.
Baca juga:
BoA dikenal lewat banyak aktivitasnya di dunia hiburan Korsel, seperti sebagai MC, juri program pencarian bakat, produser, hingga aktris. BoA diketahui ikut sebagai produser untuk debut NCT Wish, yang tampil perdana di Korea dan Jepang secara bersamaan.
BoA debut bersama agensi SM Entertainment, setelah menjalani masa trainee dua tahun. Pada 25 Agustus 2000, di usianya yang baru 13 tahun, BoA merilis album debut bertajuk ID; Peace B. Kariernya meluas ke Jepang di awal 2001 seiring SM Entertainment membuat kerja sama dengan label Avex Trax.
Karya-karya BoA dicintai warga di Tiongkok, Hong Kong, Singapura, Taiwan, dan negara-negara Asia lainnya. Debut Amerika Serikat BoA terjadi pada 2008 dengan single berbahasa Inggris Eat You Up.
Selain di musik, BoA baru saja tampil dalam drakor hit Marry My Husband.(dwi)
Baca juga:
Jungkook BTS Jadi Solois Korea Pertama yang Duduki Chart Billboard 20 Pekan Berturut-turut
Bagikan
Berita Terkait
Makna Rindu dan Perpisahan dalam Lagu “Mendengar Kabar” Milik The Rain, Begini Liriknya
Zeke and The Popo Rilis 'Ghost Circuit', Penanda Album Baru Setelah 10 Tahun Lebih
BLINGOUTKID Rilis Single Perdana 'SUPERFLY', Manifestasi Kepercayaan dan Cahaya Diri
Marcell Siahaan Rilis Versi Baru Lagu 'Mulanya Disini', Duet Romantis Bareng Rima Melati Adams
Setelah 14 Tahun, Dee Lestari Nyanyikan Ulang 'Perahu Kertas' dengan Aransemen Baru
Lewat Album 'Heart String', Saphira Adya Ceritakan Cinta, Luka, dan Penerimaan
Lirik dan Makna Lagu 'Kita Buat Menyenangkan' dari Bernadya, Menatap Era Baru di 2026
BLACKPINK Tutup Tur DEADLINE di Hong Kong dengan Penuh Air Mata, Memunculkan Spekulasi akan Bubar
Aurelia Syaharani Tuangkan Kisah Putus, Bangkit, hingga Bahagia dalam EP Baru
Alicia Keys Gandeng Brent Faiyaz dalam Single R&B/Soul 'Trillions', ini Lirik Lengkapnya